Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Profil Tokoh » “Empowering Women” Perempuan Tangguh pada Jaringan Listrik NTT

“Empowering Women” Perempuan Tangguh pada Jaringan Listrik NTT

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
  • visibility 250
  • comment 0 komentar

Loading

Ia merupakan satu-satunya teknisi proteksi perempuan di Pulau Timor, berharap ke depannya bertambah lagi teknisi perempuan dan tak hanya satu.

 

Kupang | Pada salah satu Unit PLN Layanan Transmisi dan Gardu Induk Nusa Tenggara Timur, tepatnya di Pulau Timor. Di antara deretan menara transmisi yang menjulang dan peralatan gardu induk yang berdiri kokoh, tampak wajah muda Srikandi penuh semangat dan ketangguhan. Mereka adalah wajah baru dari dunia kelistrikan, menantang stereotip yang selama ini melekat.

Salah satu wajah baru Srikandi itu adalah Michelle Rosa Revolusi Tindi, 24 tahun. Michelle adalah teknisi proteksi transmisi, Ia menjadi bagian dari generasi baru yang mengisi ruang-ruang teknis, wilayah yang dahulu nyaris didominasi laki-laki.

Lulusan Teknik Elektro dari Politeknik Negeri Manado ini mengabdikan dirinya di Pulau Timor. Baginya, transmisi bukan sekedar soal kabel dan tegangan, tetapi tentang memastikan energi listrik mengalir hingga ke pelosok.

“Setahu saya, jarang sekali perempuan yang tertarik bekerja di jaringan transmisi,” kata Michelle, sambil menyeka peluh di bawah helmnya. “Saya juga ingin punya teman proteksi yang perempuan juga, tidak hanya saya saja,” harapnya.

Namun, jalan menuju regenerasi tenaga teknik, terutama perempuan, bukanlah tanpa hambatan. PLN (Persero) masih menghadapi tantangan besar. Meski jumlah teknisi perempuan terus bertambah, kehadiran mereka di lapangan masih tergolong sedikit dibandingkan rekan pria. Banyak anak muda perempuan yang ragu terjun ke dunia teknik listrik karena stigma profesi yang keras, penuh risiko, dan kerap dianggap sebagai pekerjaan maskulin.

“Bukan sekadar fisik yang dibutuhkan di sini, tapi ketangguhan mental dan ketelitian untuk melindungi semua peralatan ketenagalistrikan khususnya pada peralatan transmisi dan gardu induk,” ujar Michelle. Sebagai teknisi proteksi, tanggung jawabnya tidak main-main. Ia memastikan sistem proteksi transmisi bekerja optimal. Mengatur peralatan, menganalisis gangguan, dan siap mengambil tindakan cepat ketika terjadi masalah.

Pengujian relay proteksi adalah satu satu tugas yang selalu dikerjakan oleh Michelle dan tim. Foto : tim PLN

“Ini bukan sekadar pekerjaan,” kata Michelle, suaranya mantap. “Listrik bukan hanya soal teknologi, tapi tentang menghadirkan cahaya bagi kehidupan yang lebih baik.” Tandas Michelle.

General Manager PLN UIW NTT, Fransiskus Eko Sulistyono mengungkapkan kebanggaannya atas kerja keras dan cerdas dari Srikandi-srikandi PLN NTT.

”Kami sangat bangga dengan ketangguhan Srikandi-srikandi kami dengan semangat juang yang tinggi dan penuh rasa tanggung jawab melaksanakan setiap tugas yang diberikan. Kami berharap bahwa hal ini akan menjadi inspirasi bagi Srikandi-srikandi lainnya yang ingin berkarier di PLN,“ ungkapnya.

Perlu diketahui, bagian proteksi transmisi adalah garda terdepan dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan. Kesalahan kecil bisa berdampak besar. Karena itu, regenerasi SDM di bidang ini adalah sebuah keharusan strategis. Pengetahuan teknis tentang proteksi, mulai dari pengaturan hingga pemulihan sistem, harus terus diturunkan dan dikembangkan.

Namun, regenerasi ini tidak hanya soal keterampilan teknis, tetapi juga soal keberanian melampaui batasan. Para pionir seperti Michelle terus membuktikan bahwa perempuan bukan hanya mampu bekerja di bidang ini, tetapi juga menjadi tulang punggung keberlanjutan sistem transmisi. (*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • AIHSP dan Bapelitbangda Helat Lokakarya Profil GEDSI di NTT

    AIHSP dan Bapelitbangda Helat Lokakarya Profil GEDSI di NTT

    • calendar_month Kam, 31 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 111
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Banyak riset dan laporan menyatakan bahwa kondisi kesehatan seseorang adalah hal yang personal dan dapat dipengaruhi oleh konteks sosial dan ekonomi di mana ia berada. Menyadari hal ini, Kemitraan Australia Indonesia untuk Ketahanan Kesehatan atau Australia Indonesia Health Security Partnership (AIHSP) bersama Bapelitbangda NTT dan lembaga terkait menghelat lokakarya sehari terkait […]

  • PVMBG Telusuri Korelasi Letusan Gunung Anak Krakatau dan Tsunami

    PVMBG Telusuri Korelasi Letusan Gunung Anak Krakatau dan Tsunami

    • calendar_month Ming, 23 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Bandung, gardaindonesia.id | Gunung api Anak Krakatau terletak di Selat Sunda adalah gunung api strato tipe A dan merupakan gunung api muda yang muncul dalam kaldera, pasca erupsi paroksimal tahun 1883 dari kompleks vulkanik Krakatau. Aktivitas erupsi pasca pembentukan dimulai sejak tahun 1927, pada saat tubuh gunung api masih di bawah permukaan laut. Tubuh Anak […]

  • Perokris PLN Bantu Renovasi Gereja St. Petrus Lewokeleng Adonara

    Perokris PLN Bantu Renovasi Gereja St. Petrus Lewokeleng Adonara

    • calendar_month Sab, 20 Des 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 237
    • 0Komentar

    Loading

    Rasa syukur mendalam disampaikan oleh Stanis Ola Uran, Ketua Pembanguan Gereja Katolik St. Petrus Stasi Lewokeleng. Selama ini, gereja tersebut menjadi jantung kegiatan sosial dan spiritual warga. Bantuan dari PLN dinilai sangat berarti yang dinantikan oleh umat.   Adonara | Cahaya kepedulian kembali menyapa Pulau Adonara. Sebagai wujud nyata komitmen dalam merajut harmoni dan mendukung […]

  • 12 Daerah di Indonesia Status Tanggap Darurat Banjir dan Longsor

    12 Daerah di Indonesia Status Tanggap Darurat Banjir dan Longsor

    • calendar_month Sel, 7 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Terhitung 12 Pemerintah Daerah menetapkan status tanggap darurat setelah dilanda bencana banjir dan longsor yang disebabkan oleh hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang sejak 31 Desember 2019 lalu. Data yang dihimpun Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) hingga 4 Januari 2020 tercatat sebanyak 1.317 rumah rusak berat, 7 rumah rusak sedang […]

  • Presiden Jokowi Cengkerama dengan Anak-anak Lembata

    Presiden Jokowi Cengkerama dengan Anak-anak Lembata

    • calendar_month Jum, 9 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Lembata-NTT, Garda Indonesia | Meski sementara dirundung suasana duka, warga Desa Amakaka, Kecamatan Ile Ape, Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yang berada di lokasi pengungsian di Kantor Kecamatan Ile Ape tampak antusias dan bergembira atas kehadiran Presiden Joko Widodo di tengah mereka. Hal itu terlihat saat anak-anak di lokasi pengungsian yang begitu riang […]

  • “Polemik Pelantikan Wakil Bupati Ende” Ini Respons Pemprov NTT

    “Polemik Pelantikan Wakil Bupati Ende” Ini Respons Pemprov NTT

    • calendar_month Jum, 28 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Pelantikan Wakil Bupati Ende, Erikos Emanuel Rede pada Kamis malam, 27 Januari 2022, berbuah polemik di berbagai pemberitaan media massa. Namun, menurut pandangan Pemprov NTT bahwa pelantikan dimaksud, sesuai dengan Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 132.53-67 Tahun 2022 tentang pengesahan pengangkatan Wakil Bupati Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Baca juga : […]

expand_less