Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kesehatan Pola Hidup » ‘Segelas Kopi Kenangan’ Temani Tenaga Medis Saat Tangani Pasien Covid-19

‘Segelas Kopi Kenangan’ Temani Tenaga Medis Saat Tangani Pasien Covid-19

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 15 Mei 2020
  • visibility 99
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Para tenaga medis mendapatkan kejutan dengan segelas kopi di tengah momen penanganan Covid-19. Lebih dari 17.000 gelas kopi disajikan bagi para petugas medis 33 rumah sakit di wilayah DKI Jakarta pada 11—15 Mei 2020.

Kopi Kenangan mendonasikan minuman kopi sebagai bentuk dukungan kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Gugus Tugas Nasional menyampaikan terima kasih kepada Kopi Kenangan atas donasi minuman kopi yang diberikan kepada para petugas medis, relawan dan semua pihak yang terlibat dalam penanganan pandemi.

Donasi ini sebagai wujud sinergi dan kolaborasi pentaheliks penanggulangan bencana. Pentaheliks ini melibatkan pemerintah, pakar atau akademisi, lembaga usaha, masyarakat dan media massa.

Chief Marketing Officer dan Co-Founder Kopi Kenangan Cynthia Chaerunnisa mengatakan bahwa pihaknya sangat senang dapat berpartisipasi untuk mendukung Gugus Tugas Nasional.

“Salah satu impian Kopi Kenangan sejak awal didirikan adalah membawa segelas kebahagiaan dalam tiap gelas kopi yang kami sajikan. Di masa ini pun, impian itu tidak berubah. Kami berharap, melalui segelas Kopi Kenangan yang kami sajikan, kami dapat membagikan kebahagiaan bagi para pahlawan yang sedang berjuang melawan Covid-19 di garda terdepan,” ujar Cynthia dalam pesan digital pada Jumat, 15 Mei 2020.

Ia menambahkan bahwa donasi ini merupakan wujud kontribusi Kopi Kenangan dalam membagikan kebahagiaan, energi dan semangat tambahan kepada para tenaga medis dan semua pahlawan yang bekerja keras merawat masyarakat Indonesia yang menderita Covid-19.

Sementara itu, seorang tenaga medis RS Budhi Asih, dr. Selvy Devita menyampaikan sangat senang melihat begitu banyaknya perhatian dan bantuan masyarakat kepada tenaga medis yang bekerja siang malam.

“Seperti minuman nikmat yang didonasikan untuk tenaga kesehatan dari Kopi Kenangan ini. Ketika kami merasa lelah, kangen keluarga dan semangat mulai menurun, melihat begitu banyaknya dukungan dari berbagai pihak termasuk masyarakat, kami jadi ingat untuk bangkit berjuang kembali supaya pandemi bisa segera berlalu,” ujar dr. Selvy.

Total 17.100 gelas kopi didistribusikan kepada 33 rumah sakit di wilayah DKI Jakarta dari 11 hingga 15 Mei 2020. Rumah sakit tersebut merupakan rumah sakit rujukan bagi pasien Covid-19, seperti RS Pelni, RS Hermina Kemayoran, RS Pusat Pertamina. Pada Jumat, 15 Mei 2020; 4.000 gelas kopi akan didistribusikan ke beberapa rumah sakit, antara lain RS Duren Sawit, RS Islam Sukapura dan RS Darurat Wisma Atlet Kemayoran. (*)

Sumber berita dan foto (*/Tim Komunikasi Publik Gugus Tugas Nasional)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 82 Orang Terpapar, Wakil Bupati Belu Pinta ASN Jadi Agen Cegah Covid–19

    82 Orang Terpapar, Wakil Bupati Belu Pinta ASN Jadi Agen Cegah Covid–19

    • calendar_month Jum, 25 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Data Satgas Covid–19 di Kabupaten Belu per Kamis, 24 Juni 2021 mencatat 82 (delapan puluh dua) orang positif Covid–19. Terkait kondisi tersebut, Wakil Bupati Belu secara tegas mengimbau masyarakat agar tetap menaati protokol kesehatan 5 M yakni, mencuci tangan; memakai masker; menjaga jarak; menghindari kerumunan; dan mengurangi mobilitas. Usai pembukaan acara […]

  • Latih UMKM di Mbay, Bank NTT Hadirkan Pelatih Berkualitas

    Latih UMKM di Mbay, Bank NTT Hadirkan Pelatih Berkualitas

    • calendar_month Jum, 25 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Mbay, Garda Indonesia | Bank NTT kantor pusat dan Cabang Mbay, bekerja sama dengan Pemkab Nagekeo serta Tim Penggerak PKK Nagekeo, menghelat pelatihan pembuatan kemasan makanan olahan guna peningkatan pendapatan ekonomi keluarga tingkat Kabupaten Nagekeo pada Kamis, 24 November 2022. Acara yang dibuka oleh Bupati Nagekeo yang diwakili  oleh Asisten Bidang Kesra beserta Ibu Tuti […]

  • Doni Monardo Harap ITB Jadi Pelopor Perguruan Tinggi Tangguh Bencana

    Doni Monardo Harap ITB Jadi Pelopor Perguruan Tinggi Tangguh Bencana

    • calendar_month Ming, 3 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Loading

    Bandung, Garda Indonesia | Guna mendukung upaya-upaya pengurangan risiko bencana, Institut Teknologi Bandung (ITB) bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana menghelat Forum Group Discussion (FGD) dan Launching Menuju ITB Perguruan Tinggi Tangguh Bencana di Gedung Rektorat ITB, Bandung, Jawa Barat pada Jumat, 1 November 2019. Selain bertujuan untuk membangun Kampus Tangguh Bencana dan Berkelanjutan, kegiatan FGD […]

  • SP2D Online, Ide Cerdas Bank NTT & Pemprov untuk Transparansi Keuangan

    SP2D Online, Ide Cerdas Bank NTT & Pemprov untuk Transparansi Keuangan

    • calendar_month Rab, 26 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT)  bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi NTT, meluncurkan aplikasi CMS SP2D Online dengan Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD). Seremoni ini berlangsung pada Selasa pagi, 25 Oktober 2022 di Aula Utama El Tari Kupang. Hadir saat itu Direktur Dana dan Treasury Bank NTT, […]

  • SURYANATA Desak Copot Kasatpol PP Samarinda, Dampak Keroyok 8 Mahasiswa

    SURYANATA Desak Copot Kasatpol PP Samarinda, Dampak Keroyok 8 Mahasiswa

    • calendar_month Kam, 15 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Samarinda, Garda Indonesia | Bermula dari aksi brutalisme ratusan Satpol PP menyerbu 8 aktivis saat diskusi dan ngopi, Aliansi Suara Rakyat Nusantara (SURYANATA) mendesak agar segera mencopot Kepala Satpol PP Samarinda dari Jabatannya serta oknum anggotanya yang terlibat dalam kasus tersebut. “Kami tidak membenarkan tindakan kejahatan tidak berperi kemanusiaan tersebut, karena telah melanggar dari norma […]

  • Dasco Nilai Upaya Pemakzulan Bupati Pati Sudewo ‘On The Track’

    Dasco Nilai Upaya Pemakzulan Bupati Pati Sudewo ‘On The Track’

    • calendar_month Jum, 15 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Ketua Harian Partai Gerindra itu memastikan partainya akan terus mengikuti perkembangan langkah DPRD terhadap Sudewo, yang juga merupakan kader Gerindra.   Jakarta | Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad menilai langkah DPRD Pati yang menggulirkan hak angket dan membentuk panitia khusus (pansus) untuk memakzulkan Bupati Pati, Sudewo, sudah sesuai jalur. Ia menyebut proses yang […]

expand_less