Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Humaniora » ‘Swab Antigen’ Nyaman dan Terjangkau, Klinik King Care Pilihan Tepat

‘Swab Antigen’ Nyaman dan Terjangkau, Klinik King Care Pilihan Tepat

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 26 Jan 2021
  • visibility 77
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Guna memproteksi diri, keluarga dan orang di sekitar kita dari paparan penyebaran corona virus disease (Covid-19), sepatutnya kita melakukan pemeriksaan kesehatan dini, apakah kita telah terpapar atau dalam kondisi sehat? Metode pemeriksaan yang bisa dilakukan guna mendapatkan diagnosis Covid-19 yang lebih akurat dan direferensikan oleh Badan Kesehatan Dunia atau WHO adalah rapid test antigen atau dikenal dengan sebutan swab antigen.

Kabarnya, dibandingkan dengan rapid test antibodi, prosedur ini memiliki hasil yang lebih akurat. Proses pengambilan sampel dari swab antigen sebenarnya mirip dengan pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR), yaitu melalui hidung atau tenggorokan menggunakan alat yang bentuknya mirip dengan cotton bud, hanya saja tangkainya lebih panjang.

Dilansir dari alodokter.com, rapid test antigen akan memberikan hasil selama 15 menit, hingga 1 jam setelah sampel diambil dan dirasa lebih akurat ketimbang rapid test antibodi, yang dilakukan dengan pengambilan sampel darah.

Mengapa demikian? Memang benar, swab antigen belum memiliki tingkat akurasi sebaik PCR dalam mendeteksi virus corona. Akan tetapi, jika dibandingkan dengan rapid test antibodi yang hanya memberikan nilai akurasi sebesar 18 persen, rapid test antigen memiliki tingkat akurasi yang lebih baik, yaitu hingga mencapai 97 persen.

Di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, terdapat beberapa tempat swasta dan pemerintah yang dapat melayani swab antigen. Namun, yang ingin media ini kenalkan yakni Klinik King Care yang berlokasi Kompleks Rukoku, Jalan Frans Seda No.8E, Kelurahan Fatululi, Kecamatan Oebobo. Berlokasi di jantung Kota Kupang, Klinik King Care mudah dijangkau dengan mode transportasi umum maupun pribadi.

Suasana pelayanan Klinik King Care

Pada Minggu malam, 24 Januari 2021, kami berkomunikasi dan membuat janji dengan pengelola dan pemilik Klinik King Care, dr. Eky Gonang, untuk melakukan swab antigen pada Senin, 25 Januari 2021. Bersama anak perempuan yang akan berangkat ke Denpasar-Bali guna mengikuti lanjutan praktik kerja lapangan (PKL) dari Jurusan Destinasi Pariwisata Universitas Udayana (Unud) Bali; kami diterima hangat oleh para tenaga medis yang sedang bertugas.

Tak lama berselang, tenaga kesehatan (nakes) Klinik King Care mengambil sampel lendir dari hidung melalui proses swab. Dengan telaten dan ramah nakes melakukan swab (cukup menegangkan karena ini pertama kali bagi kami melakukan swab, red), namun kami ditenangkan dan diarahkan sehingga rasa takut dan sakit pun seolah lenyap.

Kemudian, sampel lendir dites, hanya membutuhkan waktu 15 menit, hasil swab kami keluar, dan Puji Tuhan, dinyatakan (-) negatif. Proses administrasi pun tak terlalu memberatkan, cukup membayar sebesar Rp.230.000,- (dua ratus tiga puluh ribu rupiah) dan mendapatkan surat rekomendasi dari Klinik King Care.

Pengelola Klinik King Care, Dokter Eky Gonang mengatakan, siap menyambut dan terbuka bagi siapa saja yang ingin melakukan rapid test antigen atau swab antigen. “Bagi siapa saja yang sibuk dan tak sempat mengunjungi fasilitas layanan kesehatan kami, dapat menghubungi kami via nomor telepon di 081236626074,” urainya.

Tenaga Kesehatan Klinik King Care, tandas dr Egon (sapaan akrabnya, red), siap melayani swab antigen di rumah dengan tarif relatif terjangkau. “Hanya dengan Rp.275.000 per orang, nakes kami mengunjungi anda di rumah,” tutupnya.

Penulis dan Editor (+roni banase)

Foto (*/istimewa/jefri)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wali Kota Jefri Janji Bedah Rumah Tidak Layak Huni Milik Ina Djara

    Wali Kota Jefri Janji Bedah Rumah Tidak Layak Huni Milik Ina Djara

    • calendar_month Rab, 20 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 205
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Di tengah pandemi Covid-19, Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore tetap memperhatikan kondisi warga, di sela-sela tugas padat sebagai Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kupang. Didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kupang, Ibu Hilda Riwu Kore – Manafe, Wali Kota Jefri menyempatkan diri untuk mengunjungi rumah yang sangat […]

  • Negara Tajikistan Larang Perempuan Pakai Hijab, Ini Dendanya

    Negara Tajikistan Larang Perempuan Pakai Hijab, Ini Dendanya

    • calendar_month Ming, 10 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 470
    • 0Komentar

    Loading

    Tajikistan sebuah negara di Asia Tengah yang berbatasan dengan Afghanistan di selatan, Tiongkok di timur, Kirgistan di utara, dan Uzbekistan di barat. Tajikistan memiliki luas wilayah sekitar 143.100 km² dengan jumlah penduduk ±10 juta jiwa (perkiraan 2025). Negara dengan bentuk pemerintahan: Republik Presidensial, memiliki mata uang Somoni (TJS), bahasa resmi Tajik (varian bahasa Persia), dan […]

  • Batik Warnai Diplomasi Dewan Keamanan PBB

    Batik Warnai Diplomasi Dewan Keamanan PBB

    • calendar_month Rab, 8 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    New York, Garda Indonesia | Sidang Dewan Keamanan PBB yang dipimpin oleh Menlu RI sebagai Presiden DK PBB untuk Mei 2019, kali ini berlangsung unik. Ruang sidang Dewan Keamanan PBB (DK PBB) dalam pertemuan, Selasa, 7 Mei 2019 dimeriahkan dengan berbagai ragam motif batik maupun tenun yang dikenakan para Delegasi peserta pertemuan dari berbagai negara. […]

  • HUT Ke-135 Kota Kupang, Pemkot Urai Penanganan Covid-19 & Badai Seroja

    HUT Ke-135 Kota Kupang, Pemkot Urai Penanganan Covid-19 & Badai Seroja

    • calendar_month Sel, 27 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Pasca-Badai Seroja dan Pandemi Covid-19 yang masih terus melanda, Wali Kota Kupang, Dr. Jefri Riwu Kore mengajak seluruh warga dan lapisan masyarakat yang ada di Kota Kupang untuk bangkit bersama bersatu padu, saling bahu membahu dan bergandengan tangan memulihkan kota dan mewujudkan cita-cita Kota Kupang yang cerdas, mandiri dan sejahtera. […]

  • Nyonya Freny Indriani Jadi Bunda Literasi Kabupaten Belu

    Nyonya Freny Indriani Jadi Bunda Literasi Kabupaten Belu

    • calendar_month Ming, 5 Sep 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Ketua TP PKK Kabupaten Belu, Nyonya Dra. Freny Indriani Yanuarika dikukuhkan sebagai Bunda Literasi Kabupaten Belu, yang ditandai dengan penyematan selempang oleh Ketua Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM) Belu, Romo Kris Fallo, Pr. Acara pengukuhan bertempat di taman baca masyarakat (TBM) Sahabat Joe Dusun Nela,  Desa Naekasa Kecamatan Tasifeto Barat. Usai […]

  • 4 Kasus Kota Kupang & 1 di TTS, Total Kasus Positif Covid-19 Capai 90 Kasus di NTT

    4 Kasus Kota Kupang & 1 di TTS, Total Kasus Positif Covid-19 Capai 90 Kasus di NTT

    • calendar_month Kam, 28 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Siang hari ini saya sampaikan informasi penting bahwa dari hasil pemeriksaan 97 swab di Laboratorium Biomolekuler RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang dengan menggunakan PCR Real Time dan yang terbaru menggunakan uji coba Tes Cepat Molekuler (TCM),” ujar Sekretaris I Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi NTT, Dr. drg. Domi […]

expand_less