Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » Pemprov Serahkan Kredit Mikro Merdeka Bank NTT ke Warga

Pemprov Serahkan Kredit Mikro Merdeka Bank NTT ke Warga

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 18 Agu 2022
  • visibility 126
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, bersama Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi, menyerahkan  kredit Mikro Merdeka kepada warga. Penyerahan tersebut berlangsung di alun-alun rumah jabatan Gubernur NTT, pada Rabu 17 Agustus 2022 saat upacara peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia Tingkat Provinsi NTT.

Skim Kredit Mikro Merdeka memang sengaja dihadirkan oleh Bank NTT bagi mereka yang ingin agar usahanya lebih cepat bangkit dan bersaing dengan usaha lainnya di era sulit ini.

Dan, yang menarik dari jenis kredit ini adalah diperuntukkan bagi warga yang sudah memiliki usaha, akan diberi modal awal Rp5 juta tanpa agunan, tanpa bunga, dan tanpa rentenir.

Setiap pelaku usaha benar-benar merdeka dalam menjalankan usahanya tanpa takut didatangi oleh tengkulak dengan bunga harian yang mencekik.

Saat menyerahkan Kredit Mikro Merdeka, di hadapan ribuan tamu undangan, Gubernur dan Wagub didampingi oleh Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho. Ikut hadir dalam upacara itu hampir seluruh direksi yakni Direktur Informasi, Teknologi dan Operasional, Hilarius Minggu, Direktur Kredit, Paulus Stefen Messakh, Komisaris Independen, Samuel Djoh Despasianus.

Kredit Mikro Merdeka ini diperuntukan bagi pengembangan sektor peternakan kepada 10 kelompok peternak sapi di Kabupaten Kupang dengan total pembiayaan Rp3.000.000.000 (tiga miliar rupiah). Jumlah ternak yang dibiayai sebanyak 300 ternak sapi dan akan terus berlanjut untuk kabupaten lainnya.

Penyerahan Kredit Mikro Merdeka pengembangan sektor peternakan ini diberikan kepada perwakilan 10 orang dari Kelompok Wanita Tani Hijau Makmur Desa Fatukanutu, Kabupaten Kupang yang diserahkan langsung oleh Gubernur dan Wakil Gubernur NTT dalam spirit yang digelorakan oleh pemerintah secara nasional, Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat.

Untuk diketahui, penyerahan Kredit Mikro Merdeka Pengembangan Sektor Peternakan merupakan suatu kolaborasi luar biasa yang dilakukan oleh Pemerintah Provinsi NTT, Bank NTT dan seluruh pihak stakeholders yang terlibat dalam upaya menumbuhkembangkan usaha peternakan, meningkatkan populasi dan produktivitas ternak sapi di Provinsi NTT.

Upacara bendera berlangsung hikmat dengan balutan nuansa budaya NTT.  Setiap tamu undangan yang hadir mengenakan pakaian adat dari berbagai suku dari seluruh 22 kabupaten/kota se-NTT.

Upacara tersebut dihadiri oleh Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat yang juga bertindak sebagai Inspektur Upacara, turut hadir Wakil Gubernur NTTJosef A. Nae Soi, Sekretaris Daerah Provinsi NTT Domu Warandoy, Jajaran Forkopimda, Para Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Provinsi NTT, serta para peserta upacara yang terdiri dari Gabungan TNI/POLRI, ASN, dan para pelajar perwakilan SD, SMP dan SMA. (*)

Sumber (*/np/kabarntt)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD 12 Kali Juara Umum Lomba Tembak AASAM di Australia

    TNI AD 12 Kali Juara Umum Lomba Tembak AASAM di Australia

    • calendar_month Rab, 3 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Australia, Garda Indonesia | Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad), Letnan Jenderal TNI Besar Harto Karyawan, S.H., M.Tr., (Han) didampingi oleh Pangdivif 1 Kostrad Mayjen TNI Agus Rohman, meninjau Lomba Tembak AASAM Tahun 2019 yang digelar oleh Angkatan Darat Australia (Royal Australian Army) selama 8 hari mulai 26 Maret-2 April 2019 di Puckapunyal Military […]

  • Heboh Isu Korban Jiwa Demo Pati, Polisi Pastikan Nihil Tewas

    Heboh Isu Korban Jiwa Demo Pati, Polisi Pastikan Nihil Tewas

    • calendar_month Kam, 14 Agu 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Loading

    Di tengah panasnya aksi, beredar kabar adanya korban tewas. Namun, Polda Jawa Tengah memastikan informasi tersebut tidak benar.   Jawa Tengah | Kericuhan mewarnai demonstrasi besar di Kantor Bupati Pati, Jawa Tengah, Rabu, 13 Agustus 2025, saat massa menuntut Bupati Sudewo mundur dari jabatannya. Aksi memanas hingga terjadi pelemparan botol air mineral dan sandal ke […]

  • Pencipta Lagu ‘Tabola-bale’ Sabet AMI Awards 2025, Geser Raisa dan Bernadya

    Pencipta Lagu ‘Tabola-bale’ Sabet AMI Awards 2025, Geser Raisa dan Bernadya

    • calendar_month Jum, 21 Nov 2025
    • account_circle viralntt
    • visibility 465
    • 0Komentar

    Loading

    Bagi Siprianus, penghargaan ini adalah momen bersejarah dalam karier musiknya. Namun, dia tidak mau besar kepala, sebab, torehan ini tentu tak lepas dari peran rekan-rekannya dalam lagu Tabola-bale.   Jakarta | Pencipta sekaligus penyanyi lagu viral bertajuk ‘Tabola-bale’, Siprianus Bhuka atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Silet Open Up mengaku tak menyangka dapat membawa […]

  • Tanggapi Demo AMMARA, VBL Janji Kaji Dampak Investasi di Manggarai Timur

    Tanggapi Demo AMMARA, VBL Janji Kaji Dampak Investasi di Manggarai Timur

    • calendar_month Sen, 29 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pemprov NTT di bawah kepemimpinan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Wakil Gubernur NTT, Josef Nae Soi; senantiasa terbuka untuk menerima setiap masukan dan kritik dari berbagai elemen masyarakat termasuk para demonstran. “Ya, tadi mereka menyampaikan aspirasi untuk menolak tambang dan pabrik semen di Kabupaten Manggarai Timur (Matim). Tentu semua […]

  • Bareskrim Selidik Dugaan Pelecehan Seksual Sesama Jenis & ‘Bully’ di KPI

    Bareskrim Selidik Dugaan Pelecehan Seksual Sesama Jenis & ‘Bully’ di KPI

    • calendar_month Jum, 3 Sep 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 114
    • 1Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menyatakan bakal menyelidiki kasus dugaan pelecehan seksual sesama jenis dan bully ‘perundungan’ yang terjadi di kantor Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. “Saya sudah arahkan untuk lidik,” kata Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto, pada Kamis, 2 September 2021. Menurut Komjen Agus, penanganan perkara tersebut akan diarahkan ke […]

  • Satgas Isu Sosial Teknis Geotermal di NTT Bertugas Mei 2025

    Satgas Isu Sosial Teknis Geotermal di NTT Bertugas Mei 2025

    • calendar_month Rab, 23 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Tim penanganan isu teknis dan sosial akan bekerja dengan melibatkan unsur pemerintah, LSM, Keuskupan, dan para pengembang. Tim ini bertugas melakukan verifikasi langsung di lapangan serta menyusun rekomendasi atas persoalan yang dihadapi.   Mataram | PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) menafsirkan penolakan geotermal di wilayah kerja panas bumi (WKP) Flores sebagai bentuk […]

expand_less