Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Paslon Lain Bagi Uang di Amarasi, SPK Malah Tuai Dukungan

Paslon Lain Bagi Uang di Amarasi, SPK Malah Tuai Dukungan

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 20 Okt 2024
  • visibility 110
  • comment 0 komentar

Loading

Amarasi | Desa Tenbaun, Kecamatan Amarasi Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi viral beberapa pekan. Hal itu disebabkan video viral oknum Ketua DPRD Kabupaten Kupang mengatasnamakan salah kandidat calon gubernur NTT bagi-bagi berkat berupa uang tunai kepada sejumlah warga Tunbaun.

Sejumlah tokoh masyarakat Kecamatan Amarasi Barat gerah dengan ulah oknum politisi tersebut. Sejumlah tokoh masyarakat mengundang calon gubernur NTT nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi untuk berkampanye di Desa Tenbaun untuk menepis bahwa orang Amarasi tidak bisa dibelah dengan dugaan politik uang atau money politic.

Usai melakukan kampanye di daratan Flores selama seminggu, Simon Petrus Kamlasi pun menghadiri undangan masyarakat Amarasi Barat, Kamis malam, 17 Oktober 2024. Hadir ratusan warga Amarasi Barat yang merupakan perwakilan tokoh agama dan tokoh masyarakat yang dipusatkan di Desa Tenbaun.

Kornelis Nenoharan, mantan Camat Kecamatan Amarasi Barat mengatakan komunitas masyarakat Timor, Kabupaten Kupang, Amarasi Barat terkhusus di Desa Tenbaun tidak terpengaruh dengan aksi bagi-bagi berkat oleh salah satu oknum politisi.

Simon Petrus Kamlasi, imbuh Kornelis Nenoharan, merupakan anak kandung dari Pulau Timor yang satu satunya bertarung di pentas Pilgub NTT 2024. Ia berharap warga Amarasi Barat bersatu padu untuk memenangkan SIAGA nomor urut 3.

Disisi lain, kata dia, program yang diusung oleh SIAGA sangat menyentuh kebutuhan masyarakat Amarasi Barat. Salah satu program itu kata Kornelis adalah “SIAGA Air” untuk Nusa Tenggara Timur.

Musa Masneno salah satu warga dengan tegas menyatakan dukungan warga Desa Tunbaun Kecamatan Amarasi Barat utuh untuk SIAGA.

“Kita warga Tunbaun buka pintu hanya untuk SIAGA. Paket yang lain maaf, pintu kami sudah tertutup,” tegas Musa Masneno sembari mengajak agar warga Amarasi Barat tidak terpengaruh dengan aksi bagi-bagi berkat (uang) oleh oknum politisi yang mengatasnamakan calon gubernur NTT.

Pada tempat yang sama Nofri Funay mengatakan, dirinya sangat mendukung program SIAGA yang fokus pada jalan dan air. Di desa Tunbaun, jalan dan air menjadi kebutuhan dasar karena hampir semua masyarakat bekerja sebagai petani dan juga peternak.

Ia berjanji akan menjadi tim sukses tanpa perlu dibiayai. Ia meyakini, kalau SIAGA akan menjadi pemenang pada Pilgub 2024—2029.

“Saya akan kampanye untuk bapak,” tegasnya.

Sementara itu, Leni Nifu sebagai perwakilan perempuan pastinya sangat mendukung program SIAGA karena program tersebut seiring dengan kebutuhan warga Tunbaun.

Sebagai peternak ia juga berharap, jika terpilih nanti pemerintah harus memberi bantuan ternak (babi dan sapi). ” Kami ini peternak kalau terpilih nanti kalau bisa kami diberi bantuan babi dan sapi,” kata dia.

Program SIAGA untuk Amarasi

Simon Petrus Kamlasi (SPK) pun mengucapkan terima kasih atas niat warga Amarasi Barat yang sudah mengundang untuk berkampanye. Baginya undangan itu merupakan kesadaran politik warga yang harus dihormati karena lebih melihat sosok calon gubernur dari program kerja yang menyentuh kebutuhan rakyat daripada bagi bagi “berkat” untuk dipilih.

Jika terpilih nanti, SPK menegaskan bahwa akses Jalan -jalan yang ada di Provinsi NTT khususnya Kabupaten Kupang akan menjadi perhatian serius. Ia mengakui, kalau taraf ekonomi di Tunbaun kelihatan lebih maju. Itu terlihat dari bangunan rumah yang permanen.

Program lainnya, SPK akan meningkatkan tumbuhan lamtoro sehingga pakan ternak seperti sapi tidak berkurang. Untuk mewujudkan itu, tentunya ketersediaan air harus diperbanyak. Ia akan mengatur bagaimana air bisa memenuhi kebutuhan rumah tangga maupun pertanian dan perkebunan bisa tercukupi.

Pada bidang kesehatan, masyarakat tidak lagi berobat menggunakan kartu BPJS tapi hanya dengan membawa KTP. SPK bertekad melayani masyarakat Provinsi NTT dengan sepenuh hati karena masih banyak yang harus dibenahi.

SPK akan memberikan beasiswa kepada anak-anak sekolah. Jumlah penerima juga akan diperbanyak.

Jika terpilih nanti, SPK bakal menyiapkan pabrik kemiri dan asam untuk daratan Timor sehingga hasil dari masyarakat bisa diolah dalam bentuk kemasan sehingga menambah penghasilan.(*)

Sumber (*/tim)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pendekatan Jaringan Atasi Kesulitan Air Bersih Bagi Masyarakat NTT

    Pendekatan Jaringan Atasi Kesulitan Air Bersih Bagi Masyarakat NTT

    • calendar_month Jum, 24 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Program untuk mengentaskan kesulitan air bersih bagi masyarakat dilakukan dengan Pendekatan Jaringan atau Transmisi di Provinsi dan Kabupaten/Kota mengurus mengenai sambungan ke rumah. Sehingga kolaborasi ketika jaringan kita siapkan maka sambungan ke rumah dapat tercapai”, jelas Plt Kadis Pekerjaan Umum dan Pemukiman Rakyat (PUPR) Provinsi NTT, Maksi Nenabu (Kamis,23/05/19) di sela-sela […]

  • Pulih dari Covid-19, Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi Kembali Berkantor

    Pulih dari Covid-19, Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi Kembali Berkantor

    • calendar_month Sen, 25 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT,  Garda Indonesia | Wakil Gubernur NTT,  Josef A. Nae Soi (JNS) dinyatakan sembuh dari Covid-19. Kondisi kesehatan terkini dari pasangan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) tersebut diungkapkannya saat memberikan keterangan pers kepada para wartawan bertempat di ruang rapat gubernur pada Senin, 25 Januari 2020. “Puji Tuhan dan terima kasih atas dukungan dan doa […]

  • Tujuh Manfaat Memelihara Kucing

    Tujuh Manfaat Memelihara Kucing

    • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Pada beberapa tahun terakhir ini, kucing menjadi semakin populer sebagai hewan peliharaan. Kucing memiliki penampilan yang menawan dengan ukuran telinga yang kecil, mata yang bulat, dan bulunya yang lembut, sehingga membuat hewan kucing ini disenangi oleh banyak orang. Usai kita mengetahui bahwa beberapa tahun akhir ini semakin banyak orang yang memilih “kucing” sebagai hewan peliharaan. […]

  • Relawan Milenial TTU Bertekad Menangkan SIAGA

    Relawan Milenial TTU Bertekad Menangkan SIAGA

    • calendar_month Sab, 12 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Kefa | Sejumlah mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam Relawan Milenial secara resmi menyatakan dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT periode 2024—2029 nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (SIAGA) pada Jumat, 11 Oktober 2024. Deklarasi dihelat di bundaran kilometer 9 jurusan Kupang, Kota […]

  • Responsif Gender & PUG Jadi Isu Strategis dalam Rakor PPPA NTT 2019

    Responsif Gender & PUG Jadi Isu Strategis dalam Rakor PPPA NTT 2019

    • calendar_month Rab, 26 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Menyikapi era globalisasi saat ini dengan berbagai permasalahan yang dihadapi perempuan dan anak berupa kekerasan fisik, psikis, seksual, isu narkoba, trafficking, perlindungan kerja perempuan, pornografi, pekerja anak, anak berhadapan dengan hukum, isu lansia, disabilitas, konflik sosial maupun kondisi darurat bencana. Berdasarkan kondisi tersebut, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) NTT […]

  • OJK Dorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

    OJK Dorong Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan

    • calendar_month Rab, 7 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Dian Ediana Rae mengatakan OJK akan terus membangun sistem perbankan yang berintegritas sebagai fundamental dalam menciptakan stabilitas perbankan dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Sistem pengawasan yang responsif terhadap tantangan dan perubahan ekosistem keuangan global akan terus dikembangkan. Pengawasan terhadap individual bank dengan mengedepankan early warning […]

expand_less