Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » 10 SPBU Baru Pertamina di Tol Trans Jawa Siap Sambut Pemudik

10 SPBU Baru Pertamina di Tol Trans Jawa Siap Sambut Pemudik

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 1 Jun 2019
  • visibility 112
  • comment 0 komentar

Loading

Batang-Jateng, Garda Indonesia | Untuk memastikan keamanan layanan BBM di sepanjang jalur tol Trans Jawa, Pertamina menghadirkan 10 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tol baru yang sudah siap melayani masyarakat mulai masa mudik Lebaran 2019.

Sebanyak 10 SPBU tersebut diresmikan langsung oleh Menteri BUMN Rini Soemarno didampingi Direktur Pemasaran Ritel Pertamina Mas’ud Khamid di SPBU KM 379 Kabupaten Batang dalam rangkaian Kunjungan Lintas Tol Trans Jawa pada Kamis, 30 Mei 2019

“Dari peresmian SPBU-SPBU yang berada di rest area jalur tol ini, menunjukkan Sinergi BUMN yang sangat baik dalam melayani masyarakat. Dengan demikian, masyarakat yang mudik tidak perlu khawatir untuk mendapatkan layanan BBM dari Pertamina,” ujar Menteri BUMN Rini Soemarno

SPBU Tol baru yang diresmikan tersebut masuk di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur, yaitu KM 260 B Kabupaten Brebes, KM 360 B Kabupaten Batang, KM 379 A Kabupaten Batang, KM 389 B Kabupaten Kendal, KM 519 A Kabupaten Sragen, KM 519 B Kabupaten Sragen, KM 575 A Kabupaten Ngawi, KM 575 B Kabupaten Ngawi, KM 626 B Kabupaten Madiun dan KM 725 A Kabupaten Gresik.

“SPBU yang baru diresmikan ini merupakan komitmen Pertamina untuk menyediakan layanan yang prima, terutama dalam menyediakan BBM pada masa mudik dan arus balik. Sehingga masyarakat yang melakukan mudik bisa lebih tenang dan tidak perlu khawatir soal BBM,” ujar Direktur Pemasaran Ritel Pertamina Mas’ud Khamid.

Layanan yang diberikan di SPBU-SPBU tersebut pun sudah lengkap, seperti varian produk mulai dari BBM hingga Pelumas dan LPG, layanan pembayaran non tunai seperti LinkAja, dan layanan lainnya.

“Kami berupaya memberikan layanan maksimal untuk masyarakat, terutama dalam kepraktisan pembayaran. Seperti dengan adanya aplikasi LinkAja, konsumen bisa melakukan pembayaran non tunai yang lebih praktis dan efisien. Ditambah lagi, pada masa mudik ini ada diskon khusus berupa cashback hingga 25% untuk pembayaran menggunakan LinkAja,” tambahnya.

Sebagai bentuk Sinergi BUMN, Pertamina juga bekerjasama dengan bank-bank BUMN seperti BRI, BNI dan Mandiri untuk memberikan program promo menarik bagi konsumen yang melakukan pembayaran dengan kartu debit atau kartu kredit dari bank-bank tersebut.

Selain meresmikan 10 SPBU Tol Baru, pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penyerahan paket sembako untuk masyarakat. Sembako sebanyak 500 paket ini diharapkan dapat membantu kebutuhan pokok masyarakat, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 H.

Dengan adanya SPBU yang baru beroperasi ini, maka total SPBU dan layanan tambahan di sepanjang jalur tol Trans Jawa dan Sumatera mencapai 99 titik ditambah 200 unit motorist BBM yang siap mengantar BBM ke lokasi-lokasi yang dibutuhkan sesuai wilayahnya. (*)

Sumber berita (*/Tim IMO Indonesia)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • PPKM Tak Efektif, Covid Tembus 1 Juta, LaNyalla: Sanksi Tegas Pelanggar Prokes

    PPKM Tak Efektif, Covid Tembus 1 Juta, LaNyalla: Sanksi Tegas Pelanggar Prokes

    • calendar_month Sel, 26 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Langkah pemerintah yang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk menekan penyebaran Covid-19, dinilai kurang efektif tanpa saksi tegas. Angka Corona pun sudah tembus 1 juta. Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, menyarankan pemerintah daerah menyiapkan sanksi tegas bagi pelanggar protokol kesehatan (prokes). Sesuai dengan rilis yang diperoleh Garda Indonesia, […]

  • Presiden Jokowi & Menteri Basuki Tinjau Progres Bendungan Bendo

    Presiden Jokowi & Menteri Basuki Tinjau Progres Bendungan Bendo

    • calendar_month Sab, 5 Jan 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Ponorogo, gardaindonesia.id | Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo meninjau progres pembangunan Bendungan Bendo yang berlokasi di Desa Ngindeng, Kecamatan Sawoo, Kabupaten Ponorogo, Provinsi Jawa Timur, Jumat (4/1/2019). Bendungan multiguna dengan total luas genangan sebesar 169,64 hektar […]

  • Bank NTT Memudahkan Nasabah Bayar Pajak

    Bank NTT Memudahkan Nasabah Bayar Pajak

    • calendar_month Ming, 9 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT)  melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman dengan PT. Mutiara Bintang Abadi (MBA) tentang Penerimaan Pembayaran Tagihan Pajak Daerah Melalui Gerai Modern Channel serta lainnya pada Sabtu, 8 Oktober 2022. Tidak hanya itu, juga penandatanganan kerja sama antara PT. BPD NTT dengan PT. MBA tentang […]

  • KADIN Dorong Industri Kelapa dan Manfaatkan Peluang Ekspor

    KADIN Dorong Industri Kelapa dan Manfaatkan Peluang Ekspor

    • calendar_month Sel, 20 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN Indonesia) Eddy Ganefo mengharapkan kerja cepat dan nyata dari para pengusaha yang bergerak di sektor industri kelapa demi tercapainya industri kelapa berkelas dunia. ”Indonesia merupakan negara dengan basis produksi kelapa terbesar di dunia namun potensi yang besar itu belum digarap secara maksimal,” ujar […]

  • Asal-usul, Pesona, dan Keseruan Trekking Gunung Meja di Ende

    Asal-usul, Pesona, dan Keseruan Trekking Gunung Meja di Ende

    • calendar_month Ming, 8 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 235
    • 0Komentar

    Loading

    Gunung Meja Ende mencerminkan keunikan dan kekayaan alam Pulau Flores di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang memesona. Puncaknya yang datar menyerupai meja, gunung ini menjadi simbol alam yang ikonik sekaligus menyimpan nilai-nilai historis yang erat dengan kehidupan masyarakat Ende. Keberadaannya tidak hanya memberikan keindahan visual, tetapi juga menjadi saksi perjalanan waktu yang memadukan tradisi, mitos, […]

  • PLN Ajak Wartawan NTT Kenal Akrab Sistem Kerja PLTP Mataloko

    PLN Ajak Wartawan NTT Kenal Akrab Sistem Kerja PLTP Mataloko

    • calendar_month Sen, 27 Okt 2025
    • account_circle Tim PLN UIP Nusra
    • visibility 325
    • 0Komentar

    Loading

    Bobby Sitorus memaparkan sekitar 98 persen pasokan listrik di Kabupaten Ngada masih berasal dari luar Kecamatan Bajawa. Padahal, Pulau Flores memiliki potensi panas bumi mencapai 999 megawatt (MW) yang tersebar di 21 titik.   Bajawa | PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) mengajak puluhan wartawan dari berbagai media di Nusa Tenggara Timur […]

expand_less