Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Rawat Kampung Adat Maghilewa, Yayasan Arnoldus Wea Bantu ‘Sound System’

Rawat Kampung Adat Maghilewa, Yayasan Arnoldus Wea Bantu ‘Sound System’

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 18 Apr 2021
  • visibility 124
  • comment 0 komentar

Loading

Maghilewa, Garda Indonesia | Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua menyerahkan bantuan berupa seperangkat sound system kepada Komunitas Pariwisata Kampung Adat (KOMPAK) Maghilewa, pada Sabtu 17 April 2021 pukul 13.00 WITA, di Sa’o Ine Wua, Kampung Maghilewa, Desa Inerie, Kecamatan Inerie, Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Penyerahan bantuan seperangkat sound system ini dilakukan oleh Reinard L. Meo, Yohanes E. Watu, dan Andy Lena selaku Pengurus Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua disaksikan oleh Pemerintah Desa Inerie, Perangkat Dusun Maghilewa, Tokoh Masyarakat, dan sejumlah warga Kampung Adat Maghilewa. Ini merupakan salah satu program kerja Divisi AWPeduli. Co-Founder Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua, Arnoldus Wea, menyebut alasan paling mendasar yang melatari penyerahan bantuan ini ialah agar Kampung Adat Maghilewa tetap lestari.

“Migrasi warga merupakan ancaman terbesar bagi keberlangsungan Kampung Adat Maghilewa ini. Upaya pencegahan sejak dini perlu terus diupayakan. Penyerahan seperangkat sound system ini bukan upaya pertama. Sudah ada berbagai upaya yang dilakukan sebelumnya, sebagai misal rehabilitasi Rumah Adat (Sa’o) dan pembentukan Komunitas Pariwisata Kampung Adat (KOMPAK) Maghilewa,” ungkap Arnoldus Wea yang biasa disapa AW kepada wartawan, pada Sabtu malam, 17 April 2021.

Menurutnya, sound system yang diserahkan, dimaksudkan untuk mendukung kerja-kerja KOMPAK, antara lain memperlancar pertemuan, sosialisasi, tonton bersama, diskusi, dan semua hal terkait pengembangan juga pelestarian Kampung Adat Maghilewa, sesuai Misi Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua. “Sasaran jangka panjangnya ialah agar Kampung Maghilewa juga masuk dalam salah satu destinasi wisata di Ngada. Diharapkan juga, bantuan ini dapat berguna dan dipergunakan sebagaimana mestinya,” kata AW.

Sebagai penerima, Ketua Komunitas Pariwisata Kampung Adat (KOMPAK) Maghilewa, Pelipus Wea (58 tahun), mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua. “Seperangkat sound system yang diserahkan, sungguh amat bermanfaat demi memperlancar program dan kerja KOMPAK ke depannya dan akan digunakan sebesar-besarnya untuk kepentingan bersama. KOMPAK menjamin keamanan sound system ini dan akan membuat peraturan agar digunakan secara tepat sasar, dirawat, sehingga bertahan untuk jangka waktu yang lama,” ucap Pelipus.

Hadir juga Kepala Desa Inerie, Benediktus Milo (65 tahun). Kades Inerie memberi pesan agar KOMPAK harus tetap kompak. Selain mengimbau agar bantuan yang diberikan oleh Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua ini dijaga dan digunakan secara baik dan benar, Benediktus Milo juga menyinggung soal kebersihan Kampung Adat Maghilewa serta Jere dan Watu sebagai kampung tetangga. “Tanggung jawab menjaga kampung harus menjadi tanggung jawab bersama, bukan hanya Pengurus KOMPAK atau Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua,” tegas Milo.

Daniel Tato (71 tahun) selaku Tokoh Masyarakat pun berpesan agar bantuan yang diberikan harus dijaga. “Seluruh masyarakat harus juga mendukung KOMPAK dan Yayasan Arnoldus Wea Dhegha Nua. Harus jaga, harus dukung,” ajaknya. (*)

Sumber berita dan foto (*/AWTim/MSD)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Periode 5—11 Juni 2023, Polri Terima 190 Laporan TPPO

    Periode 5—11 Juni 2023, Polri Terima 190 Laporan TPPO

    • calendar_month Sen, 12 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dalam hasil analisis penanganan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) oleh Satuan Tugas Khusus (Satgas) TPPO Satker Bareskrim Polri dan Polda jajaran pada periode 5—11 Juni 2023, terdapat beberapa data yang mencerminkan situasi penanganan TPPO di Indonesia. Berdasarkan data jumlah Laporan Polisi yang masuk, tercatat sebanyak 190 laporan. Distribusi laporan ini tersebar […]

  • Tim Dosen Fapet Undana Beri Diseminasi Teknologi Peternakan bagi Warga Noeltoko

    Tim Dosen Fapet Undana Beri Diseminasi Teknologi Peternakan bagi Warga Noeltoko

    • calendar_month Rab, 27 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Noeltoko-TTU, Garda Indonesia | Desa Noeltoko di Kabupaten TTU memiliki nilai sejarah karena merupakan wilayah “Sonaf” atau pusat kerajaan dan ditetapkan oleh Bappenas sebagai desa percepatan dalam pengembangannya. Akhir-akhir ini Desa Noeltoko semakin terkenal dengan terungkapnya kasus “stunting” yang memiliki tingkat prevalensi cukup tinggi. Mencermati potensi dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Desa Noeltoko, tim […]

  • Ikut Program TJPS, Gubernur VBL Apresiasi Kinerja Kelompok Tani Fajar Pagi

    Ikut Program TJPS, Gubernur VBL Apresiasi Kinerja Kelompok Tani Fajar Pagi

    • calendar_month Kam, 2 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL), kembali melakukan kunjungan ke Kabupaten Kupang pada Kamis, 2 April 2020. Kunjungannya kali ini dalam rangka panen jagung jenis Komposit Lamuru yang terletak di Kecamatan Amabi Oefeto yang melaksanakan Program Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS). Baca juga: http://gardaindonesia.id/2020/03/15/program-tanam-jagung-panen-sapi-berjalan-kab-sbd-panen-perdana/ Gubernur sangat mengapresiasi apa yang […]

  • Enam Tahun Beruntun, Kemenkumham Raih Opini WTP dari BPK RI

    Enam Tahun Beruntun, Kemenkumham Raih Opini WTP dari BPK RI

    • calendar_month Sel, 29 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT,  Garda Indonesia | Marciana Dominika Jone, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM NTT bersama Kepala Divisi, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT), Pejabat Pengelola Keuangan dan Pengelola Barang Milik Negara (BMN) mengikuti kegiatan Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Kemenkumham Tahun Anggaran 2020 yang dilaksanakan Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum dan HAM bekerja sama […]

  • Patroli Satgas Pamtas 641/Bru Berhasil Amankan 5,4 Ton Bawang Selundupan

    Patroli Satgas Pamtas 641/Bru Berhasil Amankan 5,4 Ton Bawang Selundupan

    • calendar_month Sab, 1 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Sanggau, Garda Indonesia | Rutin menggelar patroli, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Yonif Raider 641/Beruang pada Jumat, 31 Januari 2020 berhasil menggagalkan upaya penyelundupan bawang merah seberat 5,4 ton (300 karung) asal Malaysia. 300 karung bawang merah ilegal tersebut diamankan satgas di jalan tikus Dusun Segumun, Desa Lubuk Sabuk, Kec. Sekayam, Kab. Sanggau Provinsi […]

  • Hari UMKM Nasional, Komunitas UNK Dorong Transformasi Digital

    Hari UMKM Nasional, Komunitas UNK Dorong Transformasi Digital

    • calendar_month Sab, 12 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Memperingati Hari UMKM Nasional, Komunitas UMKM Naik (UNK) Kelas kembali menghelat kegiatan bertema ‘’Transformasi Digital UMKM Masa Depan,’’ di Hotel Borobudur, Sabtu, 12 Agustus 2023. Ketua UMKM Naik Kelas Raden Teddy dalam sambutannya mengatakan UMKM memiliki kontribusi yang cukup besar pada Indonesia, antara lain 97% tenaga kerja, lebih dari 60% PDB, […]

expand_less