Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Bambang Soesatyo Sodorkan Solusi Insiden Peluru Nyasar di gedung DPR RI

Bambang Soesatyo Sodorkan Solusi Insiden Peluru Nyasar di gedung DPR RI

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 19 Okt 2018
  • visibility 79
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, gardaindonesia.id | Dalam pernyataannya, Kamis (18/10/2018) malam, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), yang juga Ketua Bidang Penegakan Hukum dan Disiplin Perbakin mengajak pihak terkait untuk duduk bersama.
“Saya telah meminta BURT untuk mengundang pihak Pengelola Gelora Bung Karno selaku pengelola Lapangan Tembak Perbakin Senayan dan Pengurus Besar Perbakin yang selama ini menyewa tempat tersebut sebagai kantor PB Perbakin serta pihak Sekretariat Negara selaku pemilik lahan tersebut dan Kementerian Pemuda dan Olahraga selaku pembina atlit olah raga menembak nasional dan pihak Polri,” kata Bamsoet.

Legislator dari Dapil VII Jateng ini menyebutkan, para pihak itu diajak untuk membicarakan langkah-langkah pengamanan Kawasan Gedung MPR, DPR dan DPD RI yang masuk dalam katagori obyek vital. Agar kedepan insiden peluru nyasar tidak terulang kembali.

Mantan Ketua Komisi III DPR RI ini menyampaikan beberapa solusi atau alternatif yang bisa dilakukan, yakni:

Pertama, relokasi kawasan olahraga menembak tersebut ke tempat lain yang lebih aman dan jauh dari keramaian;

Kedua, pihak keamanan negara (Polri) segera menerapkan standard sistem keamanan obyek vital yang lebih efektif agar para wakil rakyat, karyawan dan rakyat yang berkunjung ke gedung parlemen tersebut terbebas dari rasa was-was, tidak saja pada peluru nyasar tapi juga pada ancaman-ancaman lainnya seperti aksi teror dan aksi penyadapan yang tidak sah.
“Apakah nanti mau dilapisi kaca-kacanya dengan film antipeluru dan antisadap atau tidak, kami serahkan sepenuhnya kepada pihak keamanan,” tegasnya.

Ketiga, melakukan pengetatan SOP dan pengamanan di kawasan lapangan tembak agar obyek atau sasaran tembak tidak mengarah ke gedung Parlemen.
Selain itu, pihak pengelola Gelora Bung Karno juga harus meninggikan tembok berlapis baja agar peluru tidak tembus ke luar kawasan lapangan tembak, termasuk juga diantisipasi tingginya tembok tersebut agar jika ada pengguna senjata olahraga yang lalai seperti kejadian kemarin pelurunya tidak nyasar ke sana kemari.

“Saya juga telah meminta pihak kepolisian Republik Indonesia dalam hal ini Polda Metro Jaya, jika uji balistik di Laboratorium Forensik nya sudah selesai agar segera digelar rekonstruksi di tempat kejadian perkara, yakni di lapangan tembak Perbakin Senayan dengan menghadirkan tersangka,” kata Ketua DPR.

Dari gelar rekonstruksi tersebut akan memberi jawaban kepada publik apakah perbuatan tersebut ada unsur kesengajaan atau tidak. Masuk diakal atau tidak, antara posisi menembak dan arah laras pistol yang digunakan benar mengarah dan bisa menyasar ke enam obyek lantai 6, 9, 10, 13, 16 dan 20 gedung Nusantara I DPR RI.

“Lalu diuji juga secara balistik kemampuan jelajah dan daya rusak peluru jenis kaliber 9mm dan pistol jenis Glock 17 modifikasi tersebut agar tidak menimbulkan berbagai spekulasi yang simpang siur di publik, “ pungkas Bamsoet. (*/Tim IMO)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lantik Pj Kades Faturika, Bupati Belu Pesan Wujudkan Masyarakat Sejahtera

    Lantik Pj Kades Faturika, Bupati Belu Pesan Wujudkan Masyarakat Sejahtera

    • calendar_month Sab, 8 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Berdasarkan Surat Keputusan Bupati Belu Nomor: 95/ HK/ 2021 tanggal 6 Mei 2021, Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, SpPD-KGEH, Finasim mengambil sumpah dan melantik Siprianus Suri sebagai Penjabat Kepala Desa Faturika, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), di Ruang Rapat Bupati Belu, pada Jumat sore, 7 Mei 2021. […]

  • Nikodemus Rihi Heke : Saya Berteman dengan Semua Partai Politik

    Nikodemus Rihi Heke : Saya Berteman dengan Semua Partai Politik

    • calendar_month Ming, 6 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Calon Petahana Pilkada Sabu Raijua, Nikodemus Rihi Heke yang akrab disapa Mabala menyampaikan harapannya terkait pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sabu Raijua periode 2020—2025. Kepada Garda Indonesia pada Minggu siang, 6 September 2020, dirinya ingin agar proses pemilu di Pulau Seribu Lontar tersebut dapat berjalan lancar dan aman. Sebagai Petahana, […]

  • BMKG Klarifikasi Hoaks Kecepatan Angin 45 knots pada 17—20 Maret

    BMKG Klarifikasi Hoaks Kecepatan Angin 45 knots pada 17—20 Maret

    • calendar_month Rab, 13 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Beredar himbauan di pesan whatsapp dan media sosial lain bahwa yang memiliki pohon besar di dekat rumah tolong di tebang karena bakal akan badai besar mulai tanggal 17 Maret 2019 dengan puncak badai berupa angin kencang sebesar 45 knots pada 18—19 Maret dan berakhir pada Rabu/20 Maret 2019 Kepala Stasiun BMKG […]

  • Upacara HUT ke–76 RI di Belu Taat Instruksi Kemendagri

    Upacara HUT ke–76 RI di Belu Taat Instruksi Kemendagri

    • calendar_month Ming, 15 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Belu–NTT, Garda Indonesia | Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus, Sp.PD – KGEH, FINASIM mengukuhkan 11 orang Pasukan Pengibar Bendera Merah Putih (Paskibra) peringatan HUT ke–76 RI 17 Agustus 2021 di halaman Kantor Bupati Belu pada Sabtu, 14 Agustus 2021. Bupati Belu, dr. Taolin Agustinus mengatakan, Paskibra di Kabupaten Belu pada era pandemi ini sesuai dengan […]

  • Cegah Hoaks Pemilu 2024 di Ende, Ribuan Siswa Ikut Sekolah Kebangsaan

    Cegah Hoaks Pemilu 2024 di Ende, Ribuan Siswa Ikut Sekolah Kebangsaan

    • calendar_month Ming, 14 Jan 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 134
    • 0Komentar

    Loading

    Ende, Garda Indonesia | Penyebaran informasi tidak benar alias hoax di Indonesia semakin tinggi di tengah kemajuan teknologi informasi. Terlebih menghadapi masa-masa menjelang Pemilu 2024. Menyikapi hal itu, Tular Nalar berkolaborasi dengan Komunitas Guru Belajar Nusantara (KGBN) Kabupaten Ende sebagai mitra lokal, serta didukung Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 1 Ende, menghelat kelas Sekolah Kebangsaan Tular […]

  • Kunker di Kota Kupang, VBL Sorot Air Bersih, Parkir & Pedagang Kaki Lima

    Kunker di Kota Kupang, VBL Sorot Air Bersih, Parkir & Pedagang Kaki Lima

    • calendar_month Kam, 1 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Upaya Pemerintah Kota Kupang mewujudkan Kota Kupang sebagai kota yang maju dan modern diapresiasi oleh Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL). Menurutnya, kemajuan Kota Kupang ditandai dengan pembangunan taman kota, jalur pedestrian (trotoar) dan lampu penerangan jalan yang diminta langsung oleh Wali Kota Kupang saat bertemu Presiden RI beberapa waktu […]

expand_less