Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Lepas 301 Jemaah Calon Haji di Embarkasi, Ini Pesan Wali Kota Kupang

Lepas 301 Jemaah Calon Haji di Embarkasi, Ini Pesan Wali Kota Kupang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 28 Jul 2019
  • visibility 101
  • comment 0 komentar

Loading

Surabaya, Garda Indonesia | Minggu, 28 Juli 2019 pukul 08.30 WIB di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, dilaksanakan Acara Pelepasan sebanyak 973 orang jemaah calon haji asal Embarkasi Surabaya termasuk diantaranya 301 orang jemaah calon haji asal Kota Kupang.

Seluruh calon jemaah calon haji tampak dalam keadaan sehat dan siap berangkat menuju tanah suci untuk menjalankan ibadah haji. Selanjutnya para jemaah akan langsung diberangkatkan menuju Madinnah dengan menumpang pesawat Saudi Arabia Airlines pukul 12.00 WIB.

Turut hadir melepas jemaah calon haji dari Pemerintah Kota Kupang, antara lain Walikota Kupang, Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, MM, MH didampingi Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah Kota Kupang, Drs. Yoseph Rera Beka, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Kupang, Drs. Matheus Eustkhius, Kasubbag Agama Bagian Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kota Kupang, Ivan Lenny Mila Meha, SSTP, MM dan staf.

Tampak hadir pula dari Pemerintah Provinsi NTT antara lain, Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah Provinsi NTT, Drs. Jamaludin Ahmad, MM, Ketua DPRD Provinsi NTT, H. Anwar Pua Geno, SH, Wakil Ketua DPRD Provinsi NTT, Alex Take Ofong, S.Fil, Ketua Komisi V DPRD Provinsi NTT, Jimmy W. Sianto, Wakil Ketua Komisi V DPRD Provinsi NTT, Ir. H. Mohammad Ansor Orang dan Anggota DPRD Provinsi, Renny Marlina Un, SE, MM. Juga hadir Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi NTT, Drs. Sarman Marselinus dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Kupang, Drs. Yakobus Beda Kleden, MM.

Wali Kota Kupang, Dr Jefri Riwu Kore, Ketua DPRD NTT, Anwar Pua Geno dan unsur forkompinda NTT saat melepas jemaah calon haji asal

Sebelumnya pada Sabtu malam, 27 Juli 2019 sekitar pukul 22.00 WIB, Wali Kota Kupang, Dr. Jefri Riwu Kore berkesempatan bertatap muka dengan para Jemaah Calon Haji asal Kota Kupang di Hotel Horison Express Quds Royal Hotel, Semampir, Kota Surabaya.

Dalam suasana akrab, Dr. Jefri Riwu Kore berpesan agar para jemaah tetap menjaga kesehatan selama menjalankan ibadah haji serta mendoakan agar seluruh jemaah dapat menunaikan ibadah haji dengan baik dan menjadi haji yang mabrur.

Wali Kota Jefri juga meminta agar jemaah tak lupa mendoakan kemajuan serta kesejahteraan Kota Kupang.

Pemimpin yang hampir 2 tahun menjabat sebagai Wali Kota Kupang tersebut berjanji bahwa Pemerintah Kota Kupang kedepannya akan berupaya untuk membantu dan memfasilitasi lebih banyak keberangkatan jemaah calon haji asal Kota Kupang. (*)

Sumber berita (*/ Humas dan Protokol Pemkot Kupang)
Info dan foto : Kesra, Walpri.
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Larang Mudik Lebaran 2021, Korlantas & Kemenhub Siap 333 Titik Sekat

    Larang Mudik Lebaran 2021, Korlantas & Kemenhub Siap 333 Titik Sekat

    • calendar_month Ming, 4 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 221
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menghelat rapat bersama Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono membahas persiapan pengamanan “Larang Mudik Lebaran 2021” di gedung NTMC Polri, Jakarta, pada Jumat, 2 April 2021, guna menindaklanjuti surat keputusan bersama (SKB) Menko PMK Muhadjir Effendy tentang Larangan Mudik 2021. Sejumlah persiapan pengamanan arus lalu lintas dibahas […]

  • PLTP Atadei, Elaborasi Pemda Lembata & PLN Menuju Energi Mandiri

    PLTP Atadei, Elaborasi Pemda Lembata & PLN Menuju Energi Mandiri

    • calendar_month Jum, 23 Agu 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 1Komentar

    Loading

    Lewoleba | Saat ini, kondisi kelistrikan Kabupaten Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) masih bergantung pada pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD) berbahan bakar solar dengan biaya produksi yang tinggi. Masyarakat diharapkan mendukung pembangunan PLTP Atadei 2×5 MW yang akan menjadi solusi energi terbarukan bagi wilayah tersebut. Demikian dipaparkan Bobby Robson Sitorus, Manager Pertanahan dan Aset […]

  • Bingkisan Kecil bagi Pasukan Kuning Kota Kupang dari Rotary Kupang Central

    Bingkisan Kecil bagi Pasukan Kuning Kota Kupang dari Rotary Kupang Central

    • calendar_month Ming, 15 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Rotary Club of Kupang Central kembali melakukan bakti sosial kepada para Pasukan Kuning atau Petugas Kebersihan Kota Kupang dan keluarganya yang diselenggarakan dengan mengedepankan protokol kesehatan dan berjalan penuh kekeluargaan di Taman Nostalgia pada Sabtu, 14 Agustus 2021. Pada tahun sebelumnya, di lokasi yang sama, Rotary Club Kupang Central juga memberikan […]

  • Terobosan Edukasi Stop Narkoba oleh Bank NTT, Kerja Sama dengan BNNP NTT

    Terobosan Edukasi Stop Narkoba oleh Bank NTT, Kerja Sama dengan BNNP NTT

    • calendar_month Sab, 27 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Tak hanya mengejar target laba, Bank NTT turut mendukung program pemerintah untuk meminimalkan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dengan diseminasi Informasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) melalui ATM, Internet dan Mobile Banking Bank NTT. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2020/06/26/puncak-hani-2020-di-tengah-pandemi-diperingati-secara-virtual-se-indonesia/ Per hari Jumat, 26 Juni 2020, masyarakat yang mengakses […]

  • Ini Cara PLN Permudah Layanan ke Pelanggan via ‘Customer Self Service’

    Ini Cara PLN Permudah Layanan ke Pelanggan via ‘Customer Self Service’

    • calendar_month Rab, 22 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Nusa Tenggara Timur kembali meluncurkan program layanan terbaru untuk memudahkan masyarakat dalam akses pelayanan di PLN yaitu Peresmian Customer Self Service PLN ULP Kupang yang menyediakan aplikasi untuk memudahkan pelayanan dalam genggaman tangan pelanggan. Layanan tersebut resmi diluncurkan di kantor PLN UP3 Kupang pada […]

  • Refleksi Akhir Tahun 2022, Ini Capaian Kinerja Kejaksaan RI

    Refleksi Akhir Tahun 2022, Ini Capaian Kinerja Kejaksaan RI

    • calendar_month Jum, 30 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Sejumlah pencapaian berhasil diraih Kejaksaan Republik Indonesia dalam menutup lembaran kinerja di tahun 2022. Hasil pencapaian itu terangkum dalam berbagai aspek pada bidangnya. Dari Bidang Pembinaan, misalnya, terjadi realisasi anggaran sebesar Rp10.381.505.611.176 atau secara persentase mencapai 95,07% dari pagu anggaran tahun 2022 sebesar Rp10.919.809.511.000. “Berikut hasil realisasi Penerimaan Negara Bukan Pajak […]

expand_less