Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Bank NTT Luncurkan Aplikasi Go NTT di Labuan Bajo

Bank NTT Luncurkan Aplikasi Go NTT di Labuan Bajo

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 22 Jun 2021
  • visibility 78
  • comment 0 komentar

Loading

Labuan Bajo, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) bekerja sama dengan pemerintah daerah meluncurkan Aplikasi UMKM Bank NTT – Pemprov NTT. Aplikasi GO-NTT (Gerbang Online Nusa Tenggara Timur) diluncurkan dalam even Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) bertajuk “Kilau Digital Permata Flobamora” pada Jumat, 18 Juni 2021 di Puncak Waringin Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat.

Simak Video YouTube Peluncuran Aplikasi GO NTT  :  https://youtu.be/29FPLUh8-Eo

Peluncuran Aplikasi GO NTT disaksikan langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informatika, Johny G Plate; Menteri Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan; Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL); Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTT, I Nyoman Ariawan Atmaja; Anggota DPR RI Komisi XI, Ahmad Johan; Direktur Utama Bank NTT, Alex Riwu Kaho dan Direktur Pemasaran Dana Bank, Paulus Stefen Mesakh. Sementara, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno menyaksikan secara virtual.

Direktur Utama Bank NTT, Alex Riwu Kaho kepada Garda Indonesia pada Selasa, 22 Juni 2021 menyampaikan, Aplikasi GO NTT (Gerbang Online Nusa Tenggara Timur) merupakan wujud dukungan Pemerintah Provinsi NTT dalam hal ini Gubernur NTT melalui Bank NTT guna menyiapkan marketplace online ‘pasar dalam jaringan (daring)’ bagi produk-produk lokal NTT secara digital.

“Pastinya dengan tujuan mulia menciptakan hilirisasi bagi UMKM, mendorong perkembangan dan kemajuan industri UMKM NTT, membuka lapangan kerja baru serta memastikan off taker ‘penjamin’ untuk membeli produk-produk UMKM NTT,” terang Alex Riwu Kaho.

Selain peluncuran Aplikasi GO NTT, turut diluncurkan Virtual Expo Flobamora, Aplikasi JP Hub Pariwisata melalui penayangan video, Aplikasi Pikampung (Desa Adat Bank Indonesia), dan Aplikasi Pemanfaatan Toko Online BUMDES.

Penulis, editor dan foto (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hutan Pantai Dapat Kurangi Risiko Bahaya Tsunami

    Hutan Pantai Dapat Kurangi Risiko Bahaya Tsunami

    • calendar_month Ming, 13 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Pandeglang, gardaindonesia.id | Hutan pantai menjadi salah satu upaya mitigasi dalam mengurangi risiko bahaya tsunami di masa depan. Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letnan Jenderal TNI Doni Monardo melihat manfaat dari hutan pantai bagi masyarakat yang berada di sepanjang pantai yang termasuk dalam zona merah bahaya gempa bumi dan tsunami. Doni mencontohkan beberapa jenis […]

  • PKBM Bintang Flobamora Masuk Nominasi dalam RNPK 2019

    PKBM Bintang Flobamora Masuk Nominasi dalam RNPK 2019

    • calendar_month Sen, 11 Feb 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Depok-Jabar, gardaindonesia.id | Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Bintang Flobamora asal Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur masuk nominasi dalam Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) 2019 sebagai PKBM yang bergerak dalam pengembangan Sumber daya Manusia (SDM) Dunia Usaha dan Dunia Industri. Rembuk Nasional Pendidikan dan Kebudayaan (RNPK) dilaksanakan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) […]

  • Fahrensy Funay Bakal Kembalikan Jabatan Tinggi Pratama & Administrator

    Fahrensy Funay Bakal Kembalikan Jabatan Tinggi Pratama & Administrator

    • calendar_month Rab, 30 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Pasca-pelantikan sebagai Penjabat Wali Kota Kupang oleh Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat pada Selasa, 22 Agustus 2023, maka pada Kamis, 24 Agustus, Fahrensy P. Funay, SE, M.Si. berkoordinasi terkait pengembalian Jabatan Tinggi Pratama (JTP) dan Jabatan Administrator yang dikembalikan beberapa waktu lalu. Dilansir dari Voxntt.com, daftar pejabat yang dilantik Wali […]

  • 7 Tempat Wisata Alam Aceh Terpopuler

    7 Tempat Wisata Alam Aceh Terpopuler

    • calendar_month Sel, 28 Mar 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 200
    • 0Komentar

    Loading

    Objek wisata yang ada di tanah air terbentang dari Sabang hingga Merauke. Sabang sendiri adalah nama salah satu kota di Aceh, provinsi paling ujung di Pulau Sumatra dengan banyak tempat wisata, salah satunya adalah wisata alam. Wisata alam yang ada di Aceh layak untuk dijadikan destinasi mengingat Aceh memang punya keindahan alam yang memesona. Sebelum […]

  • 72 Anggota Bawaslu Provinsi Periode 2022—2027 Dilantik

    72 Anggota Bawaslu Provinsi Periode 2022—2027 Dilantik

    • calendar_month Rab, 21 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) melantik 72 anggota Bawaslu Provinsi dari 24 Provinsi. Pelantikan tersebut dipimpin oleh Ketua Bawaslu Rahmat Bagja dan didampingi empat anggota Bawaslu lainnya, yaitu Lolly Suhenty, Herwyn J.H Malonda, Totok Hariyono dan Puadi. Dalam pelantikan tersebut Bagja berpesan kepada anggota Bawaslu provinsi terpilih agar menjaga hubungan baik […]

  • Rumah BUMN PLN Support Festival Bale Nagi 2025

    Rumah BUMN PLN Support Festival Bale Nagi 2025

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Partisipasi Rumah BUMN Ende dalam Festival Bale Nagi tak hanya bertujuan mempromosikan produk UMKM Kabupaten Ende, namun juga membuka peluang bagi produk-produk unggulan binaan PLN untuk dikenal lebih luas.   Larantuka | Rumah BUMN Ende, sebagai wadah pengembangan UMKM Binaan PT PLN (Persero) UIW NTT, ikut berpartisipasi dalam pameran ekonomi kreatif yang dihelat pada Festival […]

expand_less