Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Gubernur 2 NTT Ajak Gereja Bangun Sumber Daya Manusia

Gubernur 2 NTT Ajak Gereja Bangun Sumber Daya Manusia

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 12 Okt 2018
  • visibility 84
  • comment 0 komentar

Loading

Buraen-Kupang, gardaindonesia.id | “Kita harus bergandengan tangan, baik gereja maupun pemerintah dalam membangun Sumber Daya Manusia di NTT,” himbau Gubernur 2 NTT, Josef Nae Soi saat Peresmian dan Pentabisan Gedung Kebaktian Betesda Buraen, Klasis Amarasi Timur-Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur, Jumat/12 Oktober 2018.

Lebih lanjut beliau menyampaikan pentingnya Sumber Daya Manusia yang berkualitas. “Kita tidak hanya membangun fisik gedung saja, tapi kita juga harus bisa membangun Sumber Daya Manusia di NTT,” ajak Josef Nae Soi.
Di hadapan jemaat yang hadir, Gubernur 2 NTT berjanji akan memberikan bantuan air bersih kepada gereja Betesda yang memang sangat membutuhkannya.

Ketua Majelis Sinode GMIT, Dr. Mery L. Kolimon mengharapkan, agar gereja bukan saja menjadi rumah untuk berdoa. Menurutnya, gereja juga harus menjadi rumah belajar bagi jemaat.
“Pembangunan fisik harus disertai dengan pembagunan iman jemaat,” harap Mery Kolimon.

Ketua panitia pembangunan, Robertus Tnunai menjelaskan, pelaksanaan pembagunan Gereja Betesda Buraen memakan waktu selama 7 (tujuh) tahun dua bulan dan tujuh hari. Untuk keseluruhan proses itu, telah dihabiskan anggaran sebesar Rp.2.016.262.000,- (Dua Miliar Enam Belas Juta Dua Ratus Enam Puluh Dua Ribu Rupiah)

Robertus menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu pembangunan rumah ibadah bagi jemaat Betesda Buraen itu. Disebutnya, gereja ini diperuntukkan bagi 1.455 jemaat yang terdiri dari 14 rayon.

Selain telah menyelesaikan pembangunan, Gereja Betesda Buraen juga memiliki sebuah PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) yang didirikan pada bulan Oktober 2009. PAUD tersebut memiliki 43 orang siswa dengan 3 tenaga pendidik. (*/humas)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‘Untukmu Negeri’ IMO-Indonesia Support Pemberitaan Covid-19 di Tanah Air

    ‘Untukmu Negeri’ IMO-Indonesia Support Pemberitaan Covid-19 di Tanah Air

    • calendar_month Sen, 23 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Sehubungan dengan wabah Covid-19 di Indonesia. Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia telah Johnny G. Plate telah menerbitkan surat perihal penayangan iklan masyarakat nomor : S209/M.KOMINFO/PI.01.03/ 03/2020 tanggal 21 Maret 2020 dengan klasifikasi segera yang ditujukan kepada direktur utama dan ketua asosiasi lembaga penyiaran. Mengingat perkembangan penyebaran Covid-19 yang semakin masif, […]

  • Upacara HUT Ke–76 Republik Indonesia di Daerah Dilaksanakan Sederhana

    Upacara HUT Ke–76 Republik Indonesia di Daerah Dilaksanakan Sederhana

    • calendar_month Sab, 7 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 119
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Sehubungan dengan situasi pandemi Covid–19, dengan merujuk pada surat edaran Menteri Sekretaris Negara, bahwa penyelenggaraan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke–76 Kemerdekaan Rl tahun 2021 tingkat daerah dilaksanakan secara sederhana, khidmat, minimalis, dan mengutamakan penerapan protokol kesehatan. Hal ini disampaikan Bupati Belu, dr. Agustinus Taolin, Sp.PD-KGEH,FINASIM. saat memimpin rapat persiapan […]

  • Kab. Bangka Tengah Siap Bentuk Desa Bebas Pornografi Anak

    Kab. Bangka Tengah Siap Bentuk Desa Bebas Pornografi Anak

    • calendar_month Rab, 10 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Bangka Tengah, Garda Indonesia | Sebagai upaya perlindungan dalam mencegah anak terpapar dan menjadi objek pornografi, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), kembali menyelenggarakan Workshop Desa/Kelurahan Bebas Pornografi Anak, Rabu, 10 Juli 2019. “Kali ini, Kab. Bangka Tengah, Kepulauan Bangka Belitung menjadi daerah ke-4 di Indonesia yang akan dikembangkan sebagai desa/kelurahan bebas pornografi […]

  • Persarai Sabu Raijua vs Persim Manggarai, Siapa Pulang Kampung?

    Persarai Sabu Raijua vs Persim Manggarai, Siapa Pulang Kampung?

    • calendar_month Kam, 22 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Loading

    Lembata, Garda Indonesia | 8 (delapan) tim Liga 3 El Tari Memorial Cup (ETMC) XXXI akan berjuang maksimal meraih tiket 4 (empat) besar atau semifinal. Sebelumnya, pada Liga 3 ETMC tahun 2019 di Malaka, tuan rumah PS Malaka menempati posisi pertama diikuti Persamba Manggarai Barat di posisi kedua. 8 tim liga 3 ETMC XXXI 2022 […]

  • PLN Raih 15 Penghargaan Proper Emas & ‘CEO Green Leadership’ Utama

    PLN Raih 15 Penghargaan Proper Emas & ‘CEO Green Leadership’ Utama

    • calendar_month Kam, 29 Des 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | PT PLN (Persero) mencatat sejarah meraih 15 penghargaan Program Penilaian Kinerja Perusahaan (Proper) Emas Tahun 2022 yang dihelat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Penghargaan tersebut diberikan kepada beberapa pembangkit listrik milik PLN karena telah menjalankan tata kelola lingkungan yang baik serta melakukan berbagai upaya dalam mengurangi emisi Gas Rumah Kaca […]

  • Gubernur Apresiasi; 68 ha Lahan Jagung di Kecamatan Noemuti Tanpa APBD

    Gubernur Apresiasi; 68 ha Lahan Jagung di Kecamatan Noemuti Tanpa APBD

    • calendar_month Ming, 9 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Kefamenanu-TTU,gardaindonesia.id-Viktor Bungtilu Laiskodat, usai mengikuti Malam Ramah Tamah bersama Keluarga Besar Nusa Bungtilu, Kamis (06/09/18) di Desa Otan, Kecamatan Semau-Kabupaten Kupang, melanjutkan “Kerja Nyata” ke Kab. Timor Tengah Utara; tepatnya ke lokasi penanaman simbolis jagung di Desa Nifuboke (58 ha) dan Bijeli (10 ha); Kecamatan Noemuti, Sabtu/8. September 2018. Gubernur Viktor Laiskodat asal Pulau Semau […]

expand_less