Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Zaka Moruk Bantu Ratusan Anggota Veteran di Kupang

Zaka Moruk Bantu Ratusan Anggota Veteran di Kupang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 13 Mar 2022
  • visibility 81
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Ketua Kerukunan Keluarga Belu dan Malaka (KKBM), Zakarias Moruk mengunjungi ratusan anggota veteran di Kantor Administrasi Veteran (Kanminvet) Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu, 13 Maret 2022.

Zaka Moruk menuturkan, bahwa sebagai Ketua KKBM mempunyai kewajiban untuk melihat dan memberikan perhatian ke sesama saudara keluarga besar Belu dan Malaka yang berada di Kupang. “Kami datang untuk memberikan motivasi ke saudara – saudara yang sedang berurusan dengan veteran. Semoga mereka tetap sabar dalam proses ini, sehingga dapat berjalan dengan baik,” saran Zaka Moruk sembari mengungkapkan kesan yang didapatkan ketika berjumpa dengan para veteran, bahwa sesungguhnya sesama saudara yang sedang berada di Kanminvet Kupang, tentu sangat berharap untuk segera memperoleh hasil seperti yang diinginkan sehingga tidak pulang ke kampung dengan kondisi tangan hampa.

Zakarias Moruk saat bertemu ratusan anggota veteran Belu dan Malaka di Kantor Minvet Kupang

Zaka Moruk, salah satu putra terbaik asal Belu dan kini sedang menjabat sebagai Kepala Badan Keuangan Provinsi NTT itu pun berjanji akan berupaya untuk membantu membangun koordinasi dengan berbagai pihak yang berkompeten demi kelancaran dan kesuksesan perjuangan para anggota veteran yang telah diakui oleh negara dalam memperoleh hak – haknya.

“Kelompok veteran yang sudah lima hari bertahan di Kanminvet Kupang ini, kami melihatnya sebagai persoalan bersama. Karena itu, kami akan berkomunikasi dengan berbagai pihak yang berurusan dengan veteran ini, baik Taspen, pimpinan Korem, Minvet, maupun Kababin, supaya jika ada hambatan, kita sama – sama mencarikan solusi,” tandas Zaka Moruk.

Pantauan Garda Indonesia, Zaka Moruk secara spontan menyerahkan bantuan berupa beberapa jenis sembako dan sejumlah uang tunai ke perwakilan kelompok veteran, disaksikan segenap anggota veteran usai acara temu sapa.

“Tetap bersabar, bahwa semua proses akan baik – baik saja. Kita sangat yakin, apa pun persoalannya, pasti ada solusi,” pesan Zaka Moruk (*)

Penulis (*/Herminus Halek)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT Ke-65 NTT, Bank NTT ‘Kick off’ Bank Devisa

    HUT Ke-65 NTT, Bank NTT ‘Kick off’ Bank Devisa

    • calendar_month Rab, 20 Des 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 1Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Pada momentum HUT ke-65 Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Rabu, 20 Desember 2023, maka Bank Pembangunan Daerah atau Bank NTT mempersembahkan kado istimewa bagi pemerintah dan seluruh masyarakat NTT. Usai tahapan uji coba pelayanan di 11 (sebelas) kantor pada tanggal 15 Desember 2023, dilakukanlah kick off layanan sebagai Bank Devisa. […]

  • NTT Provinsi Layak Anak? — DP3A Inisiasi Pelatihan Gugus Tugas KLA

    NTT Provinsi Layak Anak? — DP3A Inisiasi Pelatihan Gugus Tugas KLA

    • calendar_month Sab, 13 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dari 22 kab/kota yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Timur hanya ada 7 (tujuh) kab/kota yang sedang berproses menuju Kota Layak Anak (KLA) yakni Kota Kupang, Kabupaten Ende, Timor Tengah Selatan (TTS), Sumba Timur, Manggarai Timur, Sikka, dan Kabupaten Ngada (*Sumber : Wahana Visi Indonesia). Mencermati dan menyikapi kondisi tersebut maka […]

  • Pulihkan Listrik di Pulau Raijua, GM PLN UIW NTT Terjun Langsung ke Lokasi

    Pulihkan Listrik di Pulau Raijua, GM PLN UIW NTT Terjun Langsung ke Lokasi

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Raijua-NTT, Garda Indonesia | Hingga Jumat, 7 Mei 2021, kondisi pemulihan jaringan listrik pasca-badai Siklon Tropis Seroja di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) telah mencapai kondisi maksimal yakni 99,90 %, dari 4.002 gardu terdampak badai sehingga padam, kini tersisa hanya ada 4 (empat) gardu padam yang berada di Pulau Raijua, Kecamatan Raijua, Kabupaten Sabu […]

  • SNLIK 2022: Indeks Literasi dan Inklusi Keuangan Masyarakat Meningkat

    SNLIK 2022: Indeks Literasi dan Inklusi Keuangan Masyarakat Meningkat

    • calendar_month Ming, 30 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 249
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan hasil Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) 2022 menunjukkan adanya peningkatan indeks literasi dan inklusi keuangan masyarakat. Hasil SNLIK tahun 2022 menunjukkan indeks literasi keuangan masyarakat Indonesia sebesar 49,68 persen dan inklusi keuangan sebesar 85,10 persen. Nilai ini meningkat dibanding hasil SNLIK 2019 yaitu indeks […]

  • Indonesia Kirim 10 Ribu Ton Beras ke Palestina pada Juni 2025

    Indonesia Kirim 10 Ribu Ton Beras ke Palestina pada Juni 2025

    • calendar_month Sen, 16 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Loading

    Bantuan beras untuk Palestina tersebut diambil dari cadangan beras pemerintah (CBP) dan pengemasan akan dilakukan oleh Bulog.   Jakarta | Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian akan mengirimkan bantuan beras sebanyak 10 ribu ton ke Palestina pada Juni 2025. Keputusan ini diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan usai rapat koordinasi terbatas (rakortas) […]

  • Ganjar Milenial Ingin Anak Muda Kupang Cipta Perkerjaan Sendiri

    Ganjar Milenial Ingin Anak Muda Kupang Cipta Perkerjaan Sendiri

    • calendar_month Sel, 12 Sep 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Sukarelawan Ganjar Pranowo yang tergabung dalam kelompok Ganjar Milenial Center (GMC) menghela pelatihan kewirausahaan bareng para milenial di Warkop Ababil, Taman Nostalgia, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Bertajuk “Milenial Unggul Indonesia Maju” pelatihan ini diikuti oleh para milenial se-Kota Kupang. Mereka berharap bisa mendorong […]

expand_less