Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » KMP Yunicee Tenggelam di Gilimanuk, Ini Nama Kru dan Penumpang

KMP Yunicee Tenggelam di Gilimanuk, Ini Nama Kru dan Penumpang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 30 Jun 2021
  • visibility 112
  • comment 0 komentar

Loading

Jembrana-Bali, Garda Indonesia | Kapal Motor Penumpang (KMP) Yunicee yang dinakhodai oleh Indra Saputra terseret arus dan tenggelam di perairan Pelabuhan Gilimanuk, pada Selasa malam,29 Juni 2021, sekira pukul 19.12 WITA. Adapun Lokasi Kejadian yaitu Selatan Perairan Pelabuhan Gilimanuk, Perkiraan lokasi kejadian perkara (LKP) berada pada 8° 10’26,56”S — 114°25’4218”T.

KMP Yunicee berangkat dari Pelabuhan Ketapang menuju Pelabuhan Gilimanuk sekira pukul 19.06 WITA. Kemudian sekitar lampu merah Perairan Gilimanuk (300 meter dari dermaga Pelabuhan Gilimanuk), Kapal KMP Yunicee terbawa arus ke selatan, miring dan langsung tenggelam. Pertolongan pertama (evakuasi) dilakukan oleh KMP Munic 5.

KMP Yunicee dengan rute Ketapang – Gilimanuk ini memiliki panjang kapal 56,5 meter/ lebar 8,6 meter berwarna putih strip merah biru, mengangkut 41 penumpang dan 12 anak buah kapal (ABK) dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, menuju Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Provinsi Bali.

Adapun data crew Kapal KMP Yunicee antara lain Nahkoda, Indra Saputra; Mualim M Ginanjar Putra S, Mahendra Adi S, Kepala Kamar Mesin Reksa dan Hariadi S; Masinis : Kusyadi, Bosun Nooryadi,  Juru Mudi Achmad Muhaimin; Oliman Trisuci Rifani dan Faruk Suri; Klasi Adi Chairul Anhar, Taufik Hidayat, Joko Rianto; petugas kantin Agustin Lestari, Juliardi, dan Imam Subhi.

KMP Yunicee mengangkut penumpang sebanyak 41 orang di antaranya dari Kabupaten Tabanan, I Wayan Wira, Nyoman Eri Bastian, Made, I Gst Agung Made Rai Pranata, dan Eko. Dari Banyuwangi, I Gusti Ngurah, Mahadi, Supardi, Gde Satya, Sunan, I Wayan, I Putu Putra, Sutra, Bunga cinta, Diah, Gatot Pujianto, Krist Dwi Saputra, Kadek Astika Jaya, Endah Wahyu Ningsih, M. Arif, Sukro, Rio, I ketut Budi, I ketut, Miftahol, Sumarji, Sumari, dan Usniadi.

Penumpang asal Jembrana antara lain  Alicya, Aurel, Azwha, Sri Rahayu, Sutarji, dan Robi. Dari Denpasar yakni Taufik, dan Galuh. Sementara tak diketahui alamat domisili antara lain Tsauri, Agus, Supri, Eko, dan Adi.

Adapun jumlah kendaraan yang diangkut KMP Yunicee sebanyak 40 unit yakni Pick Up : 17 unit, KK : 2 unit, Truk Sedang : 18 unit, dan sepeda motor : 3 unit.

Proses pencarian korban KMP Yunicee dilakukan oleh Sat Pol Airud Polres Jembrana dipimpin langsung Kapolres Jembrana, Tim Basarnas Jembrana, BPBD Jembrana, Syahbandar Pelabuhan Gilimanuk dan para nelayan tradisional Gilimanuk.

Penulis dan Editor (+roni banase)

Foto (*/istimewa)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • MSC & Bill Gates Foundation Jajak Kerja sama dengan Bank NTT

    MSC & Bill Gates Foundation Jajak Kerja sama dengan Bank NTT

    • calendar_month Sel, 13 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Pada Selasa siang, 13 Desember 2022, bertempat di kantor pusat; Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, bersama Direktur Kepatuhan, Christofel Adoe dan sejumlah pimpinan lainnya, menerima kunjungan tim dari MicroSave Consulting (MSC) dan The Bill and Melinda Gates Foundation (BGMF). Dalam surat resmi yang ditujukan ke Bank NTT, MSC […]

  • Pinjaman Online Ilegal Rugikan Masyarakat, Kapolri Perintah Jajaran Tindak Tegas

    Pinjaman Online Ilegal Rugikan Masyarakat, Kapolri Perintah Jajaran Tindak Tegas

    • calendar_month Rab, 13 Okt 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 131
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meminta jajaran untuk menindak penyelenggara pinjaman online (pinjol) ilegal. Pasalnya, pinjol dinilai merugikan masyarakat. “Kejahatan Pinjol Ilegal sangat merugikan masyarakat sehingga diperlukan langkah penanganan khusus. Lakukan upaya pemberantasan dengan strategi Pre-emtif, Preventif maupun Represif,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pada Selasa, 12 Oktober 2021. Kapolri mengatakan perintah itu merupakan […]

  • Tunggu Pelantikan, Bupati dan Wakil Bupati Belu Terpilih “Siap Berlari”

    Tunggu Pelantikan, Bupati dan Wakil Bupati Belu Terpilih “Siap Berlari”

    • calendar_month Sen, 22 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Calon Bupati dan Wakil Bupati Belu terpilih periode 2021—2024, Agustinus Taolin dan Aloysius Hale Serens memanjatkan puji syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa secara spontan atas peristiwa penetapan oleh KPUD Belu. Hal itu diungkapkan oleh pasangan yang mengusung nama Paket SEHATI ini saat diwawancarai insan pers, usai acara penetapan di Aula […]

  • Hanya di PON XX Papua, Anak Kecil Ajak Presiden Jokowi Main Bola

    Hanya di PON XX Papua, Anak Kecil Ajak Presiden Jokowi Main Bola

    • calendar_month Ming, 3 Okt 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Jayapura-Papua, Garda Indonesia | Saat pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua Tahun 2021, pada Sabtu, 2 Oktober 2021, seorang anak kecil Papua mengajak Presiden Joko Widodo turun ke lapangan untuk bermain bola dengan legenda sepak bola Indonesia Jack Komboy dan tiga anak muda Papua. “Bapak Presiden, mari sini, ikut kita,” ajak seorang anak kecil […]

  • Ada Hubungan Keluarga Prabowo dan Mendiang Mgr. Petrus Turang

    Ada Hubungan Keluarga Prabowo dan Mendiang Mgr. Petrus Turang

    • calendar_month Jum, 4 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Loading

    Mendiang Mgr. Petrus Turang diberangkatkan ke bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Jumat malam, 4 April 2025 pukul 23.00 WIB. Selanjutnya diterbangkan menuju Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur untuk dimakamkan pada Selasa, 8 April 2025.   Jakarta | Presiden Prabowo Subianto melayat mendiang Uskup Emeritus Keuskupan Agung Kupang, Monsinyur (Mgr) Petrus Turang di Katedral Jakarta, pada Jumat, […]

  • Kumham NTT Terima Empat Penghargaan dari DJPB

    Kumham NTT Terima Empat Penghargaan dari DJPB

    • calendar_month Kam, 25 Agu 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Nusa Tenggara Timur (Kemenkumham NTT) menerima penghargaan dari Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Nusa Tenggara Timur. Piagam penghargaan tersebut diterima Kepala Kantor Wilayah, Marciana Dominika Jone pada Kamis 25 Agustus 2022 di aula Kanwil DJPB Provinsi NTT pada lantai 6 gedung Keuangan Negara. 4 (empat) […]

expand_less