Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Paket Sehati Salmun Tabun-Marten Tualaka Daftar di KPU TTS

Paket Sehati Salmun Tabun-Marten Tualaka Daftar di KPU TTS

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 31 Agu 2024
  • visibility 217
  • comment 0 komentar

Loading

SoE | Pasangan calon bupati dan wakil bupati Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), periode 2024—2029, Drs. Salmun Tabun, M.Si, dan Dr. Marten Tualaka, SH., M.Si, yang diusung NasDem dan Hanura telah mendaftar di KPU TTS pada Kamis, 29 Agustus 2024.

Kedatangan pasangan calon bupati dan wakil bupati TTS ini didampingi para partai pengusung dan pendukung yang mengenakan pakaian adat dari tiga swapraja, serta menggunakan kaos bertulisan “paket bersatu”.

Paslon Sehati ini disambut secara adat oleh Ketua KPU bersama jajaran di depan pintu gerbang KPU TTS.

Pada sesi konferensi pers, usai pendaftaran, Salmun Tabun menyampaikan pihaknya akan mempertajam visi dan misi. “Visi dan misi kami telah disusun dan disiapkan sesuai dengan kebutuhan pembangunan daerah. Tentu apa yang masih kurang akan kami lengkapi demi kemajuan TTS,” ucapnya.

Salmun Tabun pun berterima kasih kepada masyarakat TTS dan partai pengusung yang telah mengantarkan dan mendukung mereka dalam proses pendaftaran hingga dinyatakan lengkap oleh KPU TTS.

“Terima kasih banyak kepada masyarakat Kabupaten Timor Tengah Selatan yang telah mengantarkan dan mengawal paket sehati hingga resmi mendaftar di KPU dan dinyatakan lengkap,” tandasnya.

Sementara itu, calon wakil bupati Marten Tualaka menegaskan komitmen mereka untuk bekerja sebagai satu kesatuan, baik dalam persiapan maupun pelaksanaan, demi memajukan Kabupaten TTS.

“Tentu kita satu kesatuan, baik dalam persiapan maupun pelaksanaan, berkomitmen untuk bersama-sama mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk memajukan daerah,” tambahnya.(*)

Penulis (*/Daud Nubatonis)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapal ‘Bottom Glass’ Diresmikan, Gubernur NTT : Terima Kasih Presiden

    Kapal ‘Bottom Glass’ Diresmikan, Gubernur NTT : Terima Kasih Presiden

    • calendar_month Sab, 19 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Menteri Perhubungan (Menhub) RI, Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan kerja ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi NTT pada Jumat, 18 Maret 2022, dalam rangka meninjau sarana dan prasarana transportasi dan meresmikan Kapal Wisata Bottom Glass. Dalam kunjungan kerja tersebut, Menhub didampingi Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat. “Kita harapkan dengan […]

  • Kapolri “Potong Kepala” Mutasi Sejumlah Perwira Menengah

    Kapolri “Potong Kepala” Mutasi Sejumlah Perwira Menengah

    • calendar_month Sel, 2 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjukkan komitmennya melakukan pembenahan internal Polri untuk jauh lebih baik. Salah satunya adalah berkomitmen untuk ‘potong kepala‘ agar Polri semakin dicintai dan menjadi apa yang diharapkan oleh masyarakat. Komitmen itu ditunjukkan Kapolri dengan mencopot tujuh pejabat kepolisian di beberapa wilayah jajarannya. Pencopotan tersebut tertuang dalam surat […]

  • Apa Artinya Status WTP Kalau Masih Korupsi Juga?

    Apa Artinya Status WTP Kalau Masih Korupsi Juga?

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas Dua fenomena menarik. Pertama, KPK baru saja mengeksekusi mantan Anggota BPK Rizal Djalil masuk penjara di Lapas Cibinong Bogor, pada Kamis 6 Mei 2021. Kedua, sementara itu, beberapa waktu terakhir ini, di berbagai pemda dan instansi pemerintahan ramai memamerkan hasil audit BPK terhadap instansinya yang dapat status WTP (Wajar Tanpa Pengecualian). […]

  • Sekolah Perempuan Bifemeto di TTS, Wujud Sinergi Pemberdayaan Perempuan

    Sekolah Perempuan Bifemeto di TTS, Wujud Sinergi Pemberdayaan Perempuan

    • calendar_month Jum, 8 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    SoE-TTS, Garda Indonesia | Masih dalam rangkaian kunjungan kerja perdana di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga meresmikan Sekolah Perempuan Bifemeto di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) pada Kamis siang, 7 November 2019. “Perempuan tidak boleh lagi ada di belakang laki-laki melainkan harus setara di samping laki-laki, […]

  • NIK Jadi NPWP, Mulai 1 Juli 2024

    NIK Jadi NPWP, Mulai 1 Juli 2024

    • calendar_month Ming, 30 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 136
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Penggunaan nomor induk kependudukan (NIK) sebagai nomor pokok wajib pajak (NPWP) orang pribadi dengan format 16 digit akan diimplementasikan secara penuh mulai 1 Juli 2024. Tujuannya adalah untuk mendukung single identitiy number (SIN), di mana hanya dengan satu nomor identitas saja dapat digunakan untuk beragam keperluan administrasi perpajakan dan keperluan pelayanan publik lainnya. […]

  • Putri Indonesia 2020 Diharapkan Promosikan Pariwisata & Ekonomi Kreatif

    Putri Indonesia 2020 Diharapkan Promosikan Pariwisata & Ekonomi Kreatif

    • calendar_month Ming, 8 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio mengapresiasi terpilihnya Rr. Ayu Maulida sebagai Putri Indonesia 2020 yang diharapkan promosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia. Wishnutama Kusubandio usai menjadi juri di malam final Putri Indonesia 2020 pada Jumat, 6 Maret 2020 di JCC Senayan, Jakarta mengatakan, terpilihnya […]

expand_less