Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Anak dan Perempuan » Hari Anak, Rumah Perempuan Kupang Helat Lomba Menulis & Baca Puisi

Hari Anak, Rumah Perempuan Kupang Helat Lomba Menulis & Baca Puisi

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 4 Agu 2022
  • visibility 81
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Guna meningkatkan pemahaman perlindungan terhadap anak, memberikan dampak positif terhadap perkembangan kesejahteraan anak sesuai amanat regulasi baik konvensi hak anak maupun Undang-Undang Perlindungan Anak dan anak terbebas dari kekerasan fisik, psikis, seksual dan berbagai bentuk kekerasan lainya yang menghambat pertumbuhan dan perkembangan psikologi anak secara berimbang, maka Rumah Perempuan/SSP Kupang menghelat lomba menulis dan baca puisi tentang perlindungan anak.

Koordinator Rumah Perempuan/ SSP Kupang, W.S Libby Sinlaeloe, SPt. mengatakan, sekitar 50 anak perwakilan SMA lingkup Kabupaten Kupang terlibat dalam lomba yang bertujuan agar mereka memahami hak-hak anak dan perempuan melalui berbagai referensi yang menjadi acuan dalam membuat puisi.

Anak-anak pun, imbuh Libby Sinlaeloe, bakal memiliki rasa percaya diri dalam menulis dan membacakan puisinya di depan umum. “Dalam proses menjamin tumbuh kembang anak dalam berbagai aspek kehidupan anak, perlu melibatkan anak itu sendiri sebagai subjeknya melalui berbagai rangkaian program perlindungan anak sebagaimana amanat hak anak dalam konvensi hak anak tentang partisipasi anak,” bebernya.

Adapun materi yang harus disampaikan dalam puisi terkait hak-hak anak, kekerasan terhadap anak, dan perlindungan anak. Sementara anak SMA yang mengikuti lomba membaca puisi ini dengan kriteria, peserta berusia anak, puisi bertema perlindungan anak, puisi dibuat sendiri, belum pernah dipublikasi di media mana pun, puisi yang ditulis dan diserahkan hanya satu kali per pelajar, dan wajib menunjukkan Kartu Pelajar.

Sementara, sosialisasi dilaksanakan ke sekolah-sekolah di wilayah kecamatan Kupang Tengah pada 18—25 Juli 2022, pendaftaran hingga penyerahan puisi pada 25—27 Juli, setelah itu diseleksi oleh dewan juri antara lain Koordinator Rumah Perempuan Kupang, Libby Sinlaeloe; Ketua Lembaga Perlindungan Anak NTT, Veronika Ata S.H., M.Hum. Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kupang.

Tahapan selanjutnya, diambil 10 puisi dengan nilai terbaik kemudian dilantunkan di depan publik lalu dinilai dewan juri di kantor Rumah Perempuan Kupang pada Jumat 29 Juli 2022 pukul 09.00—12.00 WITA.

Para pemenang lomba memperoleh hadiah uang tunai, piala, dan sertifikat. Adapun para pemenang lomba menulis dan baca puisi perlindungan anak dalam rangka Hari Anak Nasional 2022 antara lain:

  • Peringkat 1, Marselina Kristi, SMA Negeri I Kupang Tengah
  • Juara 2, Omri Messe, SMA Negeri 2 Kupang Tengah
  • Juara 3, Mosek Wiliam Ewang Mau, SMA Negeri 1 Kupang Tengah
  • Harapan 1, Jefrianus da Silva, SMA Plus Kristen Rehobot Oebelo
  • Harapan 2, Yosefa Putri Nainatu, SMA Plus Kristen Rehobot Oebelo
  • Harapan 3, Rainheart Tanggela, SMA Negeri 2 Kupang Tengah
  • Harapan 4, Rosa Dalima Cavalery Tamnau
  • Harapan 5, Marques Efliko Rohi, SMA Kristen Tarus.

Sumber (*/Rumah Perempuan Kupang)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bahar Bin Smith Jadi Tersangka dan Ditahan, Polri : Sesuai Prosedur

    Bahar Bin Smith Jadi Tersangka dan Ditahan, Polri : Sesuai Prosedur

    • calendar_month Sel, 4 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri mempersilakan para pihak yang tidak menyetujui penetapan Bahar Bin Smith sebagai tersangka untuk menempuh upaya hukum. Diketahui, Bahar Bin Smith bersama seorang berinisial TR ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan ujaran kebencian yang mengandung unsur suku, agama, ras dan antargolongan (SARA). “Artinya kalau ada pihak-pihak lain yang merasa keberatan tentunya bisa […]

  • Pertamina Patra Niaga Peduli Korban Banjir Nagekeo NTT

    Pertamina Patra Niaga Peduli Korban Banjir Nagekeo NTT

    • calendar_month Sen, 15 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 115
    • 0Komentar

    Loading

    Langkah ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan komitmen Pertamina dalam mendukung masyarakat, terutama ketika menghadapi situasi darurat bencana.   Nagekeo | Bencana banjir bandang yang melanda di Kabupaten Nagekeo, Nusa Tenggara Timur, pada Senin sore, 8 September 2025, telah mengguncang kehidupan masyarakat di 13 desa. Kecamatan Mauponggo menjadi wilayah dengan dampak paling besar. Hujan […]

  • Maluku Juara Umum Pesparani Nasional Tahun 2022

    Maluku Juara Umum Pesparani Nasional Tahun 2022

    • calendar_month Rab, 2 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Kontingen Provinsi Maluku berhasil meraih Juara Umum pada Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) Katolik II Tingkat Nasional Tahun 2022 yang dihelat di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Pencapaian Maluku tersebut atas penilaian dewan juri yang diumumkan pada closing ceremony di Stadion Oepoi Kupang pada Senin sore, 31 Oktober 2022. […]

  • Puting Beliung Terjang 4 Kelurahan di Bogor Selatan; 1 Orang Meninggal

    Puting Beliung Terjang 4 Kelurahan di Bogor Selatan; 1 Orang Meninggal

    • calendar_month Jum, 7 Des 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    Bogor, gardaindonesia.id | Cuaca mendung gelap akibat adanya awan Cumulonimbus telah menyebabkan bencana puting beliung menerjang wilayah Bogor Selatan Kota Bogor pada 6/12/2018 pukul 15.00 WIB. Puting beliung kemudian disertai hujan deras dan pohon tumbang melanda wilayah Kelurahan Cipaku, Kelurahan Batutulis, Kelurahan Pamoyanan dan Kelurahan Lawanggintung Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor. Sutopo Purwo Nugroho Kepala […]

  • 82 Orang Meninggal Dunia akibat Gempa 7 SR; Ribuan Warga Mengungsi

    82 Orang Meninggal Dunia akibat Gempa 7 SR; Ribuan Warga Mengungsi

    • calendar_month Ming, 5 Agu 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 144
    • 0Komentar

    Loading

    Lombok-NTB, gardaindonesia.id – Dampak gempabumi 7 SR yang mengguncang wilayah di Nusa Tenggara Barat pada Minggu (5/8/2018) pukul 18.46 WIB memberikan dampak yang luas. Hingga Senin dini hari (6/8/2018) pukul 02.30 WIB tercatat 82 orang meninggal dunia akibat gempa, ratusan orang luka-luka dan ribuan rumah mengalami kerusakan. Ribuan warga mengungsi ke tempat yang aman. Aparat […]

  • Kadis Kesehatan NTT dr Meserasi Ataupah Gagal Vaksinasi Covid, Ada Apa?

    Kadis Kesehatan NTT dr Meserasi Ataupah Gagal Vaksinasi Covid, Ada Apa?

    • calendar_month Kam, 14 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Program Vaksinasi Covid-19 telah dimulai, diawali dengan penyuntikan kepada Presiden Jokowi pada Rabu pagi, 13 Januari 2021. Untuk wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dihelat pada Kamis pagi, 14 Januari 2021 pukul 08.30 WITA—selesai di halaman Gedung Sasando, Kantor Gubernur NTT. Baca juga: http://gardaindonesia.id/2021/01/11/wakil-gubernur-ntt-josef-nae-soi-positif-covid-19/ Namun, ada beberapa pejabat yang batal menerima […]

expand_less