Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Seluruh Sumba Tengah Dialiri Listrik, 45 Desa di Sumba Belum Ada Listrik

Seluruh Sumba Tengah Dialiri Listrik, 45 Desa di Sumba Belum Ada Listrik

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 27 Sep 2024
  • visibility 127
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang | PLN UP2K Sumba mencatat sejarah penting berhasil menyelesaikan jaringan listrik di seluruh desa di Sumba Tengah pada akhir Juli 2024. Pencapaian ini tak lepas dari sinergi yang kuat antara PLN, pemerintah daerah, serta masyarakat setempat, yang bersama-sama mewujudkan impian panjang: menerangi setiap sudut wilayah Sumba Tengah.

Merujuk pada Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 100.1.1.6117 tahun 2022, terdapat 65 desa di Kabupaten Sumba Tengah dan berkat PLN, kini seluruh desa tersebut telah dialiri listrik.

Sejak didirikan pada awal 2023, PLN UP2K Sumba bekerja keras membangun jaringan listrik di 12 desa tambahan serta 1 dusun. Kini, terang listrik telah dirasakan oleh seluruh masyarakat Sumba Tengah.

Perjuangan menghadirkan listrik ini bukanlah tugas ringan. Infrastruktur yang dibangun mencakup penambahan 50,33 kilometer sirkuit (kms) jaringan tegangan menengah (JTM), 73,93 kms jaringan tegangan rendah (JTR), dan 12 gardu distribusi. Semua infrastruktur ini telah membawa perubahan signifikan dalam kehidupan masyarakat, memberikan harapan baru bagi kemajuan daerah.

Desa Manurara menjadi desa terakhir yang dialiri listrik pada akhir Juli 2024, melengkapi keberhasilan PLN UP2K Sumba dalam mencapai rasio desa berlistrik (RDB) 100% di Sumba Tengah. Hal ini menjadikan Sumba Tengah sebagai kabupaten pertama di Pulau Sumba yang berhasil mencapai pencapaian tersebut.

Oktavianus Umbu Kaluwu, Kepala Desa Manurara, dengan penuh syukur menyampaikan desa Manurara berdiri pada tahun 1999 dan menjadi definitif pada tahun 2001. Sejak saat itu masyarakat hidup dalam kegelapan.

“Saya sendiri menyaksikan bagaimana keterbatasan listrik menjadi penghambat kemajuan desa kami. Anak-anak kami belajar dengan penerangan seadanya, menggunakan lampu teplok setiap malam. Kini, dengan adanya listrik, kami berterima kasih kepada PLN atas dedikasinya menghadirkan terang yang akan membawa kesejahteraan dan kemajuan bagi masyarakat kami,” ucapnya.

Sementara itu, A. Iman Krismanto, Manager PLN UP2K Sumba, mengatakan sebanyak 65 desa di Sumba Tengah kini telah dialiri listrik, namun perjuangan belum selesai. “Masih ada 45 desa lainnya di wilayah Pulau Sumba yang secara bertahap akan kami terangi. Harapannya, bukan hanya Sumba Tengah, tapi seluruh Kabupaten di tanah Marapu ini dapat menikmati akses energi listrik untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” tandasnya.

PLN UP2K Sumba tidak hanya berhenti di sini. Mereka terus berkomitmen meningkatkan rasio desa berlistrik di seluruh Pulau Sumba. Ketersediaan listrik tak hanya sekadar menerangi rumah-rumah, tetapi membawa dampak positif yang nyata bagi pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan masyarakat setempat.(*)

Sumber (*/tim PLN)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Yayasan Sabas Angkat Miel Teftae Jadi Plt Kepala SMT Kristen Arastamar SoE

    Yayasan Sabas Angkat Miel Teftae Jadi Plt Kepala SMT Kristen Arastamar SoE

    • calendar_month Kam, 9 Sep 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    SoE-TTS, Garda Indonesia | Yayasan Setia Arastamar Bagi Bapa Surgawi (Ya Sabas TTS),  Sekolah Menengah Teologi Kristen (SMTK) Arastamar, menunjuk atau mengangkat pelaksana tugas (Plt) Kepala SMTK Arastamar SoE berdasar surat keputusan nomor: 01.14/SK/YASABAS-TTS/IX/2021 pada Rabu, 8 September 2021. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2021/09/02/yayasan-sabas-segel-kantor-smt-kristen-arastamar-soe/ Ketua Yayasan Sabas TTS,  Margarita D.I. Ottu, M.Pd.K. menyampaikan pemberhentian Kepala SMTK […]

  • Relawan Milenial TTU Bertekad Menangkan SIAGA

    Relawan Milenial TTU Bertekad Menangkan SIAGA

    • calendar_month Sab, 12 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kefa | Sejumlah mahasiswa di Kota Kefamenanu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) yang tergabung dalam Relawan Milenial secara resmi menyatakan dukungan untuk pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT periode 2024—2029 nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (SIAGA) pada Jumat, 11 Oktober 2024. Deklarasi dihelat di bundaran kilometer 9 jurusan Kupang, Kota […]

  • Pertamina Bentuk Mahasiswa Jadi Entrepreneur Tangguh via PWS Gratis

    Pertamina Bentuk Mahasiswa Jadi Entrepreneur Tangguh via PWS Gratis

    • calendar_month Sel, 29 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Rencananya 4 seri PWS 2025 dihelat pada Juli hingga September. Formatnya adalah online yang bisa diikuti oleh seluruh mahasiswa dari seluruh Indonesia melalui zoom.   Jakarta | Pertamina (Persero) akan menghelat Pertamuda Workshop Series (PWS) gratis bagi mahasiswa sebagai bagian dari rangkaian kompetisi Pertamuda Seed and Scale 2025. Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), […]

  • Ironi Warga Miskin Jakarta, Mesti Bayar Air 10 Kali Lipat Lebih Mahal

    Ironi Warga Miskin Jakarta, Mesti Bayar Air 10 Kali Lipat Lebih Mahal

    • calendar_month Sel, 23 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Andre Vincent Wenas “Water is the driving force of all nature.” — Leonardo Da Vinci. Bertepatan dengan Hari Air Sedunia yang jatuh pada tanggal 22 Maret 2021 kita semua diajak untuk merenung sejenak tentang betapa esensialnya air bagi kehidupan 7,7 miliar umat manusia sedunia. Hari Air sedunia ini diperingati sejak 1993 lalu. Namun, kita juga mesti […]

  • Bersih-Bersih BUMN, Jaksa Agung Koordinasi dengan Erick Thohir

    Bersih-Bersih BUMN, Jaksa Agung Koordinasi dengan Erick Thohir

    • calendar_month Sel, 7 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kejaksaan Agung RI tengah menjalin koordinasi dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) untuk melakukan bersih-bersih perusahaan negara. Kerja sama itu berlangsung saat Jaksa Agung Burhanuddin menerima kunjungan silaturahmi Menteri BUMN Erick Thohir di Gedung Utama Kejaksaan Agung pada Senin, 6 Maret 2023. Burhanuddin menyampaikan bahwa kolaborasi dilakukan dalam rangka mendukung […]

  • Gubernur Viktor : ‘Kita Kembalikan Kab Kupang Sebagai Gudang Ternak!’

    Gubernur Viktor : ‘Kita Kembalikan Kab Kupang Sebagai Gudang Ternak!’

    • calendar_month Kam, 14 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia |Viktor Bungtilu Laiskodat – Gubernur NTT meminta masyarakat untuk membaca berbagai peluang usaha. Masyarakat juga diharapakan ikut berdaya membangun rantai nilai (value chain), untuk menghasilkan berbagai produk pertanian dan peternakan. Permintaan Gubernur NTT itu disampaikan dalam kunjungan kerjanya di Desa Fatuteta Kecamatan Amabi Oefeto, Kabupaten Kupang-Provinsi Nusa Tenggara Timur pada Hari Rabu/13 […]

expand_less