Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Humaniora » Atikoh Wae, Ibu Negarane

Atikoh Wae, Ibu Negarane

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 21 Des 2023
  • visibility 93
  • comment 0 komentar

Loading

Oleh : Rika Sudjiman

Kita kerap mendengar di belakang laki-laki hebat, ada perempuan yang hebat pula. Kali ini saya menentang, karena keberadaan perempuan hebat itu ada di sisi samping laki-laki. Dia menemani dalam setiap langkah laki-lakinya, dia juga yang merangkul memberi kekuatan sekaligus menenangkan dalam setiap sikon. Keduanya saling bergandengan, susah dan senang bersama.

Para perempuan punya peran penting, bukan hanya dalam organisasi terkecil yakni dalam keluarga tapi juga terhadap peradaban di dunia ini. Dari mereka lahir seorang pemimpin. Dalam meniti kehidupan, para pemimpin tidak hanya lahir dari seorang ibu. Tapi dirawat dan dibesarkan dengan kasih sayang seorang ibu hingga membina hubungan dengan seorang perempuan yang mampu menyempurnakan imannya.

Saya ambil contohnya dari seorang Ganjar Pranowo, yang kini menjabat sebagai calon presiden RI tahun 2024 nanti. Keberadaan istri ini memang berada di sisi laki-lakinya, tapi apakah mereka memaksimalkan usaha untuk menyeimbangkan pasangannya itu? Takarannya berbeda-beda. Yang saya lihat pada seorang Ning Atikoh Ganjar Pranowo ini beda dari yang lain.

Dia punya power sendiri untuk mendukung suaminya. Ganjar dan Atikoh punya bentuk sendiri-sendiri dalam perannya sebagai support system. Kalau Ganjar yang mendukung Atikoh dalam menuntut ilmu tanpa batas waktu, berkarir, hingga melakukan apa yang disebut dengan “love your self”, kini Atikoh juga sedang mencurahkan power-nya untuk bergotong-royong bersama dalam menyampaikan niat baik Ganjar ke masyarakat di setiap daerah.

Dia perempuan yang tangguh dan energik, bersilaturahmi ke sana-kemari untuk menyuntikkan semangat dan menyalurkan kekuatan demi berjuang meraih kemenangan yang insya Allah bermanfaat bagi seluruh rakyat Indonesia.

Bergeraknya Atikoh di setiap daerah, selalu membuat siapa pun takjub. Bagaimana tidak, kalau setiap berkunjung ke daerah-daerah, sambutan yang meriah turut menemani kedatangannya. Momen itu tercipta dalam kunjungannya, ketika bersilaturahmi ke Panti Asuhan Santa Maria Ganjuran, Bantul, Yogyakarta.

Dia adalah cucu ulama besar Nahdlatul Ulama, tapi sangat menghormati sebuah perbedaan khususnya dalam hal keyakinan. Suster Magdelin Sri Winarti CB menggandeng Atikoh seorang layaknya bestie, untuk berkeliling menyapa warga panti asuhan. Bertegur sapa hingga bertukar cerita, membuat suster tahu betul sifat ning Atikoh, ramah dan penuh kasih sayang.

Maka tak ragu jika kenyamanan dalam hati muncul saat berada di dekatnya, hingga pelukan hangat diberikan sang suster kepada Atikoh. Penuh makna, Atikoh mengartikan bahwa perjumpaan mereka yang berakhir dengan pelukan hangat itu, adalah tanda cinta.

Ada nasehat besar yang dia dapat dalam pelukan hangat sang suster, berbeda dalam iman, bersatu dalam kemanusiaan. Mungkin pengamalan Pancasila yang menjadi ideologi bangsa ini terimplementasi secara penuh dalam pertemuan mereka. Ya berbeda-beda tetapi tetap satu jua.

Potret lain, saat dia pulang kampung di tanah Jawa Tengah, masyarakat menyambutnya dengan penuh kehangatan. Bahkan dia berhasil melakukan konsolidasi di Solo dengan 10.000 kader perempuan, yang merefleksikan kongres perempuan 1928.(*)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rumah Singgah Santo Antonius Padua Jakarta dan Tebaran Kasihnya

    Rumah Singgah Santo Antonius Padua Jakarta dan Tebaran Kasihnya

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 152
    • 0Komentar

    Loading

    Rumah singgah Santo Antonius Padua Jakarta berdiri tahun 2000, bertujuan membantu anak-anak kurang mampu di sekitarnya. Rumah itu diberikan atau dihibahkah oleh dr. Mariana kepada Romo untuk melayani kepada siapa saja yang tidak punya rumah dan tak memandang latar belakang.   Jakarta | Hujan yang turun di pagi hari, tidak menyurutkan niat baik Wanita Katolik […]

  • Satgas Yonmek 741/GN Hadirkan Air Bersih Bagi Warga TTU di 9 Titik

    Satgas Yonmek 741/GN Hadirkan Air Bersih Bagi Warga TTU di 9 Titik

    • calendar_month Sab, 1 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kefa-TTU, Garda Indonesia | Sumur serapan di 9 (sembilan) titik merupakan salah satu upaya Satgas Yonmek 741/GN untuk menghadirkan air bersih bagi warga di 3 (tiga) kecamatan yang berada di perbatasan RI (Republik Indonesia) – RDTL (Republik Demokratik Timor Leste) Hal tersebut disampaikan Dansatgas RI-RDTL Yonif 741/GN Mayor Inf Inf Hendra Saputra, S.Sos., M.M., M.I.Pol., […]

  • PKBM Harapan Bangsa Akui Telah Salurkan Dana PIP Sesuai Prosedur

    PKBM Harapan Bangsa Akui Telah Salurkan Dana PIP Sesuai Prosedur

    • calendar_month Sab, 17 Nov 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Kab Kupang, gardaindonesia.id | Proses penyaluran dana PIP oleh PKBM Harapan Bangsa di Desa Bismarak Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur menuai kontroversi. Disinyalir ada pungutan liar (pungli) sebesar Rp50.000,- (lima puluh ribu) sampai Rp.100.000,- (seratus ribu) per anak dalam penyaluran Dana Program Indonesia Pintar (PIP) bagi siswa penerima yang dikelola oleh Direktur PKBM Harapan […]

  • Kemenangan Paket Desa Sejahtera di TTU Adalah Kehendak Rakyat

    Kemenangan Paket Desa Sejahtera di TTU Adalah Kehendak Rakyat

    • calendar_month Rab, 23 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 81
    • 0Komentar

    Loading

    Kefa-TTU, Garda Indonesia | Kristoforus Efi, S.T., Ketua Tim Pemenangan Paket Desa Sejahtera (Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati TTU No. urut 03 Drs. David Juandi dan Drs. Eusabius Binsasi) menyampaikan bahwa, kedua paslon (paket no urut 1 dan 2, red) telah menerima hasil perhitungan suara dengan sikap mengakui dan telah menandatangani hasil perolehan suara […]

  • Atalia Praratya Gugat Cerai Ridwan Kamil, Bantah Isu Orang Ketiga

    Atalia Praratya Gugat Cerai Ridwan Kamil, Bantah Isu Orang Ketiga

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 257
    • 0Komentar

    Loading

    Hingga saat ini, baik Atalia maupun Ridwan Kamil belum memberikan pernyataan langsung ke publik terkait substansi gugatan.   Jakarta | Anggota DPR RI Atalia Praratya resmi mengajukan gugatan cerai terhadap suaminya, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, ke Pengadilan Agama. Gugatan tersebut telah terdaftar dan proses persidangan mulai berjalan sesuai ketentuan yang berlaku. Sidang gugatan […]

  • Perairan NTT Dilanda Badai dari Australia? Ini Penjelasan Meteorologi Kupang

    Perairan NTT Dilanda Badai dari Australia? Ini Penjelasan Meteorologi Kupang

    • calendar_month Kam, 5 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Kepala Stasiun Meteorologi El Tari Kupang, Agung Sudiono Abadi, S.Si. memberikan penjelasan terkait banyaknya berita yang beredar di masyarakat mengenai badai Australia yang akan terjadi di Perairan selatan Rote Ndao dan Pulau Timor terhitung Kamis, 5— Senin, 9 Agustus 2021, dengan puncak kecepatan angin terjadi pada Minggu, 8 Agustus 2021 pukul […]

expand_less