Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekonomi dan Bisnis » ‘Bank NTT City’ Hadir Perdana di Perumahan Sejahtera Regency

‘Bank NTT City’ Hadir Perdana di Perumahan Sejahtera Regency

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 5 Jan 2020
  • visibility 100
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Impian Bank Pemerintah Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) untuk mendukung penuh sebuah kawasan hunian dalam berbagai aspek telah terwujud, dengan program FLPP sebagai program besutan pemerintah untuk membantu masyarakat berpenghasilan rendah supaya bisa mengakses kredit kepemilikan rumah (KPR).

Kawasan Bank NTT atau Bank NTT City untuk pertama kali ada di kawasan perumahan Sejahtera Regency di Oetalu, Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang yang diresmikan dengan penekanan sirene oleh Gubernur NTT Viktor Laiskodat pada Jumat, 3 Januari 2019 petang.

Direktur Utama Bank NTT, Izhak Eduard Rihi dalam sesi peresmian fasilitas pendukung Perumahan Sejahtera Regency, menyampaikan impian Bank NTT untuk mendukung sebuah kawasan perumahan yang dapat disuport secara utuh dari hulu ke hilir atau terintegrasi dapat terwujud.

Bank NTT City in Sejahtera Land hadir untuk memberikan pelayanan maksimal bagi para pemukim di perumahan Sejahtera Regency dan selanjutnya Bank NTT City bakal hadir di kawasan perumahan lain ,” beber Izhak Eduard Rihi.

Perumahan Sejahtera Regency di Oetalu, Kecamatan Penfui Timur, Kabupaten Kupang yang didukung penuh oleh Bank NTT menjadi ‘Bank NTT City in Sejahtera Land’

Sebelumnya, pernyataan senada juga disampaikan oleh Izhak Eduard Rihi dalam press release tahun buku 2019 pada Selasa, 31 Desember 2019 di Kantor Pusat Bank NTT, Izhak Eduard Rihi menyampaikan bahwa Bank NTT City merupakan sebuah perumahan yang terintegrasi dan dibiayai sepenuhnya oleh Bank NTT.

“Sekitar 90 persen pembiayaan Perumahan Sejahtera Regency dibiayai oleh Bank NTT. Selanjutnya bakal dikembangkan Bank NTT City di kabupaten lain di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT),” ungkap Izhak Eduard Rihi.

Sementara itu, CEO Sejahtera Group Bobby Lianto, MBA menyampaikan bahwa Sejahtera Land telah bermitra dengan Bank NTT sejak lama. “Sejahtera Land telah bermitra dengan Bank NTT berupa dukungan finansial (kredit) sejak konstruksi, kredit perumahan bersubsidi, kredit perumahan komersil,” ungkap Bobby.

Selain itu, ujar Bobby, setiap masyarakat di pemukiman Sejahtera Regency mempunyai tabungan dan berkesempatan mengajukan kredit di Bank NTT. “Bank NTT juga akan mendirikan kantor dengan fasilitas ATM Bank NTT di Kawasan Sejahtera Regency,” imbuh Bobby.

Penulis, editor dan foto (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pj Gubernur NTT: Hentikan Status NTT Sebagai Sumber Human Trafficking

    Pj Gubernur NTT: Hentikan Status NTT Sebagai Sumber Human Trafficking

    • calendar_month Kam, 19 Jul 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Penjabat Gubernur NTT, Robert Simbolon saat acara ramah tamah bersama Pimpinan Perangkat Daerah NTT dan Awak Media di Rumah Jabatan Gubernur NTT, Rabu/18 Juli 2018 siang, menyampaikan keinginannya untuk dapat menghentikan status NTT sebagai sumber Human Trafficking. Penjelasan tersebut disampaikan terkait adanya pertanyaan wartawan tentang status NTT sebagai penyumbang terbesar Human Trafficking […]

  • Perang Thailand-Kamboja Meledak, 9 Orang Tewas dan Ribuan Mengungsi

    Perang Thailand-Kamboja Meledak, 9 Orang Tewas dan Ribuan Mengungsi

    • calendar_month Kam, 24 Jul 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 270
    • 0Komentar

    Loading

    Dari enam jet tempur F-16 yang disiagakan di perbatasan, satu di antaranya dikabarkan menembakkan rudal ke posisi militer Kamboja.   Thailand | Ketegangan berkepanjangan antara Thailand dan Kamboja akhirnya meledak menjadi konflik bersenjata besar di perbatasan kedua negara pada Kamis, 24 Juli 2025. Militer Thailand secara resmi mengonfirmasi telah melancarkan serangan udara menggunakan jet tempur […]

  • ‘Update Covid-19 NTT’ Masih Negatif, Hingga 23 Maret 2020 ODP Capai 130

    ‘Update Covid-19 NTT’ Masih Negatif, Hingga 23 Maret 2020 ODP Capai 130

    • calendar_month Sel, 24 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Hingga Senin, 23 Maret 2020 pukul 21.00 WITA, kriteria Orang Dalam Pemantauan (ODP) terhadap risiko penularan infeksi Corona Virus Disease (Covid-19) di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) mencapai 130 orang,” beber Kabiro Humas dan Protokol Setda Pemprov NTT, Dr. Jelamu Ardu Marius saat dalam sesi konferensi pers pada Selasa, 24 […]

  • Tepis Berita Klaster Perbankan, Ini Penjelasan Resmi Plt. Dirut Bank NTT

    Tepis Berita Klaster Perbankan, Ini Penjelasan Resmi Plt. Dirut Bank NTT

    • calendar_month Jum, 2 Okt 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Selamat pagi Om Ernes (Ernest Ludji, Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Penyebaran Covid-19 Kota Kupang, red)… terima kasih infonya tentang penyebaran dan data paparan Covid-19 di Kota Kupang, memang betul ada 1 pegawai dari Kantor Cabang Khusus (KCK) yang positif Covid, pelaku perjalanan dari Bali 2 minggu yang lalu, dia mengantar […]

  • Ekspor, Impor, dan Perdagangan Antarwilayah dalam Perekonomian NTT

    Ekspor, Impor, dan Perdagangan Antarwilayah dalam Perekonomian NTT

    • calendar_month Rab, 26 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 181
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh: Yezua Abel, Statistisi pada BPS Provinsi NTT Dewasa ini perekonomian antarwilayah saling terkait, apakah di dalam satu negara, atau antar negara. Oleh sebab itu, interaksi ekonomi atau perdagangan antarwilayah menjadi sebuah keniscayaan. Apabila residen atau pelaku ekonomi di suatu wilayah bertransaksi dengan nonresiden, maka terjadi aliran barang dan jasa, arus uang beserta perpindahan hak […]

  • Petugas KPK Lecehkan Wartawati, Kepala Pemberitaan Mohon Maaf

    Petugas KPK Lecehkan Wartawati, Kepala Pemberitaan Mohon Maaf

    • calendar_month Rab, 21 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Petugas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diduga melecehkan seorang jurnalis saat meliput agenda permintaan keterangan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo pada Senin, 19 Juni 2023. Peristiwa itu terjadi ketika si pewarta tengah melakukan doorstop terhadap Yasin Limpo di gedung lama KPK. Suasana doorstop berdesak-desakan lantaran Yasin Limpo menyampaikan keterangannya sembari berjalan […]

expand_less