Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Gubernur Viktor Ajak Keluarga Jawa Bangun NTT Tanpa Pura-pura

Gubernur Viktor Ajak Keluarga Jawa Bangun NTT Tanpa Pura-pura

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 28 Okt 2018
  • visibility 99
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, gardaindonesia.id | K2S (Kontak Kerukunan Sosial) sebagai Paguyuban Keluarga Jawa di Kota Kupang Nusa Tenggara Timur memberikan kontribusi nyata dan menjadi bagian dari pembangunan Kota Kupang dan Provinsi NTT.  Salah satu kontribusi nyata K2S di Kota Kupang dengan melakukan penataan dan pemberian fasilitas tambahan di Taman Nostalgia dan Pantai Warna.

Eksistensi Keluarga Jawa di Kota Kupang dan NTT diperkokoh dengan pengukuhan Pengurus Paguyuban K2S Kota Kupang dan Provinsi NTT. Mengusung slogan ‘Ketong Samua Basodara’, pagelaran pentas seni dan pengukuhan pengurus K2S Kota Kupang dan Provinsi NTT, dihadiri oleh Gubernur 1 NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat dalam sesi pengukuhan dan pentas seni K2S di areal Waterpark yang dilaksanakan di Waterpark Kota Kupang, Sabtu/27 Desember pukul 19.30–selesai yang dipadati oleh keluarga Jawa yang tergabung dalam Paguyuban K2S.

 

Ketua Panitia Pentas Seni dan Pengukuhan Pengurus K2S, Ir Mutakin menyampaikan dalam laporan tentang pelaksanaan Musyawarah Besar K2S pada 29 September 2018 di Asrama Haji yang diikuti oleh 63 perwakilan kab/kota di Pulau Jawa dan 9 perwakilan Kab/Kota di Provinsi telah memilih Pengurus Baru K2S dengan formatur dr Ikhsan dengan legitimasi sebagai Ketua K2S Kota Kupang dan Ir Poedji Watono sebagai Ketua K2S Provinsi NTT periode 2018—2023.

Ir Mutakim juga menegaskan bahwa Pengurus K2S yang telah terbentuk di 15 kab/kota siap melaksanakan kebijakan Gubernur 1 dan Gubernur 2 NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat dan Josef Nae Soi.

Gubernur Viktor Ajak Saling Bahu Membahu Membangun NTT

Atas nama Pemerintah NTT Gubernur Viktor Laiskodat menyampaikan selamat kepada pengurus baru K2S. Gubernur 1 NTT kemudian menyampaikan pepatah ‘Dimana tanah dipijak disitu langit dijunjung’. Gubernur lalu mengajak semua keluarga Jawa sebagai warga negara Indonesia yang mendiami dan berdomisli di Kota Kupang dan Nusa Tenggara Timur untuk saling mendukung dan membangun bangsa dan negara.

“Sebagai Gubernur saya sangat gembira dengan adanya K2S Keluarga Jawa di Nusa Tenggara Timur. Kita harus kerja bahu membahu dengan menyatukan energi dengan satu tujuan untuk kejayaan dan kesejahteraan dan dengan semangat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia,” ujar Gubernur Viktor.

Gubernur Viktor juga mengingatkan untuk membangun imajinasi hebat kedepan dan tidak boleh hidup dalam penuh dengan pura-pura dalam keberagaman, pura-pura baik, pura-pura toleran dan pura-pura menjadi orang soleh. Kehidupan dalam perbedaan merupakan rahmat dari Tuhan.

“Semangat kesatuan dan persatuan juga persaudaraan harus dibangun dalam kejujuran dengan menerima perbedaan karena keluarga Jawa hadir di NTT bukan mengurus orang Jawa namun mengurus orang Indonesia dan hidup dalam kerelaan dan kejujuran hati dan jangan lakukan itu karena sungkan. Hidup harus rileks dan lepas dengan menerima segala perbedaan,” tegas Gubernur Viktor. (+rb peot)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 13 Ruas Tol Baru Siap Dioperasikan pada Oktober – Desember 2018

    13 Ruas Tol Baru Siap Dioperasikan pada Oktober – Desember 2018

    • calendar_month Ming, 14 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 120
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mendorong penyelesaian ruas-ruas tol baru di berbagai wilayah. Pembangunan jalan tol yang masif dilakukan bertujuan untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah guna menurunkan biaya logistik sebagai amanat Nawa Cita Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam meningkatkan daya saing bangsa Indonesia. “Melalui […]

  • Presiden Jokowi Bertemu Pimpinan ‘Asian Development Bank’

    Presiden Jokowi Bertemu Pimpinan ‘Asian Development Bank’

    • calendar_month Sab, 19 Feb 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Joko Widodo menerima kunjungan pimpinan Asian Development Bank (ADB) di Istana Kepresidenan Bogor, pada Jumat, 18 Februari 2022. Para pimpinan ADB tersebut yaitu Masatsugu Asakawa selaku President Asian Development Bank, Arif Baharudin selaku Excutive Director Representing Indonesia, dan Jiro Tominaga selaku Country Director, ADB Indonesia Resident Mission. Dalam pertemuan tersebut, Presiden […]

  • Usai Vaksin Covid, Presiden Jokowi Lantik Komjen Lystio Sigit Prabowo

    Usai Vaksin Covid, Presiden Jokowi Lantik Komjen Lystio Sigit Prabowo

    • calendar_month Rab, 27 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 78
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo dijadwalkan menerima suntikan vaksin Covid-19 untuk dosis kedua pada Rabu pagi, 27 Januari 2021. Rencananya, vaksinasi akan kembali dilakukan di Istana Merdeka, Jakarta. “Rencananya Bapak Presiden akan menerima vaksin tahap kedua pada Rabu 27 Januari 2021, sesuai jadwal yang telah ditentukan,” ujar Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi […]

  • MotoGP 2019 : Alex Rins Kalahkan Marc Marques di Sirkuit Silverstone

    MotoGP 2019 : Alex Rins Kalahkan Marc Marques di Sirkuit Silverstone

    • calendar_month Ming, 25 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Inggris, Garda Indonesia | Dalam MotoGP seri ke-12 yang dihelat di Sirkuit Silverstone, pada Minggu, 25 Agustus 2019 pukul 15:00 waktu Britania Raya atau pada pukul 20:00 WIB, Alex Rins dari Suzuki Ecstar Team mematahkan perlawanan Marc Marquez (Honda) di tikungan terakhir balapan MotoGP Inggris 2019 Di dua lap terakhir, Rins hanya terpaut 1,7 detik […]

  • SMPK Santo Yoseph Kupang; Sekolah Berbasis Ekologis

    SMPK Santo Yoseph Kupang; Sekolah Berbasis Ekologis

    • calendar_month Sel, 31 Jul 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, gardaindonesia.id – SMP Katolik Santo Yoseph didirikan pada tanggal 6 Januari 1966. Kala itu digagas oleh seorang tokoh awam Katolik, Bapak Yos Djogo,B.Sc. , yang keseharianya bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) pada Dinas Pertanian NTT. SMP Katolik Santo Yoseph; Sekolah milik Yayasan Swastisari Keuskupan Agung Kupang berlokasi di Jalan E.R.Herewila No. 27 RT […]

  • Jemaat Nekusuf Gapai Bantuan Bina Lingkungan dari Jasa Raharja

    Jemaat Nekusuf Gapai Bantuan Bina Lingkungan dari Jasa Raharja

    • calendar_month Kam, 7 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | PT. Jasa Raharja Cabang NTT menyerahkan bantuan bina lingkungan berupa fitur pengembangan sarana dan prasarana umum pembangunan bak penampung air bersih untuk Jemaat Rayon Nekusuf di Desa Nekbaun Kecamatan Amarasi Barat, Kabupaten Kupang – Provinsi Nusa Tenggara Timur. Sejak lama masyarakat setempat mengalami kesulitan air bersih dan akhirnya pada bulan November […]

expand_less