Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Undana dan Bank NTT Jajaki Beasiswa CSR Hingga Pembiayaan Infrastruktur Kampus

Undana dan Bank NTT Jajaki Beasiswa CSR Hingga Pembiayaan Infrastruktur Kampus

  • account_circle Penulis
  • calendar_month 4 jam yang lalu
  • visibility 176
  • comment 0 komentar

Loading

Fokus utama dalam penjajakan ini adalah penyaluran beasiswa bagi mahasiswa Undana berprestasi dan kurang mampu melalui dana CSR Bank NTT

 

Kupang | Universitas Nusa Cendana (Undana) dan PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menjajaki kerja sama strategis guna memperkuat ekosistem pendidikan tinggi dan percepatan pembangunan sumber daya manusia di NTT. Kolaborasi ini mencakup poin-poin krusial, mulai dari penyaluran program corporate social responsibility (CSR) berupa beasiswa bagi mahasiswa hingga peluang pembiayaan infrastruktur kampus.

Rencana kemitraan tersebut dibahas secara mendalam dalam pertemuan antara Rektor Undana, Prof. Dr. Ir. Jefri S. Bale, S.T., M.Eng., dengan Direktur Utama Bank NTT, Charlie Paulus; Komisaris Utama, Donny Heatubun, dan Ketua Komite Remunerasi dan Nominasi (KRN), Frans Gana di Gedung Rektorat Undana, Jumat, 23 Januari 2025.

Fokus utama dalam penjajakan ini adalah penyaluran beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dan kurang mampu melalui dana CSR Bank NTT. Pola mekanismenya, Bank NTT memberikan kepercayaan penuh kepada Undana untuk melakukan proses seleksi guna menjamin objektivitas dan ketepatan sasaran.

“Undana memiliki pemahaman lebih mendalam mengenai kondisi internal mahasiswanya. Kami ingin program CSR ini berkelanjutan dan benar-benar tepat sasaran bagi mereka yang membutuhkan,” ujar Charlie Paulus.

Selain beasiswa, Bank NTT juga menawarkan skema dukungan kesejahteraan bagi tenaga pendidik (dosen), seperti fasilitas pembiayaan perumahan dan kendaraan. Langkah ini dipandang sebagai kontribusi nyata perbankan daerah dalam memperkuat pilar pendidikan di NTT.

Akselerasi modernisasi infrastruktur kampus

Pertemuan tersebut juga menyentuh aspek pengembangan fasilitas fisik universitas. Kedua institusi mendiskusikan peluang pembiayaan pembangunan gedung melalui skema kredit jangka panjang. Inisiatif ini merupakan langkah progresif bagi Undana untuk mempercepat modernisasi fasilitas kampus demi mendukung daya saing di level internasional.

Rektor Undana, Prof. Jefri Bale, mengapresiasi tinggi inisiatif Bank NTT. Ia menekankan bahwa sinergi ini harus berpijak pada prinsip kesetaraan dan nilai manfaat bersama. “Ini adalah peluang strategis bagi Undana. Kami menyambut baik rencana beasiswa berbasis prestasi serta opsi dukungan infrastruktur. Kerja sama ini diharapkan menjadi motor penggerak bagi pembangunan kualitas SDM di NTT,” tuturnya.

Langkah tindak lanjut, tim teknis dari Undana dan Bank NTT akan segera melakukan kajian mendalam terkait skema hukum dan operasional dari setiap poin kerja sama. Setiap tahapan dipastikan akan berjalan sesuai dengan regulasi yang berlaku bagi institusi negara. Sinergi antara kampus terbesar di NTT dan bank milik daerah ini diharapkan mampu memberikan dampak ekonomi dan edukasi yang luas bagi masyarakat.(*)

  • Penulis: Penulis
  • Editor: Roni Banase
  • Sumber: Humas Udana

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dialog Akhir Tahun 2025, OJK Dorong IJK Pada Program Pemerintah

    Dialog Akhir Tahun 2025, OJK Dorong IJK Pada Program Pemerintah

    • calendar_month Sab, 6 Des 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 350
    • 0Komentar

    Loading

    Dikatakan Mahendra, OJK telah memberikan ruang bagi lembaga jasa keuangan menyalurkan kredit dan pembiayaan sesuai manajemen risiko dan pertimbangan bisnis.   Jakarta | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong industri jasa keuangan terus memperkuat kinerjanya agar semakin tangguh menghadapi berbagai gejolak perekonomian dan semakin berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. “Kami mengajak seluruh pelaku […]

  • ‘Usai Rapid Test’, Wali Kota Kupang Dinyatakan Negatif Corona

    ‘Usai Rapid Test’, Wali Kota Kupang Dinyatakan Negatif Corona

    • calendar_month Sab, 28 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Dinas Kesehatan Kota Kupang pada Sabtu, 28 Maret 2020, melakukan prosedur pemeriksaan sampel darah Wali Kota Kupang, Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, M.M., M.H. menggunakan rapid test kit. Dari hasil tes menunjukkan bahwa Wali Kota Kupang negatif terhadap virus corona (Covid-19). Selain Wali Kota Kupang, Ketua Tim Penggerak PKK Kota […]

  • Yusuf Mansur : Berpikir dan Berperilaku Positif Menghadapi Covid-19

    Yusuf Mansur : Berpikir dan Berperilaku Positif Menghadapi Covid-19

    • calendar_month Sel, 9 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pada masa pandemi Covid-19, tantangan yang dihadapi masyarakat sangat kompleks. Tokoh agama Yusuf Mansur mengajak masyarakat tetap berpikir dan berperilaku positif dalam menghadapi situasi tersebut. Ia menyampaikan kepada kita untuk menyikapi tantangan ini dengan berpikir dan berperilaku positif di tengah suasana pandemi. Menurutnya, melalui berpikir dan berperilaku positif manusia akan tetap […]

  • Masyarakat Adat Poco Leok NTT Angkat PLN Jadi Saudara Gendang

    Masyarakat Adat Poco Leok NTT Angkat PLN Jadi Saudara Gendang

    • calendar_month Jum, 20 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Loading

    Manggarai | Masyarakat Adat Gedang Mesir, Desa Lungar, Kabupaten Manggarai, NTT, menganugerahi status Ase Kae (saudara gendang) kepada PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) dalam rangkaian upacara adat penti pada Selasa, 17 September 2024. Penganugerahan status Ase Kae ini, menurut adat Manggarai, sebab PLN UIP Nusra kini telah memiliki lahan di wilayah […]

  • Cerita Raffi Ahmad Punya Motor Pertama Hingga Hilang Dimaling

    Cerita Raffi Ahmad Punya Motor Pertama Hingga Hilang Dimaling

    • calendar_month Ming, 1 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Loading

    Raffi Ahmad merupakan seorang aktor, pembawa acara atau master of ceremony (MC) terkenal, penyanyi, pengusaha, selebritis internet, dan produser asal Indonesia. Raffi Farid Ahmad lahir pada 17 Februari 1987 adalah putra sulung dari pasangan Munawar Ahmad dan Amy Qanita. Ia juga pendiri perusahaan RANS Entertainment. Melansir situs NetWorthSpot, per 1 Agustus 2024, harta suami Nagita Slavina diperkirakan memiliki kekayaan bersih sebesar USD […]

  • Wali Kota Jefri Janji Bedah Rumah Tidak Layak Huni Milik Ina Djara

    Wali Kota Jefri Janji Bedah Rumah Tidak Layak Huni Milik Ina Djara

    • calendar_month Rab, 20 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 213
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Di tengah pandemi Covid-19, Wali Kota Kupang, Jefri Riwu Kore tetap memperhatikan kondisi warga, di sela-sela tugas padat sebagai Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Kupang. Didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Kupang, Ibu Hilda Riwu Kore – Manafe, Wali Kota Jefri menyempatkan diri untuk mengunjungi rumah yang sangat […]

expand_less