Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Anak dan Perempuan » DP3A NTT Helat Pelatihan SDM Bagi Penanganan Korban Kekerasan & TPPO

DP3A NTT Helat Pelatihan SDM Bagi Penanganan Korban Kekerasan & TPPO

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 15 Jun 2019
  • visibility 95
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Provinsi Nusa Tenggara Timur menggagas dan menghelat pelatihan bagi penanganan Korban Kekerasan dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)

Mengambil lokasi pelatihan di Aula Hotel Elmylia Kupang sejak 13—14 Juni 2019, pelatihan dilakukan untuk mencapai sinergitas dan kolaborasi penanganan masalah kekerasan dan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) secara terpadu bersama seluruh mitra terkait di Provinsi NTT

Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) NTT, Idda Yuni Astuti,SH,M.Hum., saat membuka pelatihan (Kamis,13/06/19) menyampaikan bahwa masalah kekerasan terhadap perempuan dan anak merupakan masalah serius dari waktu ke waktu

“Kekerasan bisa terjadi di lingkungan keluarga, sekolah, dan kehidupan sehari-hari baik dalam bentuk kekerasan fisik, psikis maupun seksual baik perorangan, keluarga atau kelompok yang ada di dalam rumah tangga. Interprestasi agama yang tidak utuh maupun kehidupan sosial ekonomi yang tidak adil turut memberikan kesempatan dan peluang terjadinya kekerasan”, ujar Idda Astuti

Selain itu, tambahnya, Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) merupakan bentuk perbudakan modern, pelanggaran HAM berat dan kejahatan yang teroganisir melewati lintas batas daerah dan negara

“Modus operandi perdagangan orang semakin hari semakin beragam antara lain dilakukan melalui perekrutan TKI secara ilegal atau non prosedural seperti penipuan, pemalsuan dokumen dengan menggunakan cara iming-iming, bujuk rayu, janji palsu akan memperoleh gaji besar dan hidup enak dengan melakukan penjeratan hutang atau jasa korban atau calon korban dan keluarganya”, ungkap Plt Kadis DP3A NTT

“Menyikapi fenomena tersebut Pemerintah Provinsi NTT melalui Dinas PPPA NTT berkomitmen untuk memberantas TPPO”, tandasnya.

Disamping itu, Kabid Perlindungan Hak Perempuan DP3A NTT, Dra Margaritha Boekan kepada Garda Indonesia (Jumat,14/06/19) mengatakan pelatihan SDM dilaksanakan agar mitra DP3A dapat berkolaborasi dalam menangani tindak kekerasan terhadap perempuan dan TPPO

“Kita memiliki P2TP2A (Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak) bekerja sama dengan Polda NTT untuk menangani tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak termasuk TPPO meski setiap hari ada pencekalan terhadap upaya pengiriman TKI/TKW secara ilegal atau nonpresedural melalui bandara dan pelabuhan”, terang Ita Boekan panggilan akrab Kabid Perlindungan Hak Perempuan DP3A NTT

“Dan bagaimana kita berjejaring untuk bekerja sama dengan Nakertrans, Polda NTT, Dinas Sosial dan instansi terkait lain untuk menuntaskan persoalan ini dengan memberdayakan para perempuan Calon TKI untuk mengikuti pelatihan membuat pangan berbahan dasar ikan, cara menenun dan pelatihan lain”, pungkas Ita Boekan.

Upaya pelayanan dan penanganan kasus kekerasan dan TPPO yang telah dilakukan oleh Pemerintah NTT melalui DP3A meliputi:

  • Pembangunan Pusat-pusat Krisis Terpadu (PKT) di rumah sakit;
  • Pembangunan Ruang Pelayanan Khusus (RPK) di Polda dan Polresta/Polres;
  • Unit Pelayanan Perempuan & Anak (UUPA) Polda NTT;
  • Rumah Perlindungan Trauma Center (RPTC) Dinas Sosial;
  • Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A);
  • Sosialisasi penyebaran informasi dan kampanye anti kekerasan dan TPPO;
  • Pembentukan Forkomwil PUSPA NTT (Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak).

Penulis dan editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tenaga Kesehatan Jadi Pihak Pertama Penerima Vaksinasi Covid-19

    Tenaga Kesehatan Jadi Pihak Pertama Penerima Vaksinasi Covid-19

    • calendar_month Kam, 31 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 120
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah telah menetapkan tahapan-tahapan terkait program vaksinasi Covid-19 yang akan diberikan gratis bagi seluruh masyarakat. Rencana tahapan tersebut sebelumnya telah dikonsultasikan dengan Indonesia Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI) atau badan independen yang memberikan saran kepada menteri kesehatan terkait program vaksinasi di Indonesia. Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, menjelaskan bahwa […]

  • Kadis Retnowati : Pasar-pasar di Kota Kupang Agar Ikut Protokol Kesehatan

    Kadis Retnowati : Pasar-pasar di Kota Kupang Agar Ikut Protokol Kesehatan

    • calendar_month Jum, 15 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 102
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Kepala Dinas Kesehatan Kota Kupang, drg. Retnowati, M.Kes. mengatakan Pemkot terus melakukan koordinasi dengan Pemprov guna mengetahui jalur atau jejak kasus positif yang terjadi penularan lokal pada pasien positif Covid-19 usai meninggal pada Selasa malam, 12 Mei 2020. Pemkot Kupang, imbuh drg Retnowati, masih terus melakukan penelusuran dan mengimbau masyarakat […]

  • Kota Kupang Bebas Sampah, Dimulai dari Mana dan oleh Siapa ?

    Kota Kupang Bebas Sampah, Dimulai dari Mana dan oleh Siapa ?

    • calendar_month Ming, 19 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Rony Banase Saat saya bersama anak bungsu laki-laki berumur 8 tahun, sontak dia protes sambil berujar, “Papa, kenapa orang itu buang sampah sembarangan dari dalam mobil? Dia bodoh sekali,” ujarnya ketus [saat itu, kami sedang berhenti menunggu lampu hijau] di bundaran Gedung Sasando [gedung kebanggaan masyarakat NTT, karena menjadi salah satu ikon]. Tak […]

  • Bencana di NTT & NTB, Presiden Instruksi Penanganan & Ucap Belasungkawa

    Bencana di NTT & NTB, Presiden Instruksi Penanganan & Ucap Belasungkawa

    • calendar_month Sel, 6 Apr 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo telah memerintahkan jajaran terkait untuk segera melakukan penanganan terhadap bencana banjir bandang, tanah longsor, dan angin kencang yang terjadi di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB). “Saya telah memerintahkan kepada Kepala BNPB, Kepala Basarnas, Menteri Sosial, Menteri Kesehatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, […]

  • Bila Hanya Membawa Keresahan, Buat Apa Berkuasa?

    Bila Hanya Membawa Keresahan, Buat Apa Berkuasa?

    • calendar_month Ming, 10 Okt 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Eddy Ngganggus Tujuan berkuasa adalah untuk kesejahteraan orang yang dikuasainya. Menguasai orang lain dengan typical intimidatif adalah ciri penguasa yang kekuasaannya akan dicabik oleh orang yang dipimpinya. Karena tidak mungkin ada loyalis sejati di sekitarnya. Yang pasti ada hanyalah loyalis semu. Karena pada ihkwalnya tidak ada manusia yang suka dengan penguasa yang membawa […]

  • ‘Update Covid-19’ NTT Negatif, Hingga 24 Maret 2020 ODP Capai 165 Orang

    ‘Update Covid-19’ NTT Negatif, Hingga 24 Maret 2020 ODP Capai 165 Orang

    • calendar_month Kam, 26 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 73
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Semua  yang masuk dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) adalah orang yang pernah ke daerah atau negara terpapar Covid-19 dan bahwa tingginya angka ODP karena adanya kesadaran dari warga kita untuk memeriksakan diri sendiri ke rumah sakit atau fasilitas kesehatan,” terang Dr. Jelamu Ardu Marius dalam sesi konferensi pers pada Rabu, […]

expand_less