Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Ultras Helat Diskusi Publik ‘Membaca Ulang 1,5 Tahun Kepemimpinan VBL – JNS’

Ultras Helat Diskusi Publik ‘Membaca Ulang 1,5 Tahun Kepemimpinan VBL – JNS’

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 19 Feb 2020
  • visibility 120
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Unity In Diversity (Ultras) sebagai organisasi sayap pendukung garis keras VBL – JNS, bertugas mendukung, memenangkan dan mengawal kepemimpinan Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Josef Nae Soi (JNS). Ultras selalu ada hingga VBL- JNS menyelesaikan kepemimpinan bahkan jika diperlukan Ultras tetap eksis untuk mengawal program pembangunan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Guna menjalankan fungsinya secara maksimal, dan untuk mencari solusi terhadap permasalahan selama kepemimpinan VBL- JNS kurun waktu 1,5 tahun ini, maka Ultras menghelat sebuah Diskusi Publik bertajuk “Membaca Ulang Satu Tahun Setengah Perjalanan Kepemimpinan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat dan Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi periode 2018—2023”.

Diskusi Publik yang konon baru pertama kali dihelat sejak masa kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur pertama di Provinsi NTT ini, dikemas oleh Ultras dan disajikan dalam bentuk diskusi publik yang dilaksanakan pada tanggal unik dan cantik yakni 20-02-2020 (20 Februari 2020) pukul 08.00—18.00 WITA di Aula Hotel Neo Aston Kupang.

Demikian penjelasan Ketua Panitia Petra Bilaut dalam sesi konferensi pers pada Rabu, 19 Februari 2020 pukul 16.30 WITA di Aula Hotel Neo Aston Kupang (lokasi pagelaran Dialog Publik Ultras).

Petra Bilaut menambahkan bahwa 5 (lima) figur pembicara yang bakal mewarnai Dialog Publik tersebut antara lain Dr.Dominggus Elcid Li (IRSGC); Dr.Laurens Sayrani (Akademisi Undana); Matheos V.Messakh (Satu Timor); Lecky Frederich Koli, STP (Kepala Bappelitbangda Provinsi NTT), dan Fredi Ongko Saputra (Perwakilan Pengusaha).

Ketua Ultras NTT, Jongki Asadoma

Ketua Ultras NTT, Jongki Asadoma saat menjawab beberapa pertanyaan awak media yang hadir dalam sesi konferensi pers, menegaskan bahwa kehadiran Ultras untuk mendukung, memenangkan dan mengawal janji kampanye kepemimpinan Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Josef Nae Soi (JNS).

“Kami berharap dalam dialog, para pembicara dan pengkritik dapat memberikan sebuah solusi jelas yang dapat diterima dan dipakai yang bersifat konstruktif,” ujar Jongki seraya menyampaikan bahwa Ultras juga bakal menerima dan menyampaikan ide, solusi yang bersifat konstruktif kepada Gubernur NTT.

Selain itu, imbuh Jongki, Ultras membangun sebuah tradisi demokrasi baru untuk mempertemukan pihak pro dan kontra terhadap pemerintah. “Ini sebuah konsep yang baru pertama kali dilaksanakan di Provinsi NTT,” ungkapnya.

Ketua Ultras Kupang, Vecky Taseseb

Sementara itu, Ketua Ultras Kota Kupang Vecky Taseseb menyampaikan untuk model dialog publik akan dilaksanakan dalam 2 (dua) sesi yakni dialog publik dan pembahasan komisi-komisi (Komisi 1 Ekonomi, Komisi 2 Birokrasi Pemerintahan, dan Komisi 3 Janji-janji Politik).

“Hasil dialog publik berupa catatan kritis akan dituangkan dalam sebuah rekomendasi yang disampaikan kepada kepemimpinan Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat dan Wakil Gubernur Josef Nae Soi,” tandas Vecky.

Penulis, editor dan foto (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ketua DPR RI: Instabilitas Polkam Hanya Untungkan Petualang Politik

    Ketua DPR RI: Instabilitas Polkam Hanya Untungkan Petualang Politik

    • calendar_month Ming, 29 Sep 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua DPR Bambang Soesatyo mengingatkan semua elemen masyarakat bahwa instabilitas politik dan keamanan akan merugikan semua pihak. Ruang publik yang gaduh dan keruh hanya akan menguntungkan para petualang politik. Hal ini disampaikannya pada Minggu, 29 September 2019. Karena itu, Ketua DPR mendorong mahasiswa dan komunitas penggiat hukum untuk menolak jika kegiatan […]

  • Deretan 5 Provinsi Miliki Bahasa Daerah Terbanyak

    Deretan 5 Provinsi Miliki Bahasa Daerah Terbanyak

    • calendar_month Sen, 10 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 168
    • 0Komentar

    Loading

    Sejak dulu hingga sekarang, Indonesia dikenal memiliki beragam budaya dan bahasa daerah yang tersebar di penjuru negeri mulai dari Sabang hingga Merauke. Tidak hanya belasan dan puluhan bahasa, namun terdapat ratusan bahasa daerah. Berdasarkan data kajian Kementerian Pendidikan dan kebudayaan, Indonesia memiliki 718 bahasa yang tersebar di setiap wilayah. Data tersebut telah divalidasi di 2.560 […]

  • 4.300 Pelari Bakal Ramaikan Kupang Exotic Run 2024

    4.300 Pelari Bakal Ramaikan Kupang Exotic Run 2024

    • calendar_month Kam, 29 Agu 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Pada Sabtu, 31 Agustus 2024, Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (Pemprov NTT) menghelat event Kupang Exotic Run & Jazz Festival. Perpaduan olahraga lari 5 km & 10 km dan diwarnai perhelatan musik jazz ini dihelat di halaman gedung Sasando, kantor Gubernur NTT. Pj Gubernur NTT, Ayodhia Kalake dalam sesi konferensi pers pada Kamis […]

  • Pasca Banjir di Sulawesi Tenggara, Puluhan Ribu Warga Terdampak

    Pasca Banjir di Sulawesi Tenggara, Puluhan Ribu Warga Terdampak

    • calendar_month Sen, 10 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Sulawesi, Garda Indonesia | Curah hujan dengan intensitas tinggi memicu banjir di beberapa wilayah Sulawesi pada awal Juni 2019. Puluhan ribu warga terdampak karena banjir di wilayah tersebut hingga hari ini, Senin, 10 Juni 2019. Sejumlah kabupaten terdampak banjir di Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Sulawesi Tengah. Bencana di beberapa provinsi tersebut menyebabkan puluhan […]

  • Perempuan NTT Alami Tindak Kekerasan? Lapor ke SAPA 129

    Perempuan NTT Alami Tindak Kekerasan? Lapor ke SAPA 129

    • calendar_month Ming, 27 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 297
    • 0Komentar

    Loading

    Pada Januari—Maret 2025 telah terjadi 139 kasus. Kadis P3AP2KB NTT, Ruth Laiskodat mengimbau masyarakat yang mengetahui kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak agar segera melaporkan ke Call Center SAPA 129 dan WhatsApp 08111129129.   Kupang | Saat ini, semakin marak kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, terutama kekerasan gender berbasis online (digital). Berdasarkan data UPTD […]

  • POLDA NTT BANTAH! Klaim Paslon Melki-Johni Didukung Institusi Polri

    POLDA NTT BANTAH! Klaim Paslon Melki-Johni Didukung Institusi Polri

    • calendar_month Sab, 23 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang | Polda NTT menanggapi rekaman suara viral di media sosial yang diduga Muhammad Anshor, yang mengklaim bahwa saat ini terdapat 3 (tiga) kekuatan besar turut mendukung Melki-Johni pada pemilihan gubernur NTT tahun 2024. Polda NTT melalui Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol. Ariasandy, dengan tegas membantah pernyataan liar tersebut. Ia menegaskan sebagai institusi penegak […]

expand_less