Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Plh. Sekda Manggarai Tegakkan Disiplin ASN Lewat Aturan Baru

Plh. Sekda Manggarai Tegakkan Disiplin ASN Lewat Aturan Baru

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 24 Agu 2025
  • visibility 220
  • comment 0 komentar

Loading

“Etika, kedisiplinan, dan transparansi merupakan fondasi utama yang wajib dimiliki oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manggarai”. Plh. Sekda Kabupaten, Lambertus Paput, S.Sos.

 

Ruteng | Pemerintah Kabupaten Manggarai terus berupaya memperkuat budaya kerja Aparatur Sipil Negara (ASN), agar lebih disiplin dan berintegritas melalui jurnal harian dan buku pamit.

Hal ini ditegaskan oleh Pelaksana Harian (Plh.) Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai, Lambertus Paput, S.Sos., saat memberikan arahan dalam kegiatan sosialisasi presensi online Nucalale yang berlangsung di Ruteng pada Kamis, 21 Agustus 2025.

Kata dia menguraikan, bahwa etika, kedisiplinan, dan transparansi merupakan fondasi utama yang wajib dimiliki oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Manggarai.

Menurut Lambertus, etika bukan sekadar formalitas, melainkan cerminan integritas seorang ASN sebagai abdi negara.

Baginya, ASN tidak hanya dituntut untuk hadir secara fisik di kantor, tetapi juga harus menunjukkan sikap profesional, saling menghargai, serta mampu mempertanggungjawabkan setiap aktivitas kerja yang dilakukan, tambahnya.

“Etika dalam menyapa dan berkomunikasi, baik dengan atasan, rekan sejawat, maupun bawahan adalah hal mutlak. Ini bukan hanya soal sopan santun, tetapi juga mencerminkan rasa hormat dan integritas kita sebagai ASN,” ujar Lambertus.

Dengan lingkungan kerja yang harmonis dan penuh penghargaan, menurutnya, produktivitas dan pelayanan publik akan meningkat secara signifikan.

Aturan baru: jurnal harian dan buku pamit

Selain menyoroti soal pentingnya etika, pergaulan di lingkungan birokrasi, Plh. Sekda Manggarai pun mengenalkan kebijakan baru untuk memperkuat pengawasan kinerja ASN yang akan segera diterapkan di seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), yakni Jurnal Harian dan Buku Pamit.

“Setiap OPD wajib menyusun dan mengisi jurnal kegiatan harian. Ini penting untuk memetakan aktivitas kerja ASN, memudahkan proses monitoring, dan menjadi bahan evaluasi kinerja,” jelas Lambertus.

Sementara kata dia, buku Pamit akan digunakan sebagai sarana pencatatan ASN yang meninggalkan kantor saat jam kerja di luar waktu istirahat resmi.

Ia menegaskan, setiap ASN yang pergi baik itu, melaksanakan urusan dinas atau kepentingan lain saat jam kerja wajib melapor dan mencatatnya di Buku Pamit.

“Ini adalah bentuk tanggung jawab dan transparansi. Kita ingin memastikan setiap jam kerja benar-benar dapat dipertanggungjawabkan,” jelasnya.

Budaya kerja yang disiplin, transparan, dan terukur

Penerapan dua instrumen baru tersebut bukan semata-mata untuk membatasi ruang gerak ASN, akan tetapi untuk memperkuat budaya kerja yang disiplin, transparan, dan terukur.

Kata dia menguraikan, dengan adanya jurnal harian, pimpinan OPD dapat lebih mudah memantau produktivitas ASN, sementara buku pamit memastikan bahwa setiap aktivitas di luar kantor tetap dalam kendali pengawasan.

Lambertus menilai, langkah ini merupakan reformasi kecil namun berdampak besar terhadap perbaikan kinerja birokrasi. Indikator kinerja utama bisa lebih terukur, disiplin ASN bisa lebih ditegakkan, dan kualitas pelayanan publik dapat terus ditingkatkan.

Dorongan untuk ASN Manggarai

Melalui kebijakan ini, Plh. Sekda berharap ASN di Kabupaten Manggarai mampu menyesuaikan diri dengan budaya kerja baru yang lebih disiplin dan profesional.

Ia menekankan bahwa pelayanan publik adalah wajah utama birokrasi, sehingga setiap ASN wajib menjaga kredibilitas dan akuntabilitasnya.

“Kita ingin memastikan bahwa setiap ASN tidak hanya sekadar hadir, tetapi benar-benar bekerja dengan penuh tanggung jawab. Pelayanan publik adalah cerminan kualitas birokrasi kita, dan masyarakat Manggarai berhak mendapatkan yang terbaik,” terang Lambertus.

Dengan aturan baru ini, Pemkab Manggarai mengirimkan pesan tegas bahwa disiplin, etika, dan akuntabilitas bukan lagi sekadar jargon, melainkan komitmen nyata dalam membangun birokrasi yang melayani dan dipercaya masyarakat.(*)

Sumber  (*/Ragam + Ferdy Daud)

 

 

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgas Damai Cartenz Lumpuhkan 4 KKB di Pegunungan Bintang

    Satgas Damai Cartenz Lumpuhkan 4 KKB di Pegunungan Bintang

    • calendar_month Sen, 2 Okt 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Jayapura, Garda Indonesia | Satgas Damai Cartenz 2023 yang dikomandani Kombes Dr Faizal Ramadhani, lagi-lagi berhasil mengukir prestasi di bidang penegakan hukum terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua. Dalam kunjungan kerjanya di Pegunungan Bintang beberapa hari yang lalu, Faizal memastikan bahwa situasi di Pegunungan Bintang dapat dikendalikan dengan baik oleh aparat keamanan maupun forkopimda. […]

  • PMI Kota Kupang Distribusi Bantuan Alkes ke Rumah Sakit dan Masyarakat

    PMI Kota Kupang Distribusi Bantuan Alkes ke Rumah Sakit dan Masyarakat

    • calendar_month Sel, 19 Apr 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Wakil Wali Kota Kupang, dr. Hermanus Man juga selaku Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Kupang menyerahkan bantuan alat kesehatan (alkes) kepada Rumah Sakit St. Carolus Boromeus Bello yang diterima oleh perwakilan rumah sakit, dr. Arianti Yusnita dan Suster Anselina Sebe serta pembagian masker bagi masyarakat pada Selasa, 19 April […]

  • Modal Inti Bank NTT Kurang 1,23 Triliun, Perlu Partisipasi Pemda Se-NTT

    Modal Inti Bank NTT Kurang 1,23 Triliun, Perlu Partisipasi Pemda Se-NTT

    • calendar_month Jum, 7 Agu 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menghelat Rapat Pembahasan Rencana Penyertaan Modal pada Kamis, 6 Agustus 2020 di Aula Fernandes Gedung Sasando. Difasilitasi oleh Pemprov NTT, rapat menghadirkan para Sekda, Ketua DPRD, dan Kabag Keuangan dari pemda/pemkot se-NTT. Hadir pada kesempatan tersebut Kepala OJK NTT, Robert Sianipar; Asisten […]

  • Kedatangan Kelima Vaksin Sinovac, Total 38 Juta Dosis Telah Diterima Indonesia

    Kedatangan Kelima Vaksin Sinovac, Total 38 Juta Dosis Telah Diterima Indonesia

    • calendar_month Sel, 2 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Tangerang, Garda Indonesia | Sebanyak 10 (sepuluh) juta dosis bahan baku vaksin Covid-19 kembali tiba di Indonesia. Bahan baku vaksin yang berasal dari perusahaan Sinovac tersebut tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, pada Selasa siang, 2 Maret 2021 sekira pukul 12.05 WIB, melalui penjemputan khusus Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA891. “Alhamdulillah hari ini kita […]

  • Poktan Nubahaeraka Panen Bersama di Area PLTP Atadei Lembata

    Poktan Nubahaeraka Panen Bersama di Area PLTP Atadei Lembata

    • calendar_month Sen, 12 Mei 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Panen ini melibatkan 27 petani yang tergabung dalam Kelompok Tani Tunas Harapan dan Kelompok Tani Lala Matan. Lahan tanam 3 hektare untuk kacang tanah, para petani berhasil memanen 5 ton pada tahap pertama dengan omzet Rp70 juta.   Lembata | Kelompok Tani Nubahaeraka, Kecamatan Atadei, Kabupaten Lembata, binaan PLN UIP Nusra (Unit Induk Pembangunan Nusa […]

  • Respons Tinggi, Diskon Tambah Daya Listrik “Super Wow” Capai 367 Ribu Pendaftar

    Respons Tinggi, Diskon Tambah Daya Listrik “Super Wow” Capai 367 Ribu Pendaftar

    • calendar_month Ming, 20 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kebutuhan listrik di rumah pelanggan semakin meningkat di tengah Pandemi Covid-19. Hal ini terlihat dari tingginya antusias masyarakat melakukan tambah daya listrik. Guna mendukung masyarakat untuk tetap produktif dan nyaman beraktivitas dari rumah, PLN menghadirkan Program Gebyar Kemerdekaan 2020 berupa Diskon Tambah Daya Listrik “Super Wow”. Hingga Sabtu, 19 September 2020, […]

expand_less