Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Tahun Baru Islam 1444 H, Polres Ende Lakukan Bakti Sosial

Tahun Baru Islam 1444 H, Polres Ende Lakukan Bakti Sosial

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 29 Jul 2022
  • visibility 86
  • comment 0 komentar

Loading

Ende, Garda Indonesia | Menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1444H atau 2022 Masehi, Polres Ende melaksanakan bakti sosial, membersihkan lingkungan Masjid Al-Ridwan dan menyantuni anak yatim, anak disabilitas dan kaum duafa yang menetap di sekitar kompleks Masjid Al-Ridwan pada Jumat 29 Juli 2022 pukul 08.30 WITA.

Bakti sosial ini dihadiri pejabat utama Kabag SDM, Kabag Logistik, Kasat PolAir dan personil Polres Ende lainya yang beragama Islam. Kabag SDM Polres Ende AKP Amrin mengatakan kegiatan bakti sosial ini menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1444 H dengan tujuan untuk menanamkan nilai-nilai tahun baru Islam bertema “Dengan semangat tahun baru Islam 1444 H Kita Tingkatkan Iman dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri Yang Presisi Untuk Indonesia Tangguh-Indonesia Tumbuh”.

“Baksos ini merupakan bakti peduli Polri khususnya Polres Ende, kita membersihkan tempat ibadah yaitu Masjid Al-Ridwan Kelurahan Mautapaga baik halaman maupun di dalam masjid, menyantuni anak yatim dan anak disabilitas serta kaum duafa yang tinggal di sekitar kompleks masjid,” ujar AKP Amrin.

Sebelumnya, imbuh AKP Amrin, pihaknya berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas Mautapaga dan setelah didata ada 5 (lima) orang yang berhak menerimanya. “Dan dengan menanamkan nilai – nilai tahun baru Islam 1444 H / 2022 ini semoga apa yang kami berikan bisa bermanfaat untuk kita semua, jangan lihat dari nilai dan bentuknya, semoga menjadi amal ibadah untuk itu semua,” sambungnya.

Kabag SDM Polres Ende pun menandaskan, dengan kegiatan bakti sosial menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1444 H ini juga sebagai upaya meningkatkan kehadiran Polri khususnya Polres Ende di tengah masyarakat guna mengedukasi pentingnya kesadaran dan peran serta dari seluruh elemen masyarakat dalam menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif.(*)

Penulis (*/Orbyn Nggala)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • CSR Astra–14 Guru Muda bagi Pendidikan di NTT, Wagub Josef Apresiasi

    CSR Astra–14 Guru Muda bagi Pendidikan di NTT, Wagub Josef Apresiasi

    • calendar_month Sel, 2 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Wakil Gubernur NTT, Drs. Josef A. Nae Soi, MM mengapresiasi kepedulian PT Astra Internasional yang manfatkan Corporate Social Responsibility (CSR) atau Tanggung Jawab Sosial Perusahaan untuk peningkatan mutu pendidikan khususnya di NTT, Provinsi Kepulauan yang memiliki 1.192 pulau besar dan kecil. Pemerintah Provinsi NTT terus berupaya agar semakin banyak perusahaan terlibat […]

  • Kadis PUPR Belu Selaku Inspektur Listrik NTT Siap Tuntaskan Masalah Listrik

    Kadis PUPR Belu Selaku Inspektur Listrik NTT Siap Tuntaskan Masalah Listrik

    • calendar_month Jum, 17 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Vincent K. Laka juga selaku salah satu dari tiga Inspektur Ketenagalistrikan Indonesia untuk wilayah NTT dan memiliki SK Menteri, menyatakan siap berkoordinasi dengan pihak PLN Kabupaten Belu guna menyelesaikan masalah listrik di Desa Naitimu. Baca juga: http://gardaindonesia.id/2020/07/16/wakil-bupati-belu-pemimpin-adalah-orang-yang-kedepankan-rasa-adil/ “Saya bisa panggil kepala PLN, periksa […]

  • 16 Juli 2018 – Hari Terakhir Kepemimpinan Frans Lebu Raya

    16 Juli 2018 – Hari Terakhir Kepemimpinan Frans Lebu Raya

    • calendar_month Sen, 16 Jul 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Senin/16 Juli 2018 merupahkan hari terakhir Gubernur 2 (dua) Periode, Drs. Frans Lebu Raya mengakhiri tugas sebagai Gubernur NTT. Selama 10 (sepuluh) tahun memimpin Nusa Tenggara Timur sejak 2009 menjadi Gubernur, Frans Lebu Raya banyak membuat perubahan dan peningkatan bagi NTT. NTT yang semula dikonotasikan sebagai “Nasib Tidak Tentu” perlahan beranjak menjadi […]

  • Oknum Camat Sebar Hoaks PSBB, Ini Klarifikasi Pemkot Kupang

    Oknum Camat Sebar Hoaks PSBB, Ini Klarifikasi Pemkot Kupang

    • calendar_month Kam, 14 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Beredar sebuah pesan suara di berbagai grup whatsapp yang diduga berasal dari oknum Camat Kota Raja, menyampaikan bahwa Kota Kupang akan memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) dan masyarakat dilarang keluar dari rumah. Pesan suara tersebut sangat membuat kegaduhan dan keresahan di tengah masyarakat saat pandemi Covid-19. Pesan suara tersebut […]

  • Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2025 Jangkau Pulau Terluar NTT

    Ekspedisi Rupiah Berdaulat 2025 Jangkau Pulau Terluar NTT

    • calendar_month Sab, 14 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 129
    • 0Komentar

    Loading

    Nusa Tenggara Timur menjadi lokasi keenam Ekspedisi Rupiah Berdaulat (ERB) di tahun 2025. Kegiatan ini dihelat pada tanggal 13—19 Juni 2025 dengan tujuan 5 (lima) lokasi 3T, yaitu: Pulau Pamana, Riung (Pulau Flores), Pulau Palue, Waiwerang (Pulau Adonara), dan Lamalera (Pulau Lembata).   Kupang | Ekspedisi Rupiah Berdaulat merupakan sinergi antara TNI Angkatan Laut dengan […]

  • CSR JNE Kupang, Distribusi Bantuan Erupsi Gunung Ile Lewotolok di Lembata

    CSR JNE Kupang, Distribusi Bantuan Erupsi Gunung Ile Lewotolok di Lembata

    • calendar_month Ming, 6 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 108
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Semenjak erupsi kedua Gunung api Ile Lewotokok di Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Minggu, 29 November 2020 pukul 09:45 WITA; JNE Kupang sebagai perusahaan yang bergerak dalam jasa pengiriman telah menggalang CSR (Corporate Social Responsibility) berupa pengiriman gratis berbagai bantuan kepada para pengungsi. Emi I […]

expand_less