Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Profil Tokoh » “Empowering Women” Perempuan Tangguh pada Jaringan Listrik NTT

“Empowering Women” Perempuan Tangguh pada Jaringan Listrik NTT

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 19 Mei 2025
  • visibility 248
  • comment 0 komentar

Loading

Ia merupakan satu-satunya teknisi proteksi perempuan di Pulau Timor, berharap ke depannya bertambah lagi teknisi perempuan dan tak hanya satu.

 

Kupang | Pada salah satu Unit PLN Layanan Transmisi dan Gardu Induk Nusa Tenggara Timur, tepatnya di Pulau Timor. Di antara deretan menara transmisi yang menjulang dan peralatan gardu induk yang berdiri kokoh, tampak wajah muda Srikandi penuh semangat dan ketangguhan. Mereka adalah wajah baru dari dunia kelistrikan, menantang stereotip yang selama ini melekat.

Salah satu wajah baru Srikandi itu adalah Michelle Rosa Revolusi Tindi, 24 tahun. Michelle adalah teknisi proteksi transmisi, Ia menjadi bagian dari generasi baru yang mengisi ruang-ruang teknis, wilayah yang dahulu nyaris didominasi laki-laki.

Lulusan Teknik Elektro dari Politeknik Negeri Manado ini mengabdikan dirinya di Pulau Timor. Baginya, transmisi bukan sekedar soal kabel dan tegangan, tetapi tentang memastikan energi listrik mengalir hingga ke pelosok.

“Setahu saya, jarang sekali perempuan yang tertarik bekerja di jaringan transmisi,” kata Michelle, sambil menyeka peluh di bawah helmnya. “Saya juga ingin punya teman proteksi yang perempuan juga, tidak hanya saya saja,” harapnya.

Namun, jalan menuju regenerasi tenaga teknik, terutama perempuan, bukanlah tanpa hambatan. PLN (Persero) masih menghadapi tantangan besar. Meski jumlah teknisi perempuan terus bertambah, kehadiran mereka di lapangan masih tergolong sedikit dibandingkan rekan pria. Banyak anak muda perempuan yang ragu terjun ke dunia teknik listrik karena stigma profesi yang keras, penuh risiko, dan kerap dianggap sebagai pekerjaan maskulin.

“Bukan sekadar fisik yang dibutuhkan di sini, tapi ketangguhan mental dan ketelitian untuk melindungi semua peralatan ketenagalistrikan khususnya pada peralatan transmisi dan gardu induk,” ujar Michelle. Sebagai teknisi proteksi, tanggung jawabnya tidak main-main. Ia memastikan sistem proteksi transmisi bekerja optimal. Mengatur peralatan, menganalisis gangguan, dan siap mengambil tindakan cepat ketika terjadi masalah.

Pengujian relay proteksi adalah satu satu tugas yang selalu dikerjakan oleh Michelle dan tim. Foto : tim PLN

“Ini bukan sekadar pekerjaan,” kata Michelle, suaranya mantap. “Listrik bukan hanya soal teknologi, tapi tentang menghadirkan cahaya bagi kehidupan yang lebih baik.” Tandas Michelle.

General Manager PLN UIW NTT, Fransiskus Eko Sulistyono mengungkapkan kebanggaannya atas kerja keras dan cerdas dari Srikandi-srikandi PLN NTT.

”Kami sangat bangga dengan ketangguhan Srikandi-srikandi kami dengan semangat juang yang tinggi dan penuh rasa tanggung jawab melaksanakan setiap tugas yang diberikan. Kami berharap bahwa hal ini akan menjadi inspirasi bagi Srikandi-srikandi lainnya yang ingin berkarier di PLN,“ ungkapnya.

Perlu diketahui, bagian proteksi transmisi adalah garda terdepan dalam menjaga keandalan sistem kelistrikan. Kesalahan kecil bisa berdampak besar. Karena itu, regenerasi SDM di bidang ini adalah sebuah keharusan strategis. Pengetahuan teknis tentang proteksi, mulai dari pengaturan hingga pemulihan sistem, harus terus diturunkan dan dikembangkan.

Namun, regenerasi ini tidak hanya soal keterampilan teknis, tetapi juga soal keberanian melampaui batasan. Para pionir seperti Michelle terus membuktikan bahwa perempuan bukan hanya mampu bekerja di bidang ini, tetapi juga menjadi tulang punggung keberlanjutan sistem transmisi. (*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jalin Kerja Sama Biznet, Pemkot Kupang Sedia WiFi Gratis di Rumah Ibadah

    Jalin Kerja Sama Biznet, Pemkot Kupang Sedia WiFi Gratis di Rumah Ibadah

    • calendar_month Sel, 18 Mei 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Pemkot Kupang berkomitmen untuk melanjutkan program Smart City yang telah diluncurkan sejak tahun 2019 lalu. Hal ini terbukti dengan ditandatanganinya kesepakatan bersama atau memorandum of understanding (MoU) antara Pemerintah Kota Kupang dan pihak Biznet, perusahaan yang bergerak dalam hal penyediaan infrastruktur digital terintegrasi di Indonesia. Kerja sama dilaksanakan untuk menghadirkan […]

  • Tradisi Potong Jari dan Awetkan Jenazah Suku Dani Papua

    Tradisi Potong Jari dan Awetkan Jenazah Suku Dani Papua

    • calendar_month Jum, 11 Okt 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 159
    • 0Komentar

    Loading

    Tradisi Papua yang unik ini mungkin adalah satu – satunya tradisi yang hanya bisa kita jumpai di Papua dan tidak ada di wilayah Indonesia yang lain. Tradisi potong jari ini adalah tradisi yang biasanya dilakukan oleh suku Dani di Lembah Baliem. Pada tradisi ini, masyarakat suku Dani diharuskan untuk memotong salah satu jari tangan mereka […]

  • Tiga Isu Utama Temu Bilateral Presiden Jokowi dan PM Selandia Baru

    Tiga Isu Utama Temu Bilateral Presiden Jokowi dan PM Selandia Baru

    • calendar_month Sab, 19 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Bangkok, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern di Hotel Kimpton Maa-Lai pada Jumat pagi, 18 November 2022. Presiden Jokowi menyampaikan harapannya agar spirit kerja sama G20 dapat berlanjut di KTT APEC kali ini. “APEC harus menjadi bagian dari upaya mendorong percepatan pemulihan ekonomi di kawasan […]

  • 43 TKI Asal NTT Meninggal Dunia Kurun Waktu Jan-Juni 2018

    43 TKI Asal NTT Meninggal Dunia Kurun Waktu Jan-Juni 2018

    • calendar_month Jum, 22 Jun 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    NTT, gardaindonesia.id – Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Kupang mencatat Sebanyak 43 (Empat Puluh Tiga) Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal NTT yang meninggal dunia sejak bulan Januari hingga Juni 2018. Plt. Kepala BP3TKI Kupang, Siwa,SE kepada gardaindonesia.id melalui pesan Whatsapp, membeberkan kondisi tersebut. “Posisi menjadi 43 jenazah, hari ini (Jumat/22 Juni 2018) […]

  • GANNAS Kecam Upaya Penyelundupan Narkoba ke Dalam Lapas Perempuan

    GANNAS Kecam Upaya Penyelundupan Narkoba ke Dalam Lapas Perempuan

    • calendar_month Kam, 30 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 218
    • 0Komentar

    Loading

    Denpasar-Bali, Garda Indonesia | Gerakan Anti Narkoba Nasional (GANNAS) Provinsi Bali mengecam keras upaya petugas Lembaga Pemasyarakatan Perempuan (LPP) Klas IIA Denpasar yang berusaha menyelundupkan narkoba jenis Shabu ke dalam lingkungan lapas. “Petugas nakal tersebut berpura-pura tak menyadari tindakannya merupakan pelanggaran pidana berat yang harus dihukum seberat-beratnya, sebab hal ini tak mustahil diduga sudah kerap […]

  • Seorang Anak Asal TTS Positif Covid-19, Total Covid-19 di NTT Capai 82 Kasus

    Seorang Anak Asal TTS Positif Covid-19, Total Covid-19 di NTT Capai 82 Kasus

    • calendar_month Jum, 22 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Hari ini kami sampaikan kepada teman-teman media bahwa terdapat penambahan 3 kasus positif Covid-19 di Provinsi NTT,” ujar Sekretaris I Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di NTT, Dr.drg. Domi Minggu Mere, M.Kes. pada Jumat, 22 Mei 2020 di Kantor Dinas Kesehatan Provinsi NTT. Ketiga kasus positif Covid-19 di Provinsi NTT terdiri […]

expand_less