Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Mulai Februari 2026, BGN Angkat 32 Ribu Pegawai SPPG Jadi P3K

Mulai Februari 2026, BGN Angkat 32 Ribu Pegawai SPPG Jadi P3K

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 21 Jan 2026
  • visibility 226
  • comment 0 komentar

Loading

Kepala BGN, Dadan Hindayana menyebut seleksi tahap ketiga dan keempat akan dibuka secara umum setelah berkoordinasi dengan Kementerian PANRB.

 

Jakarta | Badan Gizi Nasional (BGN) bakal mengangkat sebanyak 32 ribu pegawai Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mulai 1 Februari 2026.

Kepala BGN, Dadan Hindayana mengatakan seluruh pegawai yang diangkat telah melalui proses rekrutmen dan seleksi sesuai ketentuan pemerintah. Seleksi tersebut dilakukan pada tahap kedua dengan sistem pendaftaran dan tes berbasis komputer. Dari total 32 ribu pegawai, sebanyak 31.250 orang berasal dari formasi khusus.

Formasi khusus ini diisi oleh para kepala SPPG yang dididik melalui program Sarjana Penggerak Pemerintah Indonesia. Sementara itu, 750 pegawai lainnya berasal dari formasi umum. Formasi umum tersebut terdiri dari 375 tenaga akuntan dan 375 tenaga gizi.

Pengumuman kelulusan seleksi tahap kedua dilakukan pada 12 hingga 13 Januari 2026. Peserta yang lulus kemudian mengisi daftar riwayat hidup pada 14 sampai 23 Januari 2026. Proses pengusulan Nomor Induk PPPK dijadwalkan berlangsung pada 24 hingga 31 Januari 2026.

Dengan tahapan tersebut, para pegawai diperkirakan resmi berstatus PPPK mulai 1 Februari 2026.

Setelah seleksi tahap kedua, BGN juga akan membuka seleksi tahap ketiga dan keempat. Setiap tahap lanjutan tersebut akan membuka formasi sebanyak 32.460 pegawai.

Dadan menyebut seleksi tahap ketiga dan keempat akan dibuka secara umum setelah berkoordinasi dengan Kementerian PANRB.

Sebelumnya, pada tahap pertama yang dilaksanakan tahun 2025, BGN telah mengangkat 2.080 pegawai SPPG menjadi PPPK per 1 Juli 2025.(*)

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wartawan NTT Palce Amalo Raih Juara 1 PLN Journalist Award 2022

    Wartawan NTT Palce Amalo Raih Juara 1 PLN Journalist Award 2022

    • calendar_month Rab, 21 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 140
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Para wartawan lingkup Nusa Tenggara Timur (NTT) patut berbangga, pasalnya salah satu wartawan senior meraih juara pertama dalam ajang bergengsi PLN Journalist Award 2022. Bertema, “Transisi Energi Dorong Pemanfaatan Energi Ramah Lingkungan” melibatkan 1.003 karya jurnalistik se-Indonesia dan terpilih 24 karya jurnalistik terbaik. Palce Amalo, wartawan Media Indonesia yang mahir mengetik […]

  • PLTU Suralaya dan 5 Pembangkit Raih 7 Penghargaan Tingkat ASEAN

    PLTU Suralaya dan 5 Pembangkit Raih 7 Penghargaan Tingkat ASEAN

    • calendar_month Sen, 28 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Badung, Garda Indonesia | Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Suralaya dan 5 pembangkit PT PLN (Persero) Grup lainnya mendapatkan 7 penghargaan internasional atas tata kelola operasional pembangkit yang baik, mampu mengurangi emisi dan menjadi pendorong perekonomian. 7 penghargaan tersebut diberikan kepada PLTU Suralaya, PLTU Lontar, PLTU Pelabuhan Ratu, PLTU Paiton, PLTU Jeranjang dan Pembangkit Listrik […]

  • Gereja Bait El Penfui Kupang Peduli & Apresiasi Para Lansia

    Gereja Bait El Penfui Kupang Peduli & Apresiasi Para Lansia

    • calendar_month Sab, 16 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Memasuki Minggu Pra Paskah Kedua, Panitia Hari Raya Gerejawi (PHRG) Gereja Bait El Penfui Kupang kembali menyelenggarakan kegiatan senam bersama dan dirangkai dengan kegiatan kemanusiaan berupa pelayanan bagi para lanjut usia (lansia) yang dilaksanakan di halaman gereja pada Sabtu/ 16 Maret 2019 pukul 06.00 WITA—selesai Sebanyak 75 orang lansia yang berumur […]

  • OJK dan KPK Bersinergi Cegah Korupsi di Sektor Jasa Keuangan

    OJK dan KPK Bersinergi Cegah Korupsi di Sektor Jasa Keuangan

    • calendar_month Rab, 12 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 96
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersinergi untuk meningkatkan efektivitas pencegahan tindak pidana korupsi di sektor jasa keuangan dengan menghelat workshop kolaboratif OJK dan KPK bertema “Penegakan Hukum di Bidang Pasar Modal” pada tanggal 11—12 Oktober 2022. KPK dan OJK berharap melalui kegiatan ini, dapat mempererat jalinan kerja […]

  • Demo Tuntutan Sama, Pengungsi Afghanistan Dipantau Rudenim Kupang

    Demo Tuntutan Sama, Pengungsi Afghanistan Dipantau Rudenim Kupang

    • calendar_month Rab, 18 Mei 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Aksi demonstrasi kembali dilakukan 51 (lima puluh satu) pengungsi dari 3 (tiga) lokasi penampungan sementara yakni di Hotel Lavender, Hotel Kupang Inn dan Hotel Ina Boi mengikuti aksi demonstrasi kali ini. Aksi mereka sempat terhenti selama bulan Ramadan hingga Idul Fitri 1443 Hijriah, demonstrasi dengan tuntutan serupa dilakukan di depan Kantor […]

  • Panglima TNI : TNI dan Polri Selalu Hadir Di tengah Masyarakat

    Panglima TNI : TNI dan Polri Selalu Hadir Di tengah Masyarakat

    • calendar_month Ming, 1 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Loading

    Papua, Garda Indonesia | Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P. dan Kapolri Jenderal Pol. Drs. Idham Azis, M.Si., menghadiri acara Bakti Sosial dan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) dalam rangka menjelang Hari Natal dan Tahun Baru, bertempat di halaman kantor Bupati Wamena, Papua pada Sabtu, 30 November 2019. Panglima TNI dalam sambutannya menegaskan […]

expand_less