Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Jokowi Sapa Massa Pendukung Dengan Bahasa Melayu Kupang

Jokowi Sapa Massa Pendukung Dengan Bahasa Melayu Kupang

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 8 Apr 2019
  • visibility 93
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Selamat Siang bagi kita semua, Shalom, Lu pung kabar karmana? Bae bae sa ko?”, sapa Jokowi dengan Bahasa Melayu Kupang kepada puluhan ribu massa pendukung yang memadati areal Lapangan Sitarda di Kelurahan Lasiana Kecamatan Kelapa Lima Kota, Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur, pada Senin, 8 April 2019

Puluhan ribu massa pendukung Capres No urut 01 lalu menyahut sapaan khas Kupang dari Jokowi dengan dengan penuh antusias dan semangat meski dalam kondisi berhimpitan dan dalam cuaca panas matahari terik menyengat kulit

“Bae bae sa, Bae bae sa”, sahut massa pendukung Capres No urut 01 Jokowi dengan penuh semangat

Capres Jokowi lalu mengajak massa pendukung untuk mengangkat 1 jari dan 1 jempol secara bersama-sama sebagai simbol dukungan terhadap Capres No urut 01 Jokowi Ma’ruf

Kemudian, Jokowi mengungkapkan kebahagiaannya dapat mengunjungi Nusa Tenggara Timur
“Siang hari ini, saya sangat berbahagia sekali karena bisa hadir Provinsi Nusa Tenggara Timur”, ujar Jokowi

Disamping itu, Jokowi juga bertanya kepada massa pendukungnya, Berapa kali Calon Presiden Nomor Urut 01 tersebut telah mengunjungi NTT?

“Saya ini gak tau ya, sudah berapa kali sebagai Presiden datang ke Nusa Tenggara Timur, ada hitung gak?”, tanya Jokowi

Puluhan ribu massa pendukung Capres Jokowi memadati Lapangan Sitarda Kota Kupang

Lalu disambut dengan jawaban oleh massa pendukung dengan jawaban, ‘8 (delapan kali)’, kemudian ditanya apa oleh Jokowi?

“Karena saya cinta NTT”, jawab Jokowi

Lanjut, Jokowi mengingatkan bahwa pada Pilpres 2014 Jokowi JK mendapatkan perolehan suara sebanyak 66 persen

“Tapi tahun ini 2019, saya yakin dengan semangat siang ini minimal 80 persen, minimal loh, 85 persen boleh, 90 persen boleh”, harap Jokowi sambil berkata akan menghubungi Ketua Tim Pemenangan Jokowi Ma’ruf NTT pada tanggal 17 April malam

Lebih lanjut, kata Jokowi, “Jika mendapatkan perolehan suara minimal sebanyak 80 persen, Saya akan datang kembali ke NTT”, tegasnya sambil menjelaskan bahwa masih banyak program pemerintah yang belum diresmikan.

Penulis dan editor (+rony banase)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Warga Poco Leok Tegaskan Daerah Mereka Butuh Listrik dan Mau Maju

    Warga Poco Leok Tegaskan Daerah Mereka Butuh Listrik dan Mau Maju

    • calendar_month Sel, 10 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Loading

    Mataram | Konsultasi publik pada 3—4 September 2024 dan dialog bersama perwakilan Bank Kreditanstalt für Wiederaufbau (KfW) Jerman melalui tim independen Monkey Forest Consulting (MFC) pada 6 September 2024 terkait pengembangan pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP Ulumbu) 5-6 di Poco Leok, Manggarai, disambut dukungan dan harapan oleh warga dan pemilik lahan sekitar wilayah kerja […]

  • Maballa dan Mahoro Nomor Urut 1 dalam Pilkada di Sabu Raijua

    Maballa dan Mahoro Nomor Urut 1 dalam Pilkada di Sabu Raijua

    • calendar_month Jum, 25 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 77
    • 0Komentar

    Loading

    Sabu-NTT, Garda Indonesia | Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sabu Raijua telah melakukan penarikan nomor urut pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Sabu Raijua pada Kamis, 24 September 2020 dengan hasil paket Helama Tona Ie (Nikodemus Rihi Heke dan Johanis Uly Kale) mendapat nomor urut 1, Orient Riwu Kore dan Thobias Uly (Ie Rai) […]

  • Resmikan IAKN Kupang, Menteri Agama : Lulusan Harus Mampu Bersaing

    Resmikan IAKN Kupang, Menteri Agama : Lulusan Harus Mampu Bersaing

    • calendar_month Sab, 28 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Menteri Agama RI, Fachrul Razi didampingi Wakil Gubernur NTT, Josef A. Nae Soi (JNS) meresmikan Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Kupang di halaman depan gedung IAKN Kupang pada Jumat, 27 November 2020. Peresmian IAKN ditandai dengan pemukulan gong, penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita yang berjalan dengan hikmat. Menurut Menteri Fachrul Razi, […]

  • Media Asing Kritik Rencana Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional

    Media Asing Kritik Rencana Soeharto Dapat Gelar Pahlawan Nasional

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle melihatindonesia
    • visibility 320
    • 0Komentar

    Loading

    Langkah tersebut segera menimbulkan perdebatan publik. Gerakan Masyarakat Sipil Adili Soeharto bahkan meluncurkan petisi penolakan yang telah ditandatangani lebih dari 13.000 orang.   Jakarta | Rencana pemerintah Indonesia untuk memberikan gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden kedua RI, Soeharto, memicu sorotan tajam dari berbagai media asing. Pemberitaan dari Singapura, Malaysia, hingga internasional menyoroti penolakan keras yang […]

  • HUT ke-21 Dharma Wanita Persatuan Kota Kupang, Helat Aneka Giat

    HUT ke-21 Dharma Wanita Persatuan Kota Kupang, Helat Aneka Giat

    • calendar_month Jum, 20 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 128
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Kupang bakal melakukan selebrasi Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-21 pada Senin, 7 Desember 2020, beragam kegiatan bakal dilakukan. Pembukaan kegiatan ditandai dengan pelepasan burung merpati dan balon oleh Wakil Wali Kota Kupang, dokter Herman Man dan didampingi Sekretaris Daerah Kota Kupang, Fahrensy Priestly Funay, S.E., […]

  • Kemenristek Uji Klinis Jahe Merah Hingga Pil Kina untuk Imunitas Cegah Covid-19

    Kemenristek Uji Klinis Jahe Merah Hingga Pil Kina untuk Imunitas Cegah Covid-19

    • calendar_month Sen, 4 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek)/Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) tengah melakukan uji klinis terhadap jahe merah, jambu biji dan minyak kelapa murni yang diharapkan dapat meningkatkan ketahanan tubuh dari paparan Covid-19. “Kita sudah melakukan baik sistematic review, kemudian studi bioinformatika dan saat ini sedang melakukan uji klinis, […]

expand_less