Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Immigration Lounge di PIK Avenue, Layanan Publik Gaya Masa Kini

Immigration Lounge di PIK Avenue, Layanan Publik Gaya Masa Kini

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
  • visibility 129
  • comment 0 komentar

Loading

Kehadiran Immigration Lounge menjadi bukti nyata bahwa pusat perbelanjaan tidak hanya berfungsi sebagai tempat berbelanja dan bersantap, tetapi juga dapat menjadi ruang layanan publik yang relevan dengan gaya hidup masa kini.

 

Jakarta | Pantai Indah Kapuk (PIK) Avenue kembali menghadirkan pengalaman baru bagi pengunjung dengan diresmikannya layanan Imigrasi atau Immigration Lounge PIK Avenue, sebuah fasilitas layanan keimigrasian yang mengusung konsep modern, nyaman, dan mudah diakses.

Peresmian ini oleh Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia, Jend. Polisi (Purn) Drs. Agus Andrianto S.H, M.H., bersama manajemen PIK Avenue yang diwakili oleh David Hilman – Chief Leasing Officer-ASRI, dan jajaran kantor imigrasi Jakarta Utara serta instansi terkait. Hal ini menandai kolaborasi erat antara instansi pemerintah dan sektor swasta dalam mendekatkan layanan publik kepada masyarakat.

Berlokasi di lantai 6 PIK Avenue, Immigration Lounge dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat urban yang menginginkan layanan yang praktis tanpa harus meninggalkan rutinitas harian.

Kini, pengurusan keimigrasian dapat dilakukan dalam suasana yang lebih santai, modern, dan terintegrasi dengan destinasi gaya hidup.

Kehadiran Immigration Lounge menjadi bukti nyata bahwa pusat perbelanjaan tidak hanya berfungsi sebagai tempat berbelanja dan bersantap, tetapi juga dapat menjadi ruang layanan publik yang relevan dengan gaya hidup masa kini.

PIK Avenue menghadirkan lingkungan yang nyaman dan representatif, sejalan dengan komitmennya untuk terus berinovasi dalam memberikan nilai tambah bagi pengunjung.

“PIK Avenue bangga dapat menjadi bagian dari kolaborasi ini. Immigration Lounge merupakan langkah nyata kami dalam menghadirkan pengalaman yang lebih lengkap, di mana kebutuhan gaya hidup dan layanan esensial dapat diakses dalam satu destinasi,” ujar David Hilman.

Immigration Lounge PIK Avenue diharapkan dapat memberikan kemudahan, efisiensi, serta kenyamanan bagi masyarakat dalam mengakses layanan keimigrasian. Lebih dari sekadar

fasilitas, kehadirannya merefleksikan sinergi positif antara pemerintah dan swasta dalam menciptakan pelayanan publik yang lebih dekat, humanis, dan sesuai dengan dinamika kehidupan urban.

Dengan pembukaan Immigration Lounge ini, PIK Avenue semakin mengukuhkan posisinya sebagai lifestyle destination yang adaptif, menghadirkan ruang kolaborasi, kemudahan, dan pengalaman baru bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya.(*)

 

 

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jaksa Agung Lantik 5 Kajati, Ini Deretan Namanya

    Jaksa Agung Lantik 5 Kajati, Ini Deretan Namanya

    • calendar_month Kam, 4 Apr 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 95
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia |  Pada Kamis, 4 April 2024 bertempat di lantai 11 gedung utama Kejaksaan Agung, Jaksa Agung ST Burhanuddin memberikan amanat, melantik, mengambil sumpah, dan menyaksikan serah terima jabatan Kepala Kejaksaan Tinggi dan Pejabat Eselon II di lingkungan Kejaksaan Agung. Adapun para pejabat yang dilantik ST Burhanuddin pada Kamis 4 April 2024, yaitu: […]

  • Bambang Soesatyo Sodorkan Solusi Insiden Peluru Nyasar di gedung DPR RI

    Bambang Soesatyo Sodorkan Solusi Insiden Peluru Nyasar di gedung DPR RI

    • calendar_month Jum, 19 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 76
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id | Dalam pernyataannya, Kamis (18/10/2018) malam, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet), yang juga Ketua Bidang Penegakan Hukum dan Disiplin Perbakin mengajak pihak terkait untuk duduk bersama. “Saya telah meminta BURT untuk mengundang pihak Pengelola Gelora Bung Karno selaku pengelola Lapangan Tembak Perbakin Senayan dan Pengurus Besar Perbakin yang selama ini menyewa tempat […]

  • CCM XII, Peserta & Guru Pendamping Lebih Dekat & Ceria Bersama Matematika

    CCM XII, Peserta & Guru Pendamping Lebih Dekat & Ceria Bersama Matematika

    • calendar_month Sen, 23 Sep 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Kelompok Studi Mahasiswa Matematika (KSMM) menggelar lomba Cerdas Cermat (CCM) XII tingkat SD sedaratan Timor, Flores Timur dan Rote Ndao. Dilaksanakan di Aula Rektorat lama Undana Kupang, pada Senin, 23 September 2019, CCM XII berlangsung meriah. Para peserta lomba diajak bersenang-senang dalam acara matematika ceria. Dipimpin oleh beberapa orang panitia, para […]

  • Sarlin Jones Miss Grand Indonesia 2019 Siap Berkompetisi di Venezuela

    Sarlin Jones Miss Grand Indonesia 2019 Siap Berkompetisi di Venezuela

    • calendar_month Sab, 5 Okt 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ajang perebutan gelar Miss Grand Indonesia 2019 telah usai. Finalis asal Nusa Tenggara Timur (NTT) Sarlin Jones akhirnya berhasil memenangkan ajang bergengsi itu. Miss Grand Indonesia merupakan kontes kecantikan yang digagas oleh Yayasan Dharma Gantari. Even tersebut dirancang untuk mencari bakat dan kemampuan yang dimiliki putri terbaik di seluruh penjuru tanah […]

  • PLTP Ulumbu Buruk? Warga Desa Wewo Sebut Itu Tak Benar

    PLTP Ulumbu Buruk? Warga Desa Wewo Sebut Itu Tak Benar

    • calendar_month Jum, 28 Mar 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 110
    • 0Komentar

    Loading

    Sebagai warga asli yang tinggal di sekitar kawasan geotermal PLTP Ulumbu, Lorens dan warganya tak pernah sekalipun mengeluhkan ketersediaan air bersih. Begitu pun dengan aktivitas pertanian para petani.   Ulumbu | Kepala Desa Wewo, Kecamatan Satar Mese, Kabupaten Manggarai, NTT, Lorens Langgut, menampik rumor yang menyatakan bahwa kehadiran pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) Ulumbu […]

  • Dari Gelap ke Terang, 6 Desa di TTU dan Malaka Segera Pakai Listrik PLN

    Dari Gelap ke Terang, 6 Desa di TTU dan Malaka Segera Pakai Listrik PLN

    • calendar_month Sel, 25 Nov 2025
    • account_circle Tim PLN UIW NTT
    • visibility 201
    • 0Komentar

    Loading

    Maximus Ite, Kepala Desa Oenino, Kecamatan Bikomi Tengah, Timor Tengah Utara, menyampaikan rasa syukur karena akhirnya harapan untuk desa terang sudah datang.   Kupang | Impian masyarakat di enam lokasi di Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) dan Kabupaten Malaka untuk segera menikmati listrik dari PLN semakin dekat menjadi kenyataan. PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah […]

expand_less