Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Investasi 167,53 Miliar, PLN Bangun Jaringan Listrik Desa & Dusun di NTT

Investasi 167,53 Miliar, PLN Bangun Jaringan Listrik Desa & Dusun di NTT

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 30 Jul 2023
  • visibility 70
  • comment 0 komentar

Loading

NTT, Garda Indonesia | Percepatan pembangunan jaringan listrik ke pelosok desa di provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), terus dilakukan PT PLN (Persero). Sepanjang semester I tahun 2023, PLN melalui 3 (tiga) unit pelaksana proyek ketenagalistrikan (UP2K), yaitu PLN UP2K Kupang, PLN UP2K Flores  dan PLN UP2K Sumba yang berhasil menyelesaikan pembangunan jaringan listrik desa (Lissa) sebanyak 41 Desa dan 56 dusun di 17 Kabupaten di NTT.

Adapun rincian penyelesaian pekerjaan Lissa dan Lisdus  17 Kabupaten di NTT adalah sebagai berikut : Kabupaten Alor 7 desa dan 4 dusun, Kabupaten Ende 2 desa dan 3 dusun, Kabupaten Kupang 2 desa dan 4 dusun, Lembata 1 desa dan 2 dusun, Malaka 1 dusun, Manggarai 3 desa dan 20 dusun, Manggarai Barat 5 desa, Manggarai Timur 5 desa dan 3 dusun, Ngada 3 desa dan 2 dusun, Sabu Raijua 2 dusun, Sikka 4 dusun, Sumba Barat 2 desa, Sumba Barat Daya 6 desa dan 7 dusun, Sumba Tengah 1 desa, Sumba Timur 2 dusun, Timor Tengah Selatan 4 desa dan 1 dusun, dan Kabupaten Timor Tengah Utara 1 dusun.

General Manager PLN UIW NTT I Gede Agung Sindu Putra mengatakan, pihaknya selalu berupaya agar pekerjaan pembangunan jaringan listrik desa dan listrik dusun bisa secepatnya selesai.

“Dalam membangun jaringan kelistrikan untuk melistriki desa-desa tersebut tidaklah mudah. Tim kami harus menghadapi beragam tantangan, salah satunya adalah masalah geografis dengan medan yang sulit. Di samping itu, kami juga berterima kasih berkat dukungan masyarakat dan seluruh stakeholder, listrik dapat mengalir ke desa -desa yang juga membutuhkan waktu untuk mobilisasi material ke lokasinya,” ungkap Sindu.

Sindu Putra pun berharap semoga dengan kehadiran listrik ini diharapkan dapat menggerakkan perekonomian masyarakat sehingga dapat memacu pertumbuhan ekonomi daerah.

Salah satu masyarakat pedalaman NTT telah merasakan manfaat listrik PLN

Kepala Desa Oh’aem II, Kecamatan Amfoang Selatan, Kabupaten Kupang, Abraham Toleu saat uji coba suplai arus listrik (commisinong test) jaringan yang selesai dikerjakan mengapresiasi kerja keras PLN dalam menghadirkan listrik di desa-desa bahkan dusun-dusun terpencil terutama di desa Oh’aem II.

“Terima kasih yang tak terhingga kepada PLN yang sudah memasang listrik di wilayah Desa Oh’aem II ini, semoga dengan adanya listrik ini masyarakat semakin terbantu dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari,” ucapnya.

Abraham juga optimistis, kehadiran listrik dapat meningkatkan produktivitas masyarakat. “Dengan hadirnya listrik di desa ini, kami sangat bersyukur karena setelah sekian lama, akhirnya masyarakat sudah bisa menikmati listrik dan harapannya dengan adanya listrik ini, bisa meningkatkan taraf hidup yang lebih baik buat masyarakat dari aspek pendidikan, perekonomian, dan aspek lainnya,” tandasnya.

Untuk melistriki 41 desa dan 56 dusun  PLN perlu mengucurkan dana investasi sebesar 167,53 miliar rupiah untuk membangun jaringan tegangan menengah (JTM)  sepanjang 241,77 kms, jaringan tegangan rendah (JTR) sepanjang  400.78 kms , gardu distribusi sebanyak 78 unit dengan kapasitas terpasang 3.950 kVA untuk melayani potensi 18.690 calon pelanggan.(*)

Sumber (*/tim PLN UIW NTT)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tim Dosen Fapet Undana Beri Diseminasi Teknologi Peternakan bagi Warga Noeltoko

    Tim Dosen Fapet Undana Beri Diseminasi Teknologi Peternakan bagi Warga Noeltoko

    • calendar_month Rab, 27 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 125
    • 0Komentar

    Loading

    Noeltoko-TTU, Garda Indonesia | Desa Noeltoko di Kabupaten TTU memiliki nilai sejarah karena merupakan wilayah “Sonaf” atau pusat kerajaan dan ditetapkan oleh Bappenas sebagai desa percepatan dalam pengembangannya. Akhir-akhir ini Desa Noeltoko semakin terkenal dengan terungkapnya kasus “stunting” yang memiliki tingkat prevalensi cukup tinggi. Mencermati potensi dan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat Desa Noeltoko, tim […]

  • Di Kampung Melki Laka Lena, Raja Moni Nuamuri Dukung SIAGA

    Di Kampung Melki Laka Lena, Raja Moni Nuamuri Dukung SIAGA

    • calendar_month Sen, 9 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Ende | Seminggu lebih, Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu (SIAGA) melakukan safari Politik di daratan Flores. Usai menyusuri kampung ke kampung bertemu para tokoh dan masyarakat di Manggarai, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, akhirnya tiba di Kota Pancasila, Kabupaten Ende Tiba di Ende pada Sabtu, 7 September 2024,  SIAGA diterima secara meriah oleh partai koalisi, para relawan […]

  • Gubernur VBL Dapati Program Maek Bako Gagal di Belu, Plt Sekda Tuduh Warga Curi

    Gubernur VBL Dapati Program Maek Bako Gagal di Belu, Plt Sekda Tuduh Warga Curi

    • calendar_month Rab, 12 Feb 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 94
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Program Tanam Maek Bako merupakan salah satu program unggulan Bupati Belu, Wilibrodus Lay dan Wakil Bupati Belu, JT Ose Luan yang menelan anggaran 1,3 Miliar, ternyata gagal. Hal ini diketahui setelah gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) meninjau secara langsung lokasi penanaman Maek Bako (Porang) oleh pemda Belu di Hutan Jati […]

  • Ketua KPU Belu Lantik 60 Anggota PPK, Tak Ada Perwakilan Perempuan di 3 Kecamatan

    Ketua KPU Belu Lantik 60 Anggota PPK, Tak Ada Perwakilan Perempuan di 3 Kecamatan

    • calendar_month Ming, 1 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Ketua KPU Belu, Mikhael Nahak mengambil sumpah dan melantik 60 (enam puluh) anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kabupaten Belu di Aula Hotel Nusantara II Atambua pada Sabtu, 29 Februari 2020 pagi. Keenam puluh anggota PPK yang dilantik tersebut, tiga kecamatan dari total dua belas kecamatan di Kabupaten Belu tidak ada keterwakilan […]

  • Deretan UMKM ‘Onboarding’ 2023 Hasil Kurasi BI NTT

    Deretan UMKM ‘Onboarding’ 2023 Hasil Kurasi BI NTT

    • calendar_month Kam, 15 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 2Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Kantor Perwakilan Bank Indonesia Perwakilan Nusa Tenggara Timur (Kpw BI NTT) memiliki program inisiatif berupa  onboarding, digitalisasi UMKM dan kreativitas sosial, disingkat BI-PRODUKS, untuk pengembangan UMKM berorientasi ekspor, UMKM digital, business matching pembiayaan perbankan, pengembangan kelompok subsisten, peningkatan produktivitas klaster pangan, penguatan jaminan produk halal melalui sertifikasi halal maupun fasilitasi IKRA, […]

  • Bareskrim Polri Cecar Panji Gumilang Terkait Dugaan Penistaan Agama

    Bareskrim Polri Cecar Panji Gumilang Terkait Dugaan Penistaan Agama

    • calendar_month Sel, 4 Jul 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 156
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Djuhandhani Rahardjo Puro mengungkapkan, hasil pemeriksaan yang dilakukan penyidik terhadap pimpinan Ponpes Al Zaytun, Panji Gumilang salah satunya terkait video beredar mengenai pondok pesantren pimpinannya. Menurut dia, Panji membenarkan soal pernyataan dalam video tersebut. “Terkait beberapa video yang diunggah menjadi bahan pertanyaan kami, yang bersangkutan menjawab semua dan […]

expand_less