Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Suling Bambu Asal Belu Tampil di Hadapan Presiden Saat HUT 80 RI

Suling Bambu Asal Belu Tampil di Hadapan Presiden Saat HUT 80 RI

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 16 Agu 2025
  • visibility 140
  • comment 0 komentar

Loading

Kegembiraan pun terpancar dari raut wajah para peserta. Ryan Bas, salah satu perwakilan siswa SMP Negeri Sadi ini tak dapat menyembunyikan rasa bangganya.

 

Atambua | Sebanyak 20 siswa-siswi berprestasi dari SMP Negeri Sadi, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), akan melantunkan suara merdu suling bambu di Istana Negara pada upacara perayaan hari ulang tahun (HUT) 80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Anak-anak dari perbatasan Indonesia—Timor Leste ini akan tampil di hadapan Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, serta jajaran Kementerian Kabinet Indonesia Maju pada tanggal 17 Agustus 2025.

Kegembiraan pun terpancar dari raut wajah para peserta. Ryan Bas, salah satu perwakilan siswa, tak dapat menyembunyikan rasa bangganya. “Saya merasa sangat senang dan bangga bisa dipercaya mewakili NTT dan Kabupaten Belu. Kami telah berlatih keras dan siap menampilkan yang terbaik di Istana Negara,” ujarnya dengan penuh semangat.

Penampilan suling bambu Belu di Istana Negara adalah sebuah pencapaian luar biasa sekaligus menegaskan eksistensinya sebagai salah satu daerah yang kaya akan tradisi, seni dan budaya yang patut dibanggakan. Partisipasi ini menegaskan bahwa seni dan budaya adalah aset berharga yang dapat menjadi jembatan menuju kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Momen ini menjadi saksi semangat dan harapan besar yang menyertai 20 duta budaya Belu ini. Sejarah mencatat, sebelumnya Kabupaten Belu juga mengharumkan nama daerah di panggung nasional, 150 penari Likurai tampil pada seremoni pembukaan Asian Games 2018 dan peringatan HUT ke-74 Republik Indonesia tahun 2019.

Para penampil suling bambu dilepas oleh Bupati Belu Willy Lay, Wakil Bupati Belu Vicente Gonsalves, Ketua TP PKK Kabupaten Belu, staf ahli, dan sejumlah pimpinan OPD Pemerintah Kabupaten Belu pada Senin malam, 11 Agustus 2025 di rumah jabatan Bupati Belu.

Bupati Belu berpesan agar para peserta tampil maksimal, menjaga kekompakan dan menunjukkan yang terbaik. Ia pun menekankan penampilan ini adalah kesempatan emas untuk mempromosikan kekayaan budaya NTT kepada seluruh rakyat Indonesia, bahkan dunia.(*)

Sumber (*/Prokopimbelu).

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jadi Tentara Rusia, Eks Marinir Minta Ampun dan Pulang ke Tanah Air

    Jadi Tentara Rusia, Eks Marinir Minta Ampun dan Pulang ke Tanah Air

    • calendar_month Rab, 23 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Ia juga mengaku tidak memiliki niat untuk mengkhianati negara Indonesia dan menyebut keputusannya bergabung dengan militer Rusia semata-mata untuk mencari nafkah.   Jakarta | Mantan prajurit Korps Marinir TNI AL, Satria Arta Kumbara, menjadi sorotan publik usai meminta agar dapat kembali menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) setelah sebelumnya diketahui bergabung dengan militer Rusia. Permintaan itu […]

  • Jokowi Soal Kereta Whoosh, Ini Tahun Pertama dan Bentuk Investasi Bangsa

    Jokowi Soal Kereta Whoosh, Ini Tahun Pertama dan Bentuk Investasi Bangsa

    • calendar_month Sel, 28 Okt 2025
    • account_circle melihatindonesia
    • visibility 263
    • 0Komentar

    Loading

    Selain mengurangi kemacetan, Jokowi menegaskan proyek Whoosh juga memiliki efek berganda terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.   Jakarta | Presiden RI ke-7, Joko Widodo (Jokowi) akhirnya menanggapi polemik utang Kereta Cepat Jakarta–Bandung (KCJB) atau Whoosh yang menembus Rp116 triliun melalui konsorsium PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC). Proyek yang diresmikan pada 2 Oktober 2023 ini sempat […]

  • Warga TTU Yakin SIAGA Menang Pilgub NTT 2024

    Warga TTU Yakin SIAGA Menang Pilgub NTT 2024

    • calendar_month Sen, 30 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Kefamenanu | Ribuan massa menyambut kedatangan calon gubernur NTT nomor Urut 3, Simon Petrus Kamlasi (SPK) di Wini, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) pada Senin, 30 September 2024. Bagai menyambut seorang jenderal yang baru pulang dari medan perang, SPK yang datang bersama calon bupati TTU, Falentinus Kebo, diminta untuk menumpang di sebuah […]

  • DPA Dihidupkan Untuk Apa dan Untuk Siapa?

    DPA Dihidupkan Untuk Apa dan Untuk Siapa?

    • calendar_month Sen, 15 Jul 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Rudi S Kamri Saya bukan ahli tata negara, tapi saya tahu tentang sistem ketatanegaraan di Indonesia. Sederhana saja, hukum ketatanegaraan tertinggi kita adalah Konstitusi yaitu UUD 1945 (yang sudah diamandemen 4 kali). Artinya haram atau tabu mutlak peraturan perundangan di bawahnya bertentangan dengan konstitusi kita. Aturan ini tidak perlu ahli tata negara menjelaskannya […]

  • Sehat Saat Pandemi, Kemenkumham NTT Olahraga Virtual dengan Sekjen

    Sehat Saat Pandemi, Kemenkumham NTT Olahraga Virtual dengan Sekjen

    • calendar_month Sab, 14 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Di tengah penerapan PPKM level 4 di Kota Kupang, pemandangan berbeda pada Jumat pagi, 13 Agustus 2021 di halaman Kanwil Kemenkumham NTT. Tampak Kabag Umum, Mohamad Rusli Hadi, Kabid Pelayanan Hukum, Erni Mamo Li, Kasubbag Pengelolaan Keuangan dan BMN, Yohanis Bely, Kasubbag Kepegawaian, Stefanus Lesu, bersama beberapa ASN yang tengah siap […]

  • 10 Rekomendasi Rapat Koordinasi PPPA Provinsi NTT Tahun 2019

    10 Rekomendasi Rapat Koordinasi PPPA Provinsi NTT Tahun 2019

    • calendar_month Sab, 29 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Rapat Koordinasi (Rakor) Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) tingkat Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dihelat oleh Dinas PPPA NTT pada 26—28 Juni 2019 di Aula Hotel On The Rock Kupang yang diikuti oleh perwakilan peserta dari 22 kabupaten/ kota menghasilkan 10 (sepuluh) rekomendasi. Baca juga :  http://gardaindonesia.id/2019/06/26/responsif-gender-pug-jadi-isu-strategis-dalam-rakor-pppa-ntt-2019/ Mengusung tema “Mempercepat […]

expand_less