Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Gubernur Viktor Perintah Investor Lanjutkan Tambak Garam di Malaka

Gubernur Viktor Perintah Investor Lanjutkan Tambak Garam di Malaka

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 27 Mar 2019
  • visibility 135
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Viktor Bungtilu Laiskodat-Gubernur NTT meninjau proyek tambak garam dan memerintahkan kepada investor untuk melanjutkan pembangunan yang sempat terhenti beberapa saat lalu (karena ada protes dari sebagian masyarakat); bertujuan mendukung dan menyukseskan pelaksanaan pembangunan dan pengembangan garam di Kabupaten Malaka Provinsi Nusa Tenggara Timur

Menurut Gubernur Viktor, kualitas garam NTT merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia. Karena NTT punya pantai yang relatif bersih. Juga musim hujannya relatif sedikit dan musim panasnya panjang. Sehingga garam yang kita hasilkan betul berkualitas dan punya nilai ekonomis tinggi.

“Kehadiran saya sebagai Gubernur merupakan momentum bagi kebangkitan NTT khususnya masyarakat di Kabupaten Malaka untuk meningkatkan kesejahteraannya melalui produksi garam. Garam adalah emas putih bagi NTT,” tandas Gubernur Viktor di sela-sela kunjungan di Desa Weoe, Kabupaten Malaka, Selasa/26 Maret 2019.

Menurut Gubernur Viktor Laiskodat, selama ini Provinsi NTT kalau ke Jakarta selalu meminta bantuan dari pemerintah pusat.

“Di masa kepemimpinan saya, NTT harus memberi. NTT harus bisa menyumbang 1 juta metrik ton untuk memenuhi kebutuhan garam secara nasional. Karena selama ini secara nasional, kita masih mengimpor 3,7 juta metrik ton. Karena itu, produksi garam kita sudah memiliki pasar yang jelas,” tegasnya.

Dalam menjalankan pembangunan, sebut mantan Ketua Fraksi Nasdem tersebut, pasti ada kelompok yang pro dan kontra.

“Terhadap suatu kebijakan, pasti tidak semuanya setuju. Kalau ada yang demo atau kontra itu wajar saja. Seorang pemimpin harus berpikir out of the box, untuk mencari jalan keluar atau solusinya,” kata Gubernur Viktor

Seorang pemimpin, lanjut Gubernur Viktor, tidak hanya bekerja atau berjalan sesuai aturan tetapi harus mampu berjalan jauh di depan aturan. Harus punya solusi alternatif terhadap berbagai kendala yang dihadapi.

“Yang paling utama, kepentingan masyarakatlah yang didahulukan. Saya mengimpikan untuk mengembangkan potensi yang ada di NTT untuk kepentingan masyarakat. Mari kita kerja. Papua punya emas tetapi suatu saat akan habis. Tapi NTT punya laut yang tidak akan habis sampai akhir jaman. Mari kita songsong Malaka baru tidak hanya dari revolusi pertanian tapi juga kita kembangkan emas putih yaitu garam,” tandasnya sekaligus mengajak seluruh komponen masyarakat di Kabupaten Malaka untuk mendukung pemerintah daerah.

Sedangkan, Bupati Malaka Stef Bria Seran mengajak pihak-pihak yang menentang pembangunan tambak garam di Malaka untuk duduk bersama pemerintah.

“Saya ajak kita semua untuk duduk bersama, jika ada pihak yang merasa dirugikan. Pemerintah tentu bekerja demi kepentingan masyarakat,” tegas Bupati Bria Seran.

Direktur operasional PT Inti Daya Kencana (IDK), Yohanis Tarigan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat yang telah datang dan memerintahkan pihaknya untuk melanjutkan pekerjaan tambak garam.

“Wilayah operasional yang dikembangkan sudah 28 hektar dari total 300 hektar. Dari total lahan yang ada, kami bisa menghasilkan 700 ribu metrik kubik garam industri. Juga kami melibatkan tenaga kerja lokal sehingga dapat meningkatkan tara hidup masyarakat di Kabupaten Malaka,” terang YohanisTarigan. (*)

Sumber berita (*/ Biro Humas Pemprov NTT)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Presiden Joko Widodo Lantik Doni Monardo Jadi Kepala BNPB

    Presiden Joko Widodo Lantik Doni Monardo Jadi Kepala BNPB

    • calendar_month Rab, 9 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Presiden Joko Widodo resmi melantik Letnan Jenderal TNI Doni Monardo sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, Rabu/9 Januari 2019. Doni Monardo dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 5/P Tahun 2019 tentang Pengangkatan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Dirinya dalam acara pelantikan tersebut juga diambil […]

  • Sudah, Jangan Ada Darah Lagi!,  Kita Indonesia-‘Persatuan Indonesia’

    Sudah, Jangan Ada Darah Lagi!, Kita Indonesia-‘Persatuan Indonesia’

    • calendar_month Jum, 24 Mei 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 106
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Fikri Haldi ( Sekretaris Umum Garda NKRI Sumatera Barat & Founder Perkumpulan Millenials Minang) Kericuhan di Ibu Kota Negara usai penetapan Keputusan Pemilu 2019 semakin memanas, sejumlah masa dari berbagai daerah berdatangan ke ibu kota untuk menyampaikan aspirasi yang mereka anggap terdapat banyak kejanggalan yang terjadi saat keberlangsungan proses pesta demokrasi terbesar negara […]

  • Pansus LKPJ Minta Kejaksaan TTS Selisik Dana Rp.1,2 M di PD Mutis Jaya

    Pansus LKPJ Minta Kejaksaan TTS Selisik Dana Rp.1,2 M di PD Mutis Jaya

    • calendar_month Kam, 9 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Soe-T.T.S, Garda Indonesia | Anggota DPRD Timor Tengah Selatan (T.T.S) yang tergabung dalam Pansus LKPJ Bupati tahun 2019, pada Rabu, 8 Juli 2020, mengunjungi kantor PD Mutis Jaya (berlokasi di samping Kantor Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak [PPPA] Kabupaten T.T.S), menelisik ternyata banyak aset daerah [bangunan] yang hingga saat ini tidak terurus dengan baik, akibat […]

  • HPN 2022, Ketua KPK : Pers Berandil dalam Pemberantasan Korupsi

    HPN 2022, Ketua KPK : Pers Berandil dalam Pemberantasan Korupsi

    • calendar_month Rab, 9 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Hari ini, Rabu 9 Februari 2022, segenap insan pewarta tanah air, kembali memperingati Hari Pers Nasional ke-76. Sejak masa lalu hingga zaman ini, terukir guratan tangan di setiap helai-helai kertas, tingginya ritme jemari yang menari saat transkrip di layar smartphone atau keyboard komputer dan kilau ‘jepretan’ foto serta sorot tajam lensa […]

  • Bertemu Pimpinan DPD, Jokowi Setuju Perkuat Pendidikan Islam

    Bertemu Pimpinan DPD, Jokowi Setuju Perkuat Pendidikan Islam

    • calendar_month Sab, 20 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 114
    • 0Komentar

    Loading

    Bogor, Garda Indonesia | Presiden RI Joko Widodo menyatakan mendukung dan setuju untuk memperkuat pendidikan Islam di Indonesia melalui percepatan peningkatan status 9 Institut Agama Islam Negeri (IAIN) menjadi Universitas Negeri Islam (UIN). Demikian disampaikan Presiden dalam rapat konsultasi dengan jajaran Pimpinan DPD RI, pada Jumat pagi, 19 Juni 2020, di Istana Bogor. Rapat yang […]

  • QRIS Bank NTT di Kampung Adat Bena

    QRIS Bank NTT di Kampung Adat Bena

    • calendar_month Sen, 9 Mei 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Roni Banase Kesempatan berharga dapat mengunjungi salah satu dari empat kampung adat di Kabupaten Ngada, Provinsi Nusa Tenggara Timur; tuntasnya impian ini berkat  dari Bank NTT guna meliput kunjungan kerja pemegang saham pengendali (PSP), Viktor Bungtilu Laiskodat bersama Dirut Bank NTT Alex Riwu Kaho pada 13—15 April 2022. Ya, impian agar dapat langsung […]

expand_less