Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » “Gerah” Wacana Penundaan Pilkada 2020, Ini Reaksi KPU dan Kesbangpol Selayar

“Gerah” Wacana Penundaan Pilkada 2020, Ini Reaksi KPU dan Kesbangpol Selayar

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 13 Sep 2020
  • visibility 107
  • comment 0 komentar

Loading

Selayar-Sulsel, Garda Indonesia | Wacana penundaan Pilkada Serentak 2020 yang direkomendasikan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) kontan memancing reaksi berbagai pihak, salah satunya yang spontan ikut angkat bicara dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Tanggapan datang dari koordinator divisi teknis KPU Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Dewantara yang sebelumnya sempat mengaminkan, perihal beredarnya surat berisi rekomendasi penundaan pilkada serentak yang dilayangkan oleh Komnas HAM.

Menyikapi rekomendasi tersebut, Andi Dewantara menegaskan, secara pribadi dan kelembagaan, pihaknya menyatakan kesiapan untuk menerima serta menjalankan segala bentuk kebijakan dan keputusan yang dikeluarkan pemerintah pusat, bersama KPU Republik Indonesia pasca beredarnya surat berisi rekomendasi penundaan pilkada yang dilayangkan Komnas HAM.

Bukti keseriusan dan kesiapan, ditunjukkan KPU Kabupaten Kepulauan Selayar yang dalam beberapa hari ke depan akan berusaha untuk merampungkan seluruh rangkaian tahapan pencalonan.

Meski belum ada sinyal petunjuk, dan atau keputusan apa pun dari KPU Republik Indonesia terkait dengan rekomendasi penundaan pilkada, jajarannya mengaku akan selalu siap dan mawas diri dalam mengantisipasi pergeseran kebijakan yang sewaktu-waktu dimungkinkan untuk terjadi.

Andi Dewantara melontarkan, jikalau pada akhirnya akan terjadi proses penundaan pilkada, ia yakin dan percaya, KPU RI hanya akan menunda tahapan kampanye dan proses pemungutan suara. Pihaknya menjamin, tidak akan ada pengulangan tahapan pilkada.

Keyakinan itu, didasarkannya pada pertimbangan rasionalisasi dan besaran nilai anggaran dana hibah yang telah digelontorkan pemerintah dalam rangka untuk mendukung dan menyukseskan seluruh rangkaian serta tahapan pilkada selama ini.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Selayar, Ince Rahim, S.Pd., S.H., M.H.

Senada dengan Komisioner KPU, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Selayar, Ince Rahim, S.Pd., S.H., M.H. yang dihubungi awak media via telepon selular, pada Minggu, 13 September 2020, menegaskan kesiapan pihaknya untuk menjalankan keputusan apa pun yang nantinya bakal diamanatkan oleh pemerintah pusat bersama jajaran KPU Republik Indonesia sebagai lembaga teknis penyelenggara pilkada.

Tugas dan kewajiban untuk mengamankan kebijakan pemerintah pusat diakuinya merupakan sebuah hal yang mutlak dilaksanakan dan tidak bisa ditawar-tawar oleh seluruh jajaran badan kesatuan bangsa dan politik di daerah.

Oleh karena itu, “Keputusan apa pun yang bakal diambil oleh pemerintah nantinya, tetap akan kita amankan dalam rangka untuk menjaga keutuhan berbangsa dan bernegara dengan mengedepankan nilai-nilai kebersamaan, solidaritas yang berlandaskan persatuan dan kesatuan,” tegasnya.

Lanjut Ince Rahim, “Badan kesatuan bangsa dan politik juga akan menjaga dan memelihara stabilitas serta suasana kondusif agar bisa tetap berjalan damai sampai selesainya seluruh bentuk rangkaian serta tahapan akhir pemungutan suara”.

“Kita berharap agar pesta demokrasi pemilihan calon bupati dan wakil bupati mendatang dapat berjalan lancar, aman, tertib dan damai tanpa harus tercederai oleh insiden apa pun”, pungkasnya.(*)

Sumber berita dan foto (*/Andi Fadly Dg. Biritta)
Editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bank NTT Kucurkan Pinjaman Daerah Rp.150 Miliar bagi Pemprov NTT

    Bank NTT Kucurkan Pinjaman Daerah Rp.150 Miliar bagi Pemprov NTT

    • calendar_month Kam, 19 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 79
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) mengucurkan pinjaman daerah sebesar Rp.150 Miliar untuk Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur yang diperuntukkan bagi 15 paket pembangunan jalan provinsi sepanjang 108 km. Tahapan realisasi pencairan dana pinjaman daerah diawali dengan Penandatanganan Pinjaman Daerah antara Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Direktur […]

  • SIAP SIAGA NTT Kenalkan Upaya PB ke Wali Kota Kupang

    SIAP SIAGA NTT Kenalkan Upaya PB ke Wali Kota Kupang

    • calendar_month Sab, 12 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 222
    • 0Komentar

    Loading

    SIAP SIAGA merupakan program kerja sama bilateral antara Pemerintah Australia dan Pemerintah Indonesia berfokus mendukung Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.   Kupang | Program SIAP SIAGA dirancang memperkuat sistem penanggulangan bencana, termasuk mendukung kebijakan dan perencanaan pembangunan daerah yang memperhatikan pengurangan risiko bencana dan adaptasi perubahan iklim. Demikian perkenalan dari […]

  • Pasca Gempa Maluku Utara, Dua Tewas & Lebih dari 2.000 Orang Mengungsi

    Pasca Gempa Maluku Utara, Dua Tewas & Lebih dari 2.000 Orang Mengungsi

    • calendar_month Sen, 15 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 101
    • 0Komentar

    Loading

    Maluku Utara, Garda Indonesia | Gempa bumi dengan magnitudo 7.2 pada Minggu, 14 Juli 2019, pukul 18:10:51 WIT. Lokasi berada pada 0.59 LS,128.06 BT (62 km Timur Laut Labuha-Malut ) dengan kedalaman 10 Km. Goncangan kuat gempa dirasakan kuat di Kabupaten Halmahera selatan selama 2—5 detik dan masyarakat panik berhamburan keluar rumah. Plh. Kepala Pusat […]

  • Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Minta Warga Jakarta Patuhi PSBB

    Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Minta Warga Jakarta Patuhi PSBB

    • calendar_month Sel, 7 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 meminta warga di DKI Jakarta untuk mematuhi aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang sudah disetujui Menteri Kesehatan sebagai salah satu upaya bersama memutus penyebaran Covid-19. “Ini penting karena keputusan ini ditujukan untuk melindungi kita semua dari kemungkinan terjadi penularan Covid-19 dari orang lain,” kata Juru […]

  • La Cove Beach Resto & Bar Kreasi Coop TLM Indonesia Diresmikan

    La Cove Beach Resto & Bar Kreasi Coop TLM Indonesia Diresmikan

    • calendar_month Ming, 30 Okt 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | La Cove Beach Resto & Bar berada di pinggir pantai Lasiana, Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) guna mendukung pengembangan dan promosi pariwisata di Lasiana, membuka lapangan kerja, mengembangkan rantai pasok usaha anggota dan masyarakat. La Cove Beach Resto and Bar merupakan salah satu unit layanan bisnis dari Coop TLM […]

  • Kabupaten Selayar Jadi Penyelenggara Pilkada Terawan di Sulawesi Selatan

    Kabupaten Selayar Jadi Penyelenggara Pilkada Terawan di Sulawesi Selatan

    • calendar_month Kam, 24 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Selayar, Garda Indonesia | Kabupaten Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi-Selatan ditetapkan sebagai salah satu dari dua belas kabupaten kota penyelenggara pilkada tertinggi dari sisi kerawanan dengan presentase lima puluh empat koma sekian persen. Hal ini diutarakan Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Selayar, Nandar Jamaluddin dalam uraian pengantar, rapat pleno penyerahan berita acara dan surat keputusan penetapan pasangan […]

expand_less