Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Narkotika » BNNP NTT & Komunitas Zumba Aerotech Edukasi Bahaya Narkoba

BNNP NTT & Komunitas Zumba Aerotech Edukasi Bahaya Narkoba

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 12 Jan 2019
  • visibility 90
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, gardaindonesia.id | Cara unik dan kreatif dilakukan oleh Badan Narkotik Nasional (BNN) Provinsi Nusa Tenggara Timur dengan menggandeng Komunitas Zumba Aerotech memberikan edukasi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba di arena Car Free Day Jalan El Tari Kota Kupang, Sabtu/12/1/2019 pukul 06.00—09.00 WITA.

Cara unik dilaksanakan dengan melakukan zumba bersama dengan para penikmat arena car free day menggunakan mobil edukasi BNN; tak hanya zumba, edukasi berupa pembagian selebaran dan seruan ‘Stop Narkoba’ juga dikumandangkan sepanjang kegiatan.

Suasana Zumba bersama para penikmat Car free day

Dipandu oleh ZIN Itha, komunitas Senam zumba yang mempunyai Motto “Sehat Melalui Senam Zumba bukan dengan Narkoba” ini menggelorakan semangat berolahraga terutama zumba dikalangan penikmat car free day.

“Terima Kasih kami kepada Kepala BNNP NTT Brigjend. Pol. Teguh Iman Wahyudi.SH.MM., yang merespon dengan cepat permintaan Komunitas Senam zumba akan mobil panggung untuk berkampanye Stop Narkoba di arena CFD melalui olah raga / senam zumba bersama”, ujar ZIN Itha.

Kepala Seksi Pencegahan BNNP NTT, Markus Raga berharap kehadiran Mobil Edukasi (Panggung) BNN di arena CFD akan selalu dimanfaatkan oleh masyarakat untuk berbagai kegiatan.

“Semoga semakin banyak masyarakat yang paham akan bahaya narkoba dan semakin tahu akan keberadaan BNN, karena sampai saat ini masih banyak masyarakat yang belum tahu kehadiran institusi BNN di Provinsi NTT. BNN juga memberikan secara gratis memakai mobil panggung BNN dan tes narkoba di kantor BNN tanpa biaya, cukup beli alat tes di apotik; jika ada keluarga yang mau direhabilitasi juga gratis karena ditanggung oleh negara”, ungkap Markus Raga.

Partisipasi salah satu pengunjung arena Car Free Day

Tambah Markus, Harapan kami dari BNN, semoga bisa semakin menyadarkan masyarakat dan pemerintah agar selalu mensosialisasikan bahaya narkoba di mana saja walau dengan cara yang sangat sederhana tapi bisa dipahami.

Kampanye stop narkoba dan senam zumba diikuti oleh sekitar 350 orang; Turut hadir Kepala BNN Kota Kupang. (*)

Sumber berita (*/humas BNNP NTT)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Tabua Ma Tnek Mese’ – Silaturahmi Danrem 161/WS dan Wartawan

    ‘Tabua Ma Tnek Mese’ – Silaturahmi Danrem 161/WS dan Wartawan

    • calendar_month Sab, 13 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Korem 161/Wira Sakti menyelenggarakan silaturahmi Danrem 161/Wira Sakti bersama wartawan, Jumat, 12 April 2019 pukul 20.00 WITA—selesai di Subasuka Paradise Kupang. Mengusung tema ‘Tabua Ma Tnek Mese’ (Bahasa Daerah Dawan Timor,red)  yang berarti “Berkumpul untuk Satu hati”, Korem 161/Wira Sakti mengundang wartawan media elektronik, cetak dan media online untuk mengenal lebih […]

  • Giat Literasi, FTBM Belu Donasi Buku ke TBM Lopo Cerdas Sabar Manumutin

    Giat Literasi, FTBM Belu Donasi Buku ke TBM Lopo Cerdas Sabar Manumutin

    • calendar_month Ming, 14 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Forum Taman Baca Masyarakat (FTBM) Kabupaten Belu yang diketuai oleh Rm. Kristianus Fallo, Pr., bersama Plh. Bupati Belu, Frans Manafe, anggota DPRD, Theodorus Seran Tefa, dan perwakilan Dinas Perpustakaan Belu berkunjung ke Taman Baca Masyarakat (TBM) Lopo Cerdas Sabar di Kelurahan Manumutin, Kecamatan Kota Atambua, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur […]

  • Ini Warna Baru Seragam Satpam, Tampil Saat HUT Ke-41 Satpam

    Ini Warna Baru Seragam Satpam, Tampil Saat HUT Ke-41 Satpam

    • calendar_month Rab, 2 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 113
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Korbinmas Baharkam Polri secara resmi mengenalkan warna baru seragam satuan pengamanan (satpam) dalam upacara hari ulang tahun (HUT) ke-41 Satpam di Lapangan Bhayangkara Polri, Jakarta Selatan pada Rabu, 2 Februari 2022. Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Pol Ahmad Ramadhan mengatakan, pengenalan seragam baru ini merupakan bentuk sosialisasi. Menurutnya, masyarakat perlu […]

  • Menilik – Tradisi Unik Kenaikan Pangkat Lantamal VII Kupang

    Menilik – Tradisi Unik Kenaikan Pangkat Lantamal VII Kupang

    • calendar_month Sen, 1 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 146
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – Mandi air kembang dan Nyebur ke laut, tradisi unik yang biasa dilaksanakan ketika mendapat kenaikan pangkat baik Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negri Sipil (PNS) jajaran Lantamal VII Kupang, pelaksanaan Mandi Kembang dan nyebur ke laut dilakukan di dermaga Markas Komando Lantamal VII Kupang, Senin/1 Oktober 2018 Sebanyak 36 personel Perwira, Bintara […]

  • Picu Fungsi Kecerdasan & Intelektual ABK Melalui ‘Short Course Bagi Pendamping’

    Picu Fungsi Kecerdasan & Intelektual ABK Melalui ‘Short Course Bagi Pendamping’

    • calendar_month Ming, 9 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Loading

    Depok-Jakarta, gardaindonesia.id | Guna memperkuat peranan pendamping dan orang tua Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), khususnya Tuna Grahita dan Autis; maka Bidang Perlindungan Hak Anak, Forum Komunikasi Nasional Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Forkomnas P3A) bekerja sama dengan KPPPA, melalui dukungan teknis dari Pusat Kajian Kepemudaan (Puskamuda) yang juga dibantu oleh relawan muda Derry Fahrizal Ulum […]

  • Presiden Jokowi Jadi Irup Upacara Pemakaman Alm. BJ Habibie

    Presiden Jokowi Jadi Irup Upacara Pemakaman Alm. BJ Habibie

    • calendar_month Kam, 12 Sep 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Saat ini, Jenazah B.J Habibie disemayamkan di rumah duka, Jl. Patra Kuningan XIII/3 Jakarta Selatan. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2019/09/11/bj-habibie-tutup-usia-imo-indonesia-ucap-belasungkawa/ Informasi yang diterima oleh media yang tergabung dalam IMO-Indonesia dari Rubijanto (Sespri Alm. BJ Habibie-red) bahwa rencananya pada pukul 12.30 WIB di rumah duka Jl. Patra Kuningan XIII/3 Jakarta Selatan akan dilakukan […]

expand_less