Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » PSN Ngada Juara ETMC XXXII Rote Ndao, Mabar Tuan Rumah ETMC XXXIII

PSN Ngada Juara ETMC XXXII Rote Ndao, Mabar Tuan Rumah ETMC XXXIII

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 3 Sep 2023
  • visibility 117
  • comment 0 komentar

Loading

Rote, Garda Indonesia | Perhelatan Kompetisi Sepakbola Liga 3 El Tari Memorial Cup (ETMC) 2023 yang diselenggarakan di Kabupaten Rote Ndao resmi berakhir pada Sabtu, 2 September 2023. Tim sepakbola asal Kabupaten Ngada yakni PSN Ngada berhasil keluar sebagai sang juara usai menundukkan Bintang Timur Atambua via drama adu penalti dengan skor 4 – 3.

Pada pertandingan final yang dihelat di Stadion Paulina Haning-Bullu tersebut, kedua tim bermain saling menyerang dan menciptakan beberapa peluang emas, namun hingga perpanjangan waktu berakhir pun skor kacamata (0:0) tetap bertahan dan dilanjutkan dengan adu penalti. Sang Kapten PSN Ngada, Yoris Nono berhasil menuntaskan eksekusi pamungkas dan membawa Laskar Jaramasi (julukan PSN Ngada) meraih gelar ETMC untuk yang ke-8 kalinya.

Pada penutupan ETMC 2023, turut hadir Wakil Gubernur NTT Josef Nae, Anggota DPR RI Ahmad Johan, Kapolda NTT Irjen Pol Johni Asadoma, Ketua DPRD NTT Emilia J. Nomleni, Ketua Asprov PSSI NTT Petrus Christian Mboeik, Bupati Rote Ndao Paulina Haning-Bulu, Wakil Bupati Stefanus M Saek, Bupati Ngada Andreas Paru dan Wakil Bupati Raymundus Bena, Forkopimda Kabupaten Rote Ndao.

Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi juga Ketua KONI NTT menyampaikan anak-anak NTT memiliki skill bermain sepakbola yang hebat dan mampu bersaing serta berkompetisi hingga level internasional. Nae Soi juga memberikan apresiasi kepada Asprov PSSI NTT, Pemerintah Kabupaten Rote Ndao dan pihak yang lain yang telah menghelat ETMC tahun 2023.

Manggarai Barat (Mabar) Tuan Rumah ETMC XXXIII

Pada momentum penutupan ETMC XXXII dilakukan penyerahan Pataka ETMC oleh Bupati Rote Ndao kepada Ketua Apsrov PSSI NTT, Chris Mboeik kemudian diserahkan kepada perwakilan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat sebagai tanda perhelatan ETMC XXXIII tahun 2024 mendatang akan dilaksanakan di Kabupaten Manggarai Barat (Labuan Bajo). Serta diumumkan 40 pemain yang akan mengikuti seleksi Pra PON.

Juara 3 ETMC XXXII, Perserond Rote Ndao berpose bersama Bupati Paulina Haning Bullu dan Ketua DPRD NTT, Emilia Nomleni. Foto : Apim Setda NTT

Untuk diketahui besaran hadiah yang diperoleh masing-masing tim dan prestasi individu sebagai berikut:

Juara 1 : PSN Ngada raih piala bergilir, piala tetap, medali, bonus uang Rp287.500.000,- (dua ratus delapan puluh tujuh juta lima ratus ribu rupiah), piagam penghargaan dan sertifikat prestasi;

Juara 2 : Bintang Timur Atambua raih piala tetap, medali, bonus uang Rp237.500.000,- (dua ratus tiga puluh tujuh juta lima ratus ribu rupiah), piagam penghargaan dan sertifikat prestasi;

Juara 3 : Perserond Rote Ndao raih piala tetap, medali, bonus uang Rp187.500.000,- (seratus delapan puluh tujuh juta lima ratus ribu rupiah), piagam penghargaan dan sertifikat prestasi;

Juara 4 : Biru Muda Perkasa (BMP) Flores Timur raih piala tetap, bonus uang Rp137.500.000,- (seratus tiga puluh tujuh juta lima ratus ribu rupiah), piagam penghargaan dan sertifikat prestasi;

Tim Fair Play : Biru Muda Perkasa  Flores Timur raih bonus uang Rp 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah);

Pemain Terbaik : Glaudensius Abi dari Bintang Timur Atambua raih bonus uang Rp7.500.000,- (tujuh juta lima ratus ribu rupiah);

Pencetak Gol terbanyak : Alberto Soares dari Bintang Timur Atambua raih bonus uang Rp5.000.000,- (lima juta rupiah).(*)

Sumber (*/Meldo Nailopo/Biro Apim Setda NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Keluarga Foenay Dukung SIAGA

    Keluarga Foenay Dukung SIAGA

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Keluarga Foenay yang beralamat di Jalan Anggrek, Kelurahan Oepura, Kota Kupang, menyatakan dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu (SIAGA) di Pilgub NTT 2024. Pernyataan dukungan ini disampaikan oleh Max Laurens Foenay di kediamannya, saat bertatap muka dengan Simon Petrus Kamlasi […]

  • PDI Perjuangan Paparkan Alasan Tak Jadi Oposisi di Era Prabowo

    PDI Perjuangan Paparkan Alasan Tak Jadi Oposisi di Era Prabowo

    • calendar_month Sen, 12 Jan 2026
    • account_circle Penulis
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Loading

    Seno pun menegaskan, sikap penyeimbang tidak membuat PDI Perjuangan ragu berbeda pendapat dengan pemerintah. Salah satunya terkait penolakan wacana pemilihan kepala daerah melalui DPRD.   Jakarta | Politikus muda PDI Perjuangan, Seno Bagaskoro menegaskan sikap partainya sebagai penyeimbang pemerintahan bukan keputusan baru. Seno menyampaikan sikap tersebut telah ditetapkan sejak Prabowo Subianto dinyatakan menang Pilpres 2024 […]

  • DP3A NTT Helat Pelatihan SDM Bagi Penanganan Korban Kekerasan & TPPO

    DP3A NTT Helat Pelatihan SDM Bagi Penanganan Korban Kekerasan & TPPO

    • calendar_month Sab, 15 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Provinsi Nusa Tenggara Timur menggagas dan menghelat pelatihan bagi penanganan Korban Kekerasan dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) Mengambil lokasi pelatihan di Aula Hotel Elmylia Kupang sejak 13—14 Juni 2019, pelatihan dilakukan untuk mencapai sinergitas dan kolaborasi penanganan masalah kekerasan dan Tindak Pidana Perdagangan […]

  • Detikcom Awards Nilai PLN Punya Peta & Terdepan dalam Transisi Energi

    Detikcom Awards Nilai PLN Punya Peta & Terdepan dalam Transisi Energi

    • calendar_month Jum, 22 Sep 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) meraih penghargaan kategori perusahaan terdepan dalam wujudkan transisi energi. Penghargaan yang diberikan dalam ajang Detikcom Awards 2023 ini diterima PLN karena memiliki peta jalan yang jelas dan sukses mendorong transisi energi melalui penggunaan energi bersih di Indonesia. Penghargaan diserahkan langsung Staf Khusus Presiden RI sekaligus CEO Trans Digital […]

  • Warga NTT di Bali Terdampak Covid-19 Resah, Perlu Perhatian Pemprov NTT

    Warga NTT di Bali Terdampak Covid-19 Resah, Perlu Perhatian Pemprov NTT

    • calendar_month Rab, 29 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 140
    • 0Komentar

    Loading

    Denpasar-Bali, Garda Indonesia | Sekitar 11.000 warga NTT yang berdomisili di Provinsi Bali terdampak Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) yang berakibat pada hilangnya mata pencaharian dan penghasilan. Menyikapi kondisi tersebut, Ikatan Keluarga Besar (IKB) Flobamora pun prihatin dan telah memberikan bantuan sembako ala kadarnya, namun bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali tidak bisa diperoleh terkait […]

  • Kredit Merdeka Bank NTT, Petani Belu Raup Laba Setengah Miliar Lebih

    Kredit Merdeka Bank NTT, Petani Belu Raup Laba Setengah Miliar Lebih

    • calendar_month Kam, 17 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 82
    • 0Komentar

    Loading

    Atambua, Garda Indonesia | Kontribusi PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (NTT) sebagai motor penggerak ekonomi rakyat, kian nyata dirasakan oleh masyarakat NTT. Salah satunya adalah kelompok petani Tomat di Kabupaten Belu. Mereka bahkan meraup untung setengah miliar lebih atau lebih dari Rp500 Juta dengan modal awal dari Kredit Merdeka Bank NTT. Kredit […]

expand_less