Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Jaga Stabilitas Harga Pangan, TPID Kota Kupang Helat Pasar Murah

Jaga Stabilitas Harga Pangan, TPID Kota Kupang Helat Pasar Murah

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 14 Mar 2023
  • visibility 80
  • comment 0 komentar

Loading

Kota Kupang, Garda Indonesia | Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Kupang meluncurkan Pasar Murah Bersubsidi di Kantor Bulog Kanwil Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Senin, 13 Maret 2023. Aksi nyata ini dilakukan dampak dari perkembangan inflasi NTT yang berada pada besaran 6,65% (yoy) Januari 2023 dan 5,41% (yoy) Februari 2023.

Pentingnya terobosan memberikan kemudahan bagi masyarakat memperoleh komoditas pangan utama dan menjaga keterjangkauan harga, mendorong TPID Kota Kupang menginisiasi Pasar Murah Bersubsidi. Keunggulan dari program ini adalah sinergi dengan Perum Bulog Kanwil NTT sebagai penyedia produk pangan dengan harga yang kompetitif melalui penyediaan subsidi biaya transportasi hingga Juni 2023.

Perum Bulog Kanwil NTT bersama TPID Kota Kupang akan melakukan Operasi Pasar Murah di setiap kelurahan di Kota Kupang (1 hari 1 kelurahan) setiap hari, di rumah ibadah setiap Jumat dan Minggu, dan pada Sabtu di Car Free Day (CFD).

Selain memberikan manfaat secara ekonomi kepada masyarakat, program ini juga mendukung peningkatan kesadaran untuk berbelanja secara digital, karena nantinya khusus pada Ramadan 2023, masyarakat yang berbelanja dengan menggunakan QRIS akan mendapatkan berbagai program menarik.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Perum Bulog Kanwil NTT Mohamad Alexander, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTT Donny Heatubun, Pj. Wali Kota Kupang George M. Hadjoh dan unsur Forkopimda lainnya.

Dalam sambutannya, Donny Heatubun menyampaikan sebagai wujud komitmen Bank Indonesia untuk mengedepankan sinergi TPID dalam mendukung pengendalian inflasi pangan di Kota Kupang. Donny menekankan TPID Kota Kupang perlu mencermati tekanan inflasi IHK ke depan yang masih tinggi, didorong oleh masih tingginya inflasi kelompok pangan bergejolak (volatile foods) akibat kenaikan harga pangan global dan terganggunya pasokan.

Untuk itu, imbuh Donny Heatubun, inovasi program pengendalian inflasi dalam kerangka 4K harus diperkuat sehingga mampu memberikan dampak lebih luas dan signifikan untuk mendukung terwujudnya kestabilan harga. Dengan harapan, kegiatan pasar murah bersubsidi yang akan diimplementasikan ini dapat menjadi salah satu solusi untuk memenuhi kebutuhan pangan bagi masyarakat sekaligus menjaga kestabilan harga di Kota Kupang.

Senada, Pj. Wali Kota Kupang, George  Hadjoh, menyampaikan Pemkot Kupang sangat mendukung upaya stabilisasi harga melalui Pasar Murah Bersubsidi yang diinisiasi oleh TPID Kota Kupang. Karena selain mendorong stabilisasi harga, kegiatan ini juga dapat menjadi solusi dalam pemenuhan bahan pangan bagi masyarakat di Kota Kupang.

Ke depan, Pemerintah Kota Kupang siap dan senantiasa bersinergi untuk menjaga terkendalinya inflasi pangan di Kota Kupang.(*)

Sumber (*/tim BI NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemilu 2024, Suara Sah 18 Parpol & 65 Kursi Anggota DPRD NTT

    Pemilu 2024, Suara Sah 18 Parpol & 65 Kursi Anggota DPRD NTT

    • calendar_month Sen, 6 Mei 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 118
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Komisi Pemilihan Umum Provinsi Nusa Tenggara Timur (KPU NTT) telah menetapkan perolehan suara sah partai politik dan calon anggota terpilih dewan perwakilan rakyat daerah Nusa Tenggara Timur (DPRD NTT) dalam rapat pleno pada Kamis sore, 2 Mei 2024. Hasil rapat pleno perolehan suara partai politik pada daerah pemilihan (dapil) NTT 1—8 […]

  • Kemenkumham Raih Penghargaan dari Kementerian Keuangan

    Kemenkumham Raih Penghargaan dari Kementerian Keuangan

    • calendar_month Rab, 17 Mei 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) berhasil meraih penghargaan atas kinerja anggaran terbaik tahun 2022 pada Rabu 17 Mei 2023. Kemenkumham menempati posisi kedua setelah Kemenkeu pada kategori Kementerian/Lembaga (K/L) pagu besar. Penghargaan diserahkan oleh Menteri Keuangan, Sri Mulyani kepada Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly dalam acara Rakornas Pelaksanaan Anggaran […]

  • Langkah Sigap Plt. Dirut Bank NTT Penuhi Modal Inti 3 Triliun

    Langkah Sigap Plt. Dirut Bank NTT Penuhi Modal Inti 3 Triliun

    • calendar_month Sab, 25 Mei 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 71
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Pasca-ditunjuk menjadi Plt. Dirut Bank NTT, Yohanis Landu Praing segera mengambil langkah-langkah strategis  percepatan pemenuhan modal inti minimum 3 triliun rupiah sesuai Peraturan OJK. Hal ini juga sebagai tindak lanjut atas keputusan RUPS LB Bank NTT tanggal 8 Mei 2024, tentang persetujuan kerja sama KUB antara Bank NTT dan Bank DKI. Langkah-langkah strategis tersebut […]

  • Tiga Kepala Staf TNI Siap Dukung Penerapan Adaptasi ‘New Normal’

    Tiga Kepala Staf TNI Siap Dukung Penerapan Adaptasi ‘New Normal’

    • calendar_month Ming, 14 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Para Kepala Staf TNI menyatakan kesiapannya untuk mendukung upaya pemerintah dalam menjalankan adaptasi kebiasaan baru atau new normal di tengah masyarakat. Para prajurit TNI secara lebih giat akan turut mendisiplinkan masyarakat untuk menaati protokol kesehatan sehingga tetap produktif sekaligus aman dari Covid-19. Hal tersebut terungkap dalam keterangan pers Kepala Staf Angkatan […]

  • Warga Kesetnana TTS Dapat Sumur Bor dari Yayasan YPKM & Komunitas KASOGI

    Warga Kesetnana TTS Dapat Sumur Bor dari Yayasan YPKM & Komunitas KASOGI

    • calendar_month Sel, 29 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Loading

    SoE, Garda Indonesia | Guna memenuhi kebutuhan air bersih dan menekan lonjakan stunting, Yayasan Pelita Kehidupan Masyarakat (YPKM) dan Komunitas SoE Berbagi (KASOGI) memberikan bantuan satu unit sumur bor ke warga RT 1, Dusun 1, Desa Kesetnana, Kecamatan Mollo Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Senin, 28 Maret 2022. […]

  • Bule di Bali Amuk Hantam Pemilik Kios, CCTV Ungkap Aksi Itu

    Bule di Bali Amuk Hantam Pemilik Kios, CCTV Ungkap Aksi Itu

    • calendar_month Sab, 3 Mei 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Loading

    Hingga kini, belum diketahui secara pasti motif bule tersebut menyerang warga lokal secara brutal. Belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait kejadian tersebut.   Bali | Sebuah video viral beredar luas di media sosial, dan grup WhatsApp, menampilkan seorang pria bule (warga negara asing,red) mengamuk secara brutal di sebuah warung kelontong di Bali pada […]

expand_less