Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Terap ISO 37001:2016, Bank NTT Komit Zero Tolerance Terhadap Suap

Terap ISO 37001:2016, Bank NTT Komit Zero Tolerance Terhadap Suap

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 10 Jun 2022
  • visibility 121
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | PT Bank Pembangunan Daerah (PT. BPD) Nusa Tenggara Timur berkomitmen menerapkan manajemen bersih, serta zero tolerance terhadap suap. Atas kerja kerasnya serta komitmen menerapkan prinsip ini, maka Bank NTT terus menerapkan ISO 37001:2016.

Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) yang tertuang dalam ISO 37001:2016 adalah serangkaian standar untuk membantu organisasi/perusahaan baik sektor publik, swasta dan nirlaba dalam membangun, mengimplementasikan, dan terus meningkatkan program kepatuhan dengan tujuan untuk mengidentifikasi, mencegah, dan mendeteksi penyuapan.

Standar ini bertujuan untuk memberikan kepastian kepada organisasi/perusahaan bahwa sistem anti penyuapan yang diterapkan telah mencakup prosedur yang memadai terhadap suap, pungli dan gratifikasi. Standar yang merupakan sertifikasi internasional terhadap sistem anti penyuapan ini diadopsi dan diterjemahkan oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN) sebagai SNI ISO 37001:2016.

ISO 37001 mendefinisikan “penyuapan” sebagai tindakan menawarkan, menjanjikan, memberikan, menerima, atau meminta keuntungan yang tidak semestinya dari nilai apa pun (berupa keuangan atau non-keuangan), langsung atau tidak langsung, terlepas dari lokasi, merupakan pelanggaran peraturan perundang-undangan, sebagai bujukan atau hadiah untuk orang yang bertindak atau menahan diri dari bertindak terkait kinerja dari tugas orang tersebut. Kesesuaian dengan standar ini tidak menjamin penyuapan tidak akan terjadi, tetapi standar ini dapat membantu organisasi/perusahaan menerapkan rancangan yang wajar dan proporsional untuk mencegah, mendeteksi, dan menanggapi penyuapan.

Adapun Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan merupakan salah satu bentuk komitmen PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur dalam pelaksanaan Pelayanan Nasabah dengan motto Melayani Lebih Sungguh yang mengedepankan prinsip zero tolerance terhadap segala bentuk penyuapan di lingkungan dan kegiatan bisnisnya melalui penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan yang terus menerus ditingkatkan sehingga pelayanan Nasabah yang disediakan menjadi lebih baik dari waktu ke waktu.

Proses pendampingan penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan telah dilakukan dari tanggal 5 April 2022 sampai dengan tanggal 5 Juli 2022 didampingi oleh PT Gama Management Consulting  dan penandatanganan Kick Off Implementasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 telah dilakukan pada 8 Juni 2022 di Hotel Aston Kupang.

Komitmen bersama Dewan Komisaris dan Direksi tentang Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan ditandatangani Dewan Komisaris dan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur disaksikan oleh OJK Perwakilan Provinsi  Nusa Tenggara Timur. Selain Komitmen Bersama, Direksi telah menetapkan Kebijakan dan Sasaran Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 untuk diterapkan di seluruh lingkungan  PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur.

Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 sudah diserahkan kepada manajemen Bank NTT pada hari ulang tahun ke-60 .

Untuk diketahui, sedikit mengenai resume Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016, bahwa dalam mendukung tercapainya tata kelola bank yang sehat bersih dari Suap, Pungli, Gratifikasi bank ntt sudah melakukan beberapa hal:

  1. Proses Pendampingan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 dilakukan Oleh PT GAMA Consulting dilakukan dari 5 April s/d 4 Juli 2021.
  2. Proses Sertifikasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan ISO (SMAP) 37001:2016 dilakukan oleh PT Garuda Sertifikasi Indonesia dilakukan dari 27 Juni s/d 7 Juli 2022.
  3. Ruang lingkup untuk tahapan pertama ini pada Direktorat Kredit dan Divisi Umum akan dilanjutkan pada semua lini di Bank NTT
  4. Penerbitan Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan ISO 37001:2016 Direktorat Kredit dan Divisi Umum pada tanggal 7 Juli 2022 akan serahkan bertepatan dengan HUT Ke 60 Bank NTT tanggal 17 Juli 2022

Sementara dalam Sertifikat Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 ini, disebutkan i yang diregistrasi oleh Bank NTT yakni Jasa Keuangan Perbankan (Divisi Umum Bank NTT), Divisi Kredit Komersial & Menengah Bank NTT, Divisi Supporting Kredit Bank NTT, Divisi Kredit Mikro Kecil dan Konsumer Bank NTT, Divisi Penyelamatan dan Penyelesaian Kredit Bank NTT. (*)

Sumber (*/Humas Bank NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 111 Desa Terpencil di NTT Dialiri Listrik Sepanjang Tahun 2020

    111 Desa Terpencil di NTT Dialiri Listrik Sepanjang Tahun 2020

    • calendar_month Sel, 29 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Perusahaan Listrik Negara (PLN) selalu berupaya menghadirkan listrik hingga ke seluruh negeri. Sepanjang Tahun 2020, PLN  menyambungkan listrik ke 111 desa atau sejumlah 82.484 Kepala Keluarga (KK) yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). “Terima kasih PLN yang telah menyalakan listrik di desa kami di mana dulu desa ini terisolasi, […]

  • Pool dan Jadwal Pertandingan El Tari Memorial Cup Rote Ndao

    Pool dan Jadwal Pertandingan El Tari Memorial Cup Rote Ndao

    • calendar_month Ming, 13 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Ba’a, Garda Indonesia | Pembukaan ETMC XXXII Rote Ndao 2023, sukses berlangsung pada Kamis, 10 Agustus 2023 pukul 12.30 WITA dan diikuti kick off laga perdana antara Persami Maumere versus Bintang Timur Atambua dengan hasil tim binaan Serena Francis berhasil membabat Persami Maumere takluk dengan skor 1:0. Kick off ETMC XXXII Rote Ndao dieksekusi Gubernur […]

  • Bibit Siklon Tropis 99S Terpantau, Begini Dampak Cuacanya

    Bibit Siklon Tropis 99S Terpantau, Begini Dampak Cuacanya

    • calendar_month Jum, 25 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | BMKG melalui Jakarta Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) memonitor adanya peningkatan intensitas sirkulasi udara menjadi satu sistem Bibit Siklon Tropis 99S yang mulai terbentuk di sekitar Laut Timor sebelah utara Australia, tepatnya di posisi 12.6°LS 128.3°BT di mana area tersebut sudah masuk di wilayah tanggung jawab TCWC Australia. Sistem Bibit Siklon […]

  • Buka ‘International Association Of Women Police’ Kapolri: Ruang Polwan Terbuka

    Buka ‘International Association Of Women Police’ Kapolri: Ruang Polwan Terbuka

    • calendar_month Sen, 8 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo membuka The 58th International Association Of Women Police ( IAWP) Training Conference di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Minggu, 7 November 2021. Indonesia menjadi Negara Asia pertama yang menjadi tuan rumah kegiatan tersebut sejak tahun 1958. Dalam sambutannya, Kapolri membahas soal kesetaraan gender yang di mana, terdapat stereotip bahwa institusi […]

  • Muktamar IX PPP, Presiden Jokowi: Infrastruktur Digital Penting

    Muktamar IX PPP, Presiden Jokowi: Infrastruktur Digital Penting

    • calendar_month Ming, 20 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dalam enam tahun terakhir ini, pemerintah terus fokus membangun infrastruktur penghubung antardaerah. Infrastruktur tersebut bukan hanya berupa jalan tol, jalur kereta api, jalur penerbangan, dan tol laut saja, tetapi juga konektivitas digital yang dipercepat jangkauannya di seluruh wilayah Indonesia. Presiden Joko Widodo menekankan bahwa infrastruktur digital tersebut bukan hanya dimaksudkan untuk […]

  • Warna Pelat Nomor Kendaraan Bertahap Berubah dari Hitam ke Putih

    Warna Pelat Nomor Kendaraan Bertahap Berubah dari Hitam ke Putih

    • calendar_month Sen, 24 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Korlantas Polri akan segera menerapkan perubahan warna pelat nomor kendaraan pribadi. Perubahan itu terkait warna dasar pelat, dari hitam menjadi putih. Dirregident Korlantas Polri Brigjen Yusri Yunus mengatakan, pemberlakuan kebijakan pelat warna putih dilakukan secara bertahap. Sebagai awalan, pihaknya akan melakukan proses sosialisasi terhadap masyarakat, khususnya pemilik kendaraan bermotor. “Pemberlakuan perubahan […]

expand_less