Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » “Nusantara” Nama Ibu Kota Baru Indonesia di Kalimantan Timur

“Nusantara” Nama Ibu Kota Baru Indonesia di Kalimantan Timur

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 17 Jan 2022
  • visibility 98
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo telah menentukan nama Ibu Kota Negara (IKN) yang terletak di Provinsi Kalimantan Timur. Hal ini diungkapkan Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa dalam rapat Panitia Khusus Rancangan Undang-Undang Ibu Kota Negara (RUU IKN) dengan pemerintah di Kompleks Parlemen pada Senin 17 Januari 2022.

Monoarfa mengungkapkan bahwa nama ibu kota tersebut awalnya akan dimasukkan ke dalam RUU IKN. Namun, dengan berbagai pertimbangan tidak dicantumkan, sebelum akhirnya ia diberikan konfirmasi oleh Presiden Joko Widodo.

“Ini saya baru mendapatkan konfirmasi dan perintah langsung dari Bapak Presiden yaitu pada hari Jumat. Dan beliau mengatakan ibu kota negara ini Nusantara,” katanya pada rapat yang disiarkan langsung di kanal YouTube Parlemen Channel.

Alasan dipilihnya kata “Nusantara” ini adalah karena pertimbangan aspek historis, sudah lama dikenal, dan ikonik di dunia internasional. Kata Nusantara lanjutnya, merupakan kata yang mudah untuk menggambarkan kenusantaraan Republik Indonesia.

Terpisah, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa Ibu Kota Negara (IKN) yang akan dibangun ini merupakan bagian dari transformasi besar-besaran yang sedang dilakukan di Indonesia.

“Pembangunan ibu kota baru ini bukan semata-mata memindahkan fisik kantor-kantor pemerintahan. Tujuan utama adalah membangun kota baru yang smart, kota baru yang kompetitif di tingkat global, membangun sebuah lokomotif baru untuk transformasi negara kita Indonesia menuju sebuah Indonesia yang berbasis inovasi dan berbasis teknologi yang berbasis green economy. Karena dari sinilah kita akan memulai,” ujarnya saat berpidato di Dies Natalis Ke-67 Universitas Katolik Parahyangan Jawa Barat, Senin pagi, 17 Januari 2022.

Secara fisik, imbuh Presiden Jokowi, pembangunan ibu kota baru di Kalimantan Timur ini harus dijadikan momentum untuk membangun sebuah kota yang sehat, efisien, dan produktif yang dirancang sejak awal. Diungkapkannya, IKN akan dibangun ramah pejalan kaki dan pengguna sepeda serta menyediakan layanan keamanan dan kesehatan serta pendidikan yang berkelas dunia.

“Ibu kota negara yang baru ini bukan sekadar kota yang berisi kantor-kantor pemerintahan, tetapi kita ingin membangun sebuah new smart metropolis yang mampu menjadi magnet, menjadi global talent magnet, menjadi pusat inovasi,” ujarnya.

Lokasi Ibu Kota Negara ini sendiri terletak di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur. Pemerintah menyiapkan lahan 256 ribu hektare untuk lokasi IKN. Sementara yang akan dijadikan kawasan ibu kota sendiri seluas 56 ribu hektare. (*)

Sumber (*/tim)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mahfud MD Perintahkan Usut Tuntas Dua Super Tanker Iran dan Panama

    Mahfud MD Perintahkan Usut Tuntas Dua Super Tanker Iran dan Panama

    • calendar_month Sab, 27 Feb 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD terus mengawal proses hukum dan mengusut tuntas kasus penangkapan dua kapal super tanker asal Iran dan Panama yang melakukan pelanggaran di teritorial Indonesia pada tanggal 24 Januari 2021 lalu. Dalam upaya penuntasan kasus itu, Menko Mahfud MD telah beberapa kali […]

  • Pemkot Kupang & Panitia Gebyar Ramadan 1441H Sepakat, Takjil Dijual ‘Online’

    Pemkot Kupang & Panitia Gebyar Ramadan 1441H Sepakat, Takjil Dijual ‘Online’

    • calendar_month Jum, 24 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Untuk mencegah meluasnya pandemik Covid-19 di wilayah Kota Kupang, Pemerintah Kota Kupang senantiasa melakukan berbagai upaya pencegahan. Salah satu yang dilakukan jelang memasuki bulan suci Ramadan adalah dengan menggandeng Panitia Gebyar Ramadan Kota Kupang yang selama ini memfasilitasi penjualan takjil di beberapa lokasi di Kota Kupang. Untuk tahun ini (Ramadan […]

  • Versi LinkedIn, PLN Perusahaan Energi Terbaik untuk Prospek Karier

    Versi LinkedIn, PLN Perusahaan Energi Terbaik untuk Prospek Karier

    • calendar_month Sab, 26 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyampaikan bahwa pengakuan dari LinkedIn ini mencerminkan keberhasilan PLN dalam membangun budaya kerja yang adaptif, kolaboratif, dan berorientasi pada inovasi.   Jakarta | PLN menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian ini tercermin melalui daftar Top 15 Companies in Indonesia 2025 yang dikeluarkan oleh LinkedIn. PLN dinilai […]

  • PGSD Undana Pecut Kreativitas Multikultural Mahasiswa

    PGSD Undana Pecut Kreativitas Multikultural Mahasiswa

    • calendar_month Sen, 4 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Guna memenuhi mata kuliah Pendidikan Multikultural, Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD), maka Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP), Universitas Nusa Cendana II Kupang Semester III melakukan kegiatan kreativitas multikultural mahasiswa (KMM), dengan lomba solo, lomba fashion show, dan pameran makanan khas daerah bertema “Harmoni Multikultural Menggungah  Kebinekaan” pada Jumat, 1 Desember 2023, […]

  • OJK dan KPK Bersinergi Cegah Korupsi di Sektor Jasa Keuangan

    OJK dan KPK Bersinergi Cegah Korupsi di Sektor Jasa Keuangan

    • calendar_month Rab, 12 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersinergi untuk meningkatkan efektivitas pencegahan tindak pidana korupsi di sektor jasa keuangan dengan menghelat workshop kolaboratif OJK dan KPK bertema “Penegakan Hukum di Bidang Pasar Modal” pada tanggal 11—12 Oktober 2022. KPK dan OJK berharap melalui kegiatan ini, dapat mempererat jalinan kerja […]

  • Pimpinan Ponpes di Langkat Cabuli 17 Santri, Kemen PPPA Kawal Kasusnya

    Pimpinan Ponpes di Langkat Cabuli 17 Santri, Kemen PPPA Kawal Kasusnya

    • calendar_month Rab, 15 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Yembise dikejutkan kasus pencabulan dan sodomi oleh oknum pimpinan Lembaga Pendidikan Agama berinisial DS kepada beberapa santri. Kejadian tersebut diketahui telah berlangsung sejak tahun 2018 dan berdampak pada kondisi psikologis para korban. Bahkan ada santri yang mengaku rutin setiap seminggu sekali mendapatkan pelecehan […]

expand_less