Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Lantik Perangkat Desa Renrua, Kepala Desa Harap Pelayanan Ikhlas & Tuntas

Lantik Perangkat Desa Renrua, Kepala Desa Harap Pelayanan Ikhlas & Tuntas

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 9 Jan 2022
  • visibility 111
  • comment 0 komentar

Loading

Belu – NTT, Garda Indonesia | Kepala Desa Renrua, Eduardus Kidamanto Bau mengambil sumpah dan melantik 16 (enam belas) orang perangkat desa pada Rabu malam, 6 Januari 2022 di aula Kantor Desa Renrua, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Perangkat desa yang dilantik itu sudah melewati seleksi administratif, tes tertulis dan tes wawancara.

“Dengan dilantiknya 16 orang perangkat desa, tentu masyarakat Renrua sudah tahu bahwa yang hari ini dilantik adalah mereka – mereka yang sudah mengikuti berbagai macam seleksi baik administrasi, tes tertulis dan tes wawancara. Mereka inilah yang dinyatakan lulus dalam tahap seleksi,” ungkap Erwin Bau, sapaan akrab Kepala Desa Renrua.

Erwin Bau menjelaskan, bahwa perangkat desa yang dilantik ini minimal berijazah SMA sebagaimana diatur dalam ketentuan peraturan daerah (PERDA) Kabupaten Belu nomor 6 tahun 2011 dan peraturan bupati (PERBUP) nomor DPMD 010./9/2019. “Oleh karena itu, kami Pemerintah Desa Renrua berharap kepada masyarakat agar tidak berkecil hati dengan hasil seleksi yang sudah terlaksana. Mari tetap bersama – sama untuk satukan bahasa dan tindakan demi membangun Renrua,” ajaknya.

Erwin Bau menegaskan, perangkat desa yang dilantik harus bekerja keras, ikhlas dan kerja tuntas demi membangun Renrua sembari mendalami dan merefleksi isi janji yang sudah diucapkan.

Sekretaris Desa Renrua, Hendrikus Mau selaku ketua panitia seleksi  mengatakan bahwa proses pergantian perangkat desa, diawali dengan tahapan sosialisasi kepada 9 (sembilan) dusun.

“Kita memberikan apresiasi kepada bapak desa karena dalam masa kepemimpinannya, hari ini ada 16 orang perangkat desa yang dilantik sesuai ketentuan PERDA dan PERBUP yang berlaku,” tutur sekdes.

Camat Raimanuk, Hironimus Mau Luma menguraikan bahwa segala sesuatu yang terjadi, tentu tidak terlepas dari sebuah proses. Proses seleksi terhadap perangkat Desa Renrua dilakukan dengan asas jujur, adil dan terbuka.

Roni Mau Luma pun meminta kepada perangkat desa agar selalu siaga untuk melayani masyarakat dengan niat yang tulus dan ikhlas. Pemimpin yang baik harus siap melayani masyarakat kapan dan di mana saja. (*)

Penulis (*/Mus Tallo)

Editor: (+Herminus Halek)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Co-Branding’ Bank NTT & Politani Kupang Hasilkan Kartu Mahasiswa Plus Kartu ATM

    ‘Co-Branding’ Bank NTT & Politani Kupang Hasilkan Kartu Mahasiswa Plus Kartu ATM

    • calendar_month Sen, 10 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 132
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) dan Politeknik Pertanian Negeri (Politani) Kupang melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja sama tentang Co-Branding Kartu ATM/Debit sekaligus Kartu Mahasiswa pada Senin, 10 Februari 2020 di Kampus Politani Kupang. Dikutip dari portalimvestasi.com, Co-branding merupakan strategi pemasaran yang menggunakan banyak nama merek sebagai barang atau […]

  • Kapolri Perintah Tembak Perusuh Penerobos Mako Brimob

    Kapolri Perintah Tembak Perusuh Penerobos Mako Brimob

    • calendar_month Sen, 1 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Instruksi tegas Kapolri ini selaras dengan arahan Presiden Prabowo Subianto yang meminta TNI-Polri tidak ragu mengambil langkah sesuai undang-undang dalam menghadapi tindak anarkis.   Jakarta | Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan instruksi tegas kepada seluruh jajaran Polri untuk tidak memberi ruang bagi massa yang mencoba menerobos markas kepolisian, termasuk Mako Brimob. Instruksi itu disampaikan […]

  • BEM FISIP Undana : “Menangkal Dinamika Sosial dengan Ideologi Pancasila”

    BEM FISIP Undana : “Menangkal Dinamika Sosial dengan Ideologi Pancasila”

    • calendar_month Ming, 16 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Undana Kupang mengadakan seminar nasional pada Sabtu, 15 Juni 2019, bertempat di Aula FISIP Undana Kupang. Seminar nasional yang dilakukan sebagai salah satu kegiatan non program dari BEM FISIP dibawah naungan bidang penalaran dan keilmuan Sebagai wujud tanggapan dari mahasiswa […]

  • Anggota DPRD Papua Barat Sius Dowansiba Angkat Bicara Soal Konflik Papua

    Anggota DPRD Papua Barat Sius Dowansiba Angkat Bicara Soal Konflik Papua

    • calendar_month Ming, 6 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Belakangan ini Papua menjadi pembicaraan nasional hingga internasional soal konflik yang begitu kompleks. Tokoh Muda Papua Sius Dowansiba angkat bicara tentang persoalan di Papua. Pada Sabtu siang, 5 Oktober 2019 pukul 13.00 WIB selesai usai makan siang dan kepada awak media berbincang bersama di Hotel swisbell, Jakarta. “Sepertinya persoalan di Papua […]

  • Cairan Pembersih Toilet Dipelesetkan, Polri: Itu Bahan Baku Peledak TATP

    Cairan Pembersih Toilet Dipelesetkan, Polri: Itu Bahan Baku Peledak TATP

    • calendar_month Kam, 29 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri telah melakukan identifikasi atau memeriksa terkait serbuk dan cairan asil penggeledahan di bekas Sekretariat Front Pembela Islam (FPI) di Jalan Petamburan III, Petamburan, Jakarta Pusat pada Selasa malam, 27 April 2021. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2021/04/28/geledah-eks-sekretariat-fpi-densus-88-temukan-bahan-peledak/ Kabag Penum Kombes Ahmad Ramadhan menuturkan bahwa barang kimia yang ditemukan berpotensi […]

  • PLN UIP Nusra Raih Penghargaan Zero Accident & SMK3 dari Kemenaker

    PLN UIP Nusra Raih Penghargaan Zero Accident & SMK3 dari Kemenaker

    • calendar_month Kam, 3 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Mataram | PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) meraih penghargaan zero accident dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Republik Indonesia atas pencapaian nihil kecelakaan kerja selama menjalankan amanah pemerintah dalam operasional penyediaan infrastruktur ketenagalistrikan sepanjang tahun 2023. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Kemnaker, Afriansyah Noor, kepada Senior Manager Keuangan, Anggaran dan Umum […]

expand_less