Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Anak dan Perempuan » Tahan Tangis, Menteri Bintang Pinta Rampungkan Kekerasan Seksual di Padang

Tahan Tangis, Menteri Bintang Pinta Rampungkan Kekerasan Seksual di Padang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 6 Jan 2020
  • visibility 113
  • comment 0 komentar

Loading

Padang, Garda Indonesia | Menteri PPPA, Bintang Puspayoga menggelar pertemuan di Polresta Padang, Sumatera Barat pada Minggu, 5 Januari 2020. Pertemuan dengan Kapolda Sumatera Barat, Kapolresta Padang, dan Kepala Dinas DP3AP2KB Kota Padang; untuk berkoordinasi terkait penuntasan kasus kekerasan seksual pada anak TR (12) yang menderita kanker rectum dan akhirnya meninggal pada Senin, 30 Desember 2019.

Kepada Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Toni Harmanto dan Kapolresta Padang, Kombes Pol Yulmar Try Himawan, Menteri Bintang meminta aparat penegak hukum (APH) mengusut tuntas kasus mengingat korban mengalami kekerasan seksual sejak tahun 2018.

“Saya mengapresiasi jajaran kepolisian yang telah bertindak. Kasus ini perlu betul-betul didalami oleh pihak kepolisian supaya dapat data yang akurat dan dalam memberikan sanksi pada pelaku tidak salah,” ujar Menteri PPPA, Bintang Puspayoga.

Saat pertemuan berlangsung, Menteri Bintang tak kuasa menahan tangis saat berbicara masalah kekerasan pada perempuan dan anak. “Kami di Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) diberikan amanah melindungi dan menjaga hak-hak anak Indonesia, tentunya kami tidak bisa sendiri (bekerja). Mohon maaf kalau saya sudah bicara begini saya memang tidak kuat. Saya tidak kuat karena banyak kondisi-kondisi (mengalami kekerasan) pada anak-anak kita sampai hari ini,” ujar Menteri Bintang terisak.

Menteri Bintang Puspayoga tampak menahan isak tangis saat bertemu keluarga korban

Menteri Bintang berharap dengan memberikan hukuman yang sepantasnya dapat memberikan efek jera bagi pelaku dan masyarakat untuk tidak melakukan kekerasan kepada perempuan maupun anak. “Kami mohon kerja sama semua pihak utamanya pimpinan daerah, karena perlu komitmen kita bersama untuk menuntaskan kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak,” pinta Menteri Bintang.

Menteri Bintang menambahkan, penyelesaian kasus kekerasan seksual di Padang dapat menjadi contoh dalam menegakkan keadilan khususnya bagi korban. “Semangat dan tindakan tegas APH kepada pelaku khususnya di Kota Padang ini, mudah-mudahan menjadi motivasi bagi APH lain di seluruh Indonesia dalam menyelesaikan kasus kekerasan pada perempuan dan anak,” tambah Menteri Bintang.

Merespons arahan Menteri Bintang, Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Toni Harmanto berkomitmen pihaknya akan memberikan kepastian hukum pada kasus-kasus perempuan dan anak.

“Pihak kepolisian tentu tidak akan tinggal diam terhadap kasus-kasus seperti ini. Akan ditindak tegas. Apalagi isu terkait kasus kekerasan pada anak dengan adanya perubahan Undang-Undang Perlindungan Anak terkait pemberatan hukuman, kita harapkan bisa menimbulkan efek jera (bagi pelaku),” tegas Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Toni Harmanto.

Selain melakukan koordinasi, Menteri Bintang juga menyempatkan diri bertemu dengan pelaku AMR (56) yang ditahan di Polresta padang. Usai itu, Menteri Bintang Puspayoga beserta rombongan melakukan perjalanan menuju rumah keluarga korban di Kecamatan Bungus, Kota Padang. Dalam kesempatan tersebut, Menteri Bintang memberikan bantuan dan menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya kepada orang tua korban.(*)

Sumber berita (*/Publikasi dan Media Kementerian PPPA)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Miris, Di Malaysia-Anak NTT Dijual 60 Ribu Ringgit

    Miris, Di Malaysia-Anak NTT Dijual 60 Ribu Ringgit

    • calendar_month Ming, 27 Mei 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    NTT, gardaindonesia.id – Masalah Perdangangan Orang (Human Trafficking) Menjadi masalah kompleks, rumit dan melibatkan banyak pihak.  Jhon Seo, kontributor Tempo asal NTT yang mengikuti Exellent Investigation (Kompetisi Investigasi) terkait Perdagangan Orang (Human Trafficking) menuturkan secara singkat kepada para peserta Rapat Pimpinan Daerah (Rampimda) Partai Golkar NTT, Jumat /25 Mei 2018 di Hotel Swissbel Kristal Kupang. […]

  • Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 2)

    Langkah George Hadjoh Menuju Wali Kota Kupang (Bagian 2)

    • calendar_month Sen, 15 Apr 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 141
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Roni Banase Anak muda diharapkan dapat menjadi pelopor kemajuan dan penggerak ekonomi. Demikian harapan George Hadjoh. Harapan itu dapat diejawantahkan dalam jumlah anak muda Kota Kupang yang mencapai 176.559 jiwa pada kondisi tahun 2023 (data BPS). Peran anak muda pun dapat melecutkan pertumbuhan ekonomi di era Society 5.0. pada sisi ekonomi digital merupakan […]

  • IMO-Indonesia Dukung Menteri Erick Thohir Benahi BUMN

    IMO-Indonesia Dukung Menteri Erick Thohir Benahi BUMN

    • calendar_month Ming, 15 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pasca-pelantikan Erick Thohir sebagai Menteri BUMN oleh Presiden Joko Widodo pada 23 Oktober 2019 dalam Kabinet Kerja jilid 2 Periode 2019—2024, Erick Thohir mulai bergelut dengan 142 perseroan besar milik negara serta 800-an anak dan cucu turunannya di berbagai sektor. Hal tersebut diungkap Ketua Umum IMO-Indonesia Yakub Ismail saat diwawancara oleh […]

  • Sudah Saatnya Gus Mus Turun Gunung

    Sudah Saatnya Gus Mus Turun Gunung

    • calendar_month Sen, 29 Jan 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 126
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Ahmad Sururi Melihat Gus Yahya membawa NU ke dalam pusaran politik membuat kita, nahdliyin akar rumput ini mengelus dada. Bukan bermaksud su’ul adab atau kumeruah. Tapi manuver politik Gus Yahya memang membahayakan NU. Dengan asas kecintaan inilah, semoga saja pendapat dari orang daif ini tak salah dipahami. Saya Ahmad Sururi, bukan ulama kondang […]

  • Iriana Jokowi Terpincut Tenun Motif Sepe Khas Kota Kupang

    Iriana Jokowi Terpincut Tenun Motif Sepe Khas Kota Kupang

    • calendar_month Kam, 20 Jun 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Solo | Dewan Kerajinan Nasional Indonesia (Dekranas) menyelenggarakan berbagai rangkaian acara pada puncak hari ulang tahun (HUT) ke-44 di Kota Solo, di antaranya Expo Dekranas 2024 yang dibuka oleh Ibu Negara sekaligus Pembina Dekranas, Iriana Joko Widodo. Puncak HUT ke-44 Dekranas tersebut berlangsung 4 (empat) hari pada 15—18 Mei 2024. Sesuai tema HUT Dekranas tahun […]

  • Panglima TNI : TNI dan Polri Selalu Hadir Di tengah Masyarakat

    Panglima TNI : TNI dan Polri Selalu Hadir Di tengah Masyarakat

    • calendar_month Ming, 1 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Papua, Garda Indonesia | Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto, S.I.P. dan Kapolri Jenderal Pol. Drs. Idham Azis, M.Si., menghadiri acara Bakti Sosial dan Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) dalam rangka menjelang Hari Natal dan Tahun Baru, bertempat di halaman kantor Bupati Wamena, Papua pada Sabtu, 30 November 2019. Panglima TNI dalam sambutannya menegaskan […]

expand_less