Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Kunker Awal Tahun 2023, Presiden Jokowi Dua Hari di Labuan Bajo

Kunker Awal Tahun 2023, Presiden Jokowi Dua Hari di Labuan Bajo

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 13 Mar 2023
  • visibility 97
  • comment 2 komentar

Loading

Labuan Bajo, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana untuk melakukan kunjungan kerjanya (kunker) pada Senin, 13 Maret 2023. Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Bungtilu Laiskodat, menyambut langsung kedatangan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Turut hadir menyambut kedatangan Presiden Jokowi dan rombongan, Kapolda NTT, Irjen Pol Johni Asadoma, Komandan Korem 161/ Wira Sakti Kupang, Brigjen TNI Fabriel Buyung Sikumbang dan Komandan Lanud El Tari Kupang, Marsma TNI Aldrin P Mongan, Ketua TP PKK Provinsi NTT Julie Sutrisno Laiskodat, Bupati Manggarai Barat Edistasius Edi.

Pesawat kepresidenan Indonesia-1 yang ditumpangi Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana beserta rombongan mendarat sekitar pukul 17.55 WITA di Bandara Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi NTT.

Pada kunker kali ini, Presiden Jokowi didampingi oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono.

Terpisah, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda NTT, Pricila Parera menjelaskan terkait kunjungan kerja Presiden ke Labuan Bajo. “Kedatangan Presiden Jokowi di Labuan Bajo merupakan kunjungan kerjanya untuk meninjau dan mengecek langsung persiapan venue KTT ASEAN Summith ke-42 pada Mei 2023 di Labuan Bajo,” jelasnya.

“Sesuai jadwal sementara yang kami peroleh, Presiden Jokowi memiliki agenda selama 2 (dua) 13—14 Maret 2023,” urai Pricila.

Setibanya di Bandara Komodo, Presiden Jokowi langsung akan meninjau fasilitas bandara tersebut. Dari bandara, Presiden Jokowi bersama rombongan akan bergerak menuju kawasan Puncak Waringin untuk meninjau calon Spot Spouse Program.

Setelah itu, Presiden langsung menuju untuk meninjau Ayana Waecicu Beach dan dilanjutkan ke Hotel Meruorah untuk beristirahat dalam persiapan rangkaian kunjungan kerja pada keesokan harinya.

Selanjutnya pada Selasa, 14 Maret 2023, Presiden dijadwalkan akan meninjau tempat (venue) pelaksanaan KTT ASEAN Summit 2023 di Meruorah, setelah itu dilanjutkan ke Km 16 jalan lintas Bajo-Golo Mori untuk meresmikan proyek jalan yang menghubungkan Labuan Bajo menuju kawasan MICE (meeting, incentive, convention, & exhibition) Tanah Mori.

Usai meninjau venue KTT ASEAN Summit serta meresmikan proyek jalan lintas Bajo-Golo Mori, Presiden Jokowi dijadwalkan berkunjung ke Pelataran Komodo. Setelah itu, tepat pukul 14.00 WITA, Presiden bersama Ibu Negara beserta rombongan langsung menuju ke Bandara Komodo untuk terbang kembali ke Jakarta.(*)

Sumber (*/Biro APim Setda NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (2)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • 127 Tokoh Terima Tanda Kehormatan dari Presiden Jokowi

      127 Tokoh Terima Tanda Kehormatan dari Presiden Jokowi

      • calendar_month Sab, 13 Agu 2022
      • account_circle Penulis
      • visibility 169
      • 0Komentar

      Loading

      Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo menganugerahkan tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama, Bintang Budaya Parama Dharma, dan Bintang Jasa kepada 127 tokoh. Acara penganugerahan dihelat di Istana Negara pada Jumat, 12 Agustus 2022, dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama dianugerahkan kepada sastrawan almarhum Ajip Rosidi dengan berdasarkan pada Keputusan […]

    • 11 Ribu Pejuang Eks Timtim Gapai Piagam Penghargaan & Pin Patriot Bela Negara dari Kementerian Pertahanan

      11 Ribu Pejuang Eks Timtim Gapai Piagam Penghargaan & Pin Patriot Bela Negara dari Kementerian Pertahanan

      • calendar_month Jum, 5 Nov 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 86
      • 0Komentar

      Loading

      Belu–NTT, Garda Indonesia | Kementerian Pertahanan Republik Indonesia (Kemenhan RI) secara simbolis memberikan piagam penghargaan dan menyematkan pin patriot bela negara kepada 23 perwakilan eks pejuang Timtim di Stadion Haliwen, Atambua, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis, 4 November 2021; turut menyaksikan, Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, Sp.PD – KGEH, FINASIM, Sekda […]

    • Pasca-Badai Seroja, Gapai Kredit Ringan & Untung Saat Suzuki Fiesta 3—7 Mei

      Pasca-Badai Seroja, Gapai Kredit Ringan & Untung Saat Suzuki Fiesta 3—7 Mei

      • calendar_month Jum, 30 Apr 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 236
      • 0Komentar

      Loading

      Kupang-NTT, Garda Indonesia | Pandemi Covid-19 yang belum berakhir dan Pasca-Badai Seroja yang melanda wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), memecut atensi PT. Surya Batara Mahkota (SBM) selaku diler utama atau main dealer mobil Suzuki untuk memberikan kemudahan berupa keringanan dan keuntungan berlipat kredit mobil Suzuki. Didukung oleh 4 (empat) perusahaan pembiayaan atau leasing, Suzuki […]

    • Akhir Pekan di Solo, Presiden Jokowi Saksikan Cucunya Pentas Musik

      Akhir Pekan di Solo, Presiden Jokowi Saksikan Cucunya Pentas Musik

      • calendar_month Ming, 8 Sep 2019
      • account_circle Penulis
      • visibility 88
      • 0Komentar

      Loading

      Surakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, pada Minggu, 8 September 2019, menyaksikan cucu pertamanya Jan Ethes Srinarendra tampil dalam sebuah pentas musik ensemble di Ballroom Solo Paragon Hotel, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah. Tampak juga kedua orang tua Jan Ethes, Gibran Rakabuming dan Selvi Ananda turut mengantarnya. Sekitar […]

    • Semakin Besar Peluang Polwan Jabat Posisi Strategis Mabes Polri

      Semakin Besar Peluang Polwan Jabat Posisi Strategis Mabes Polri

      • calendar_month Ming, 11 Sep 2022
      • account_circle Penulis
      • visibility 123
      • 0Komentar

      Loading

      Jakarta, Garda Indonesia | Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyatakan komitmennya membuka peluang bagi para polisi wanita (polwan) untuk menduduki jabatan strategis, seperti Kapolda sampai pejabat utama Mabes Polri. Peluang itu, disampaikan Kapolri saat sambutan acara ‘Hari Jadi Ke-74 Polwan RI‘ di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta. Terkait kemajuan personel Polwan setiap tahunnya. Terdapat […]

    • Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 5)

      Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 5)

      • calendar_month Ming, 12 Mei 2024
      • account_circle Penulis
      • visibility 102
      • 0Komentar

      Loading

      Oleh : Roni Banase Kota Kupang menempati peringkat kedua  kota terkotor di Indonesia berdasarkan penilaian Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Langkah edukatif dan preventif telah gencar dilakukan George Hadjoh saat mengemban amanah Pj. Wali Kota Kupang periode 2022—2023. Saat mengemban amanah Pj Wali Kota Kupang, George Hadjoh tak sungkan “terjun ke selokan” hingga menghirup aroma […]

    expand_less