Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Jokowi Bahagia, Timnas Indonesia Menang Lawan Thailand

Jokowi Bahagia, Timnas Indonesia Menang Lawan Thailand

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 17 Mei 2023
  • visibility 102
  • comment 1 komentar

Loading

Medan, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo memberikan apresiasi kepada para pemain tim nasional (timnas) Indonesia U-22 yang berhasil mendapatkan medali emas dalam laga sepak bola SEA Games 2023. Presiden menilai hal tersebut merupakan hasil kerja keras dari seluruh pihak yang terlibat.

“Selamat kepada seluruh pemain, atlet, ofisial, semuanya, ini kerja yang bertahun-tahun, yang berkesinambungan kompetisinya, kemudian masuk ke training camp, saya kira ini sangat bagus sekali,” ucap Presiden dalam keterangannya di Si Bolang Durian, Kota Medan, Provinsi Sumatra Utara, pada Selasa malam, 16 Mei 2023.

Melihat kemenangan timnas Indonesia setelah menunggu selama 32 tahun untuk menjadi juara SEA Games, Presiden merasa sangat bahagia. Presiden pun menilai para pemain dalam laga tersebut bermain dengan mental juara.

“Sangat happy banget karena Indonesia-Thailand, 5-2, yang saya sampaikan kemarin mental pemenang, mental juara kelihatan sekali ada. Main tanpa beban mental, tapi ini kan sudah kita tunggu 32 tahun untuk menjadi juara di Asia Tenggara. 32 tahun kita nunggu,” jelas Presiden dalam keterangannya usai menonton.

Pada kesempatan tersebut, Presiden juga bercerita mengenai jalannya pertandingan sepak bola antara Indonesia dan Thailand. “Pertama, gol pertama tadi Ramadhan Sananta itu golnya satu, yang kedua, kemudian yang ketiga Irfan Jauhari, itu yang ketiga juga menimbulkan semangat lagi, untuk keempat tadi Fajar Fathur Rahman golnya juga, yang terakhir ditutup Beckham Putra ya udah lima rampung,” jelas Presiden.

“Karena memang sebelumnya juga saya keliru juga, sudah diselametin ternyata masih main dan (kemasukan) gol kaget juga gitu,” sambungnya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo menonton laga final sepakbola SEA Games 2023 antara timnas Indonesia U-22 melawan timnas Thailand di rumah dinas Wali Kota Medan.

Presiden Joko Widodo merayakan kemenangan timnas sepak bola Indonesia pada laga final SEA Games Kamboja dengan makan durian di Si Bolang Durian, Kota Medan, Provinsi Sumatra Utara, Selasa, 16 Mei 2023. Foto: BPMI Setpres

Di depan layar besar, Presiden Jokowi yang mengenakan kaus berwarna hijau terlihat beberapa kali mengangkat tangan sebagai bentuk selebrasi setiap kali timnas Indonesia berhasil mencetak gol ke gawang lawan.

Suasana saat itu sangat hangat dan bersemangat, Presiden yang didampingi oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution bersama istri Kahiyang Ayu, dan putra sulung Presiden Gibran Rakabuming Raka, serta sejumlah pasukan pengamanan presiden (Paspampres) yang juga ikut menonton, terlihat beberapa kali bersorak antusias menyaksikan laga antara Indonesia dan Thailand tersebut yang berlangsung cukup alot pada awalnya.

Puncak antusiasme bahagia saat itu terlihat ketika timnas Indonesia kembali bangkit pada masa extra time yang berhasil mencetak tiga gol sekaligus, yang akhirnya membawa Indonesia menang dengan skor akhir 5-2 melawan Thailand.

Sebagai bentuk perayaan kemenangan timnas Indonesia dalam laga tersebut, Presiden pun kemudian mengajak seluruh rombongan yang ikut serta dalam kunjungan kerjanya untuk makan durian bersama.

“Tadi sore memang saya janjian, kalau menang, para menteri, Pak Gub, dan lain-lain, kalau menang mau saya traktir di Si Bolang untuk makan durian bareng-bareng. Jadi karena menang ya harus traktir, janjiannya seperti itu,” ucap Presiden.

Tampak hadir Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi, dan Wakil Gubernur Sumatra Utara Musa Rajekshah.(*)

Sumber (*/BPMI Setpres)

  • Penulis: Penulis

Komentar (1)

    Silahkan tulis komentar Anda

    Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

    Rekomendasi Untuk Anda

    • Panen Kangkung di Rutan Kelas IIB SoE, Wabup TTS : Contoh bagi Dinas–Dinas

      Panen Kangkung di Rutan Kelas IIB SoE, Wabup TTS : Contoh bagi Dinas–Dinas

      • calendar_month Rab, 29 Sep 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 104
      • 0Komentar

      Loading

      SoE–NTT, Garda Indonesia | Rumah tahanan (Rutan) SoE kelas IIB memanen raya sayur kangkung yang ditanam oleh Kepala Rutan dan jajarannya bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di halaman Rutan kelas IIB SoE, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Senin, 27 September 2021. Pantauan Garda Indonesia, turut hadir Wakil Bupati TTS, Army […]

    • Anggota DPRD Papua Barat Sius Dowansiba Angkat Bicara Soal Konflik Papua

      Anggota DPRD Papua Barat Sius Dowansiba Angkat Bicara Soal Konflik Papua

      • calendar_month Ming, 6 Okt 2019
      • account_circle Penulis
      • visibility 94
      • 0Komentar

      Loading

      Jakarta, Garda Indonesia | Belakangan ini Papua menjadi pembicaraan nasional hingga internasional soal konflik yang begitu kompleks. Tokoh Muda Papua Sius Dowansiba angkat bicara tentang persoalan di Papua. Pada Sabtu siang, 5 Oktober 2019 pukul 13.00 WIB selesai usai makan siang dan kepada awak media berbincang bersama di Hotel swisbell, Jakarta. “Sepertinya persoalan di Papua […]

    • BMKG : SMS Peringatan Dini Tsunami & Gempa Bumi M 8,5 Tidak Benar

      BMKG : SMS Peringatan Dini Tsunami & Gempa Bumi M 8,5 Tidak Benar

      • calendar_month Kam, 27 Mei 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 83
      • 0Komentar

      Loading

      Jakarta, Garda Indonesia | Masyarakat dibikin panik karena tersebarnya informasi gempa bumi berkekuatan M8,5 dan berpotensi Tsunami melalui saluran komunikasi SMS dari BMKG-Kominfo pada Kamis, 27 Mei 2021 sekitar pukul 10.36 WIB, ternyata tidak benar. Rilis yang diterima Garda Indonesia dari BMKG menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar, karena telah terjadi kesalahan pada sistem pengiriman […]

    • Presiden Jokowi Bersepeda dan Bagikan Masker di Kebun Raya Bogor

      Presiden Jokowi Bersepeda dan Bagikan Masker di Kebun Raya Bogor

      • calendar_month Ming, 16 Agu 2020
      • account_circle Penulis
      • visibility 79
      • 0Komentar

      Loading

      Bogor, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo memanfaatkan libur akhir pekan ini, Sabtu, 15 Agustus 2020, dengan berolahraga. Kali ini, Presiden memilih untuk bersepeda di area Istana Kepresidenan Bogor dan Kebun Raya Bogor. Presiden tampak mengenakan jaket olahraga warna merah, lengkap dengan masker, dan helm sepeda. Ditemani putra bungsunya, Kaesang Pangarep, dan sejumlah Paspampres, Presiden […]

    • Hadapi ‘Dunia Tipu-tipu’, OMK HKY Bimoku Helat Pendalaman Iman

      Hadapi ‘Dunia Tipu-tipu’, OMK HKY Bimoku Helat Pendalaman Iman

      • calendar_month Sab, 19 Jun 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 134
      • 0Komentar

      Loading

      Kupang, Garda Indonesia | Orang Muda Katolik (OMK) Kapela Hati Kudus Yesus (HKY) Bimoku, Paroki Santo Yoseph Pekerja Penfui, Keuskupan Agung Kupang, melaksanakan kegiatan pendalaman iman yang diberikan oleh RD. Yakobus Longga, pada Jumat, 18 Juni 2021 pukul 17.00 WITA, bertempat di Kapela HKY Bimoku. Mengusung tema “OMK Yang Tangguh dan Setia di Zaman Milenial” […]

    • Pegawai Non-ASN di Kota Kupang Dapat Jamsostek periode 2021—2024

      Pegawai Non-ASN di Kota Kupang Dapat Jamsostek periode 2021—2024

      • calendar_month Kam, 6 Mei 2021
      • account_circle Penulis
      • visibility 117
      • 0Komentar

      Loading

      Kota Kupang, Garda Indonesia | Pegawai non-aparatur sipil negara (non-ASN) atau tenaga honor di lingkup Pemerintah Kota Kupang diikutsertakan dalam program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian. Pendaftaran peserta BPJS Ketenagakerjaan dilakukan secara kolektif oleh Pemkot Kupang. Besaran iuran jaminan kecelakaan kerja sebesar 0,24 persen dan iuran jaminan kematian sebesar 0,30 persen dari upah per […]

    expand_less