Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » KTT G20 Bali Aman, Presiden Perancis Apresiasi Polri

KTT G20 Bali Aman, Presiden Perancis Apresiasi Polri

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 19 Nov 2022
  • visibility 120
  • comment 0 komentar

Loading

Jakarta, Garda Indonesia | Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mendapatkan apresiasi dari Presiden Prancis, Emmanuel Macron. Hal itu disampaikan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Simak video blusukan ala Presiden Perancis Emmanuel Macron:

https://youtu.be/k-NMmVyb09A

Kapolri menjelaskan, Presiden Macron mengapresiasi pengamanan yang dilakukan Polri selama mengamankan seluruh event Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali. Menurut Kapolri, Macron merasakan sendiri pengamanan Polri selama event berlangsung.

“Saya juga mendengar bahwa ada apresiasi dari tamu-tamu negara, termasuk juga dari Presiden Prancis Pak Macron karena kondisi keamanan yang menurut beliau baik,” ungkap Kapolri Jenderal Listyo dalam keterangannya pada Jumat, 18 November 2022.

Kapolri menjelaskan, Presiden Macron juga yakin pengamanan yang dilakukan Polri berjalan dengan baik. Terbukti, kata Kapolri, Macron berani berjalan-jalan di wilayah Bali.

“Sehingga beliau berani berjalan-jalan sampai 2—3 KM. Jadi ini merupakan apresiasi dari para tamu-tamu negara khususnya para pemimpin negara terhadap Indonesia,” kata Kapolri.

Kapolri berharap, baiknya pengamanan yang dilakukan Polri terus berlanjut ke event-event selanjutnya. Kapolri meminta semangat ini terus ditunjukkan jajaran Polri. “Tentunya terus pertahankan semangat ini yang sudah baik. Ke depan tentunya kita akan menghadapi berbagai kegiatan, namun yang paling utama di puncaknya KTT ini semuanya bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Kapolri pun mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polri yang telah melakukan pengamanan KTT G20 dengan baik. Kapolri menitipkan salam kepada seluruh keluarga Polri.

“Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada rekan-rekan. Titip salam untuk keluarga, titip salam untuk seluruh teman-teman yang mungkin tidak sempat bertemu, sampaikan apresiasi saya,” tuturnya.

Sebelumnya diketahui, Polri merespons perubahan pengamanan mendadak ketika Presiden Macron mendadak turun dari mobilnya untuk menikmati suasana malam Bali. Saat itu Polri terus siaga saat mengawal Presiden Macron di Bali.

“Prinsipnya Polri akan menyesuaikan dengan kegiatan objek pengamanan, didukung perangkat CCTV dan yang lain untuk memastikan situasi dapat dikendalikan,” kata Asisten Operasi Kapolri, Irjen Agung Effendi.(*)

Sumber (*/Humas Polri)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Satgaspam Bandara El Tari Cekal Calon TKI Asal Kab Kupang

    Satgaspam Bandara El Tari Cekal Calon TKI Asal Kab Kupang

    • calendar_month Rab, 12 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT,gardaindonesia.id– Satgaspam Bandara yang berasal dari Lanud El Tari Kupang, Koptu Volkes Nanis, berhasil mencekal dan menggagalkan keberangkatan calon TKI asal Kabupaten Kupang bernama Resli Runesi, dengan data No KTP 5301170307890002, Lahir di Erbaun 3 Juli 1995, Perempuan (Belum Kawin) domisili Erbaun, RT. 003 RW.002 Kec.Amarasi Barat Kab.Kupang. Kejadian pencekalan bermula dari laporan Ibu korban bernama […]

  • Saya Menangis

    Saya Menangis

    • calendar_month Sab, 30 Jan 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 86
    • 0Komentar

    Loading

    Oleh : Iyyas Subiakto Pagi ini, sudah hampir dua bulan saya merasakan sakit ngilu di pinggul. Sudah di terapi dan diurut, namun tak reda juga rasa sakitnya. Masalah usaha sudah setahun di tengah pandemi harus bertahan optimal. Ada investasi yang sudah setahun belum bisa berjalan karena pasarnya drop. Keadaan ini cukup berat juga dirasakan karena […]

  • KADIN Dorong Industri Kelapa dan Manfaatkan Peluang Ekspor

    KADIN Dorong Industri Kelapa dan Manfaatkan Peluang Ekspor

    • calendar_month Sel, 20 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN Indonesia) Eddy Ganefo mengharapkan kerja cepat dan nyata dari para pengusaha yang bergerak di sektor industri kelapa demi tercapainya industri kelapa berkelas dunia. ”Indonesia merupakan negara dengan basis produksi kelapa terbesar di dunia namun potensi yang besar itu belum digarap secara maksimal,” ujar […]

  • Sam Haning Nyatakan Siap Maju dalam Pilkada Kota Kupang

    Sam Haning Nyatakan Siap Maju dalam Pilkada Kota Kupang

    • calendar_month Sen, 9 Sep 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 103
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Hari ini, Senin, 9 September 2019, Samuel Haning, S.H., M.H. genap berusia 55 tahun. Pria tegar dan berkarakter anak dari John Haning & Elisabet Teluain ini dilahirkan di rumah sederhana di kawasan Pasar Kuanino, Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur. Nukilan diatas dan selanjutnya diambil dari Buku ‘Perjalanan Hidup Sam […]

  • Terobosan Edukasi Stop Narkoba oleh Bank NTT, Kerja Sama dengan BNNP NTT

    Terobosan Edukasi Stop Narkoba oleh Bank NTT, Kerja Sama dengan BNNP NTT

    • calendar_month Sab, 27 Jun 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Tak hanya mengejar target laba, Bank NTT turut mendukung program pemerintah untuk meminimalkan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika dengan diseminasi Informasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) melalui ATM, Internet dan Mobile Banking Bank NTT. Baca juga : http://gardaindonesia.id/2020/06/26/puncak-hani-2020-di-tengah-pandemi-diperingati-secara-virtual-se-indonesia/ Per hari Jumat, 26 Juni 2020, masyarakat yang mengakses […]

  • Kerja Cepat Wali Kota & DPRD Kota Kupang Bedah Rumah Warga Tak Layak Huni

    Kerja Cepat Wali Kota & DPRD Kota Kupang Bedah Rumah Warga Tak Layak Huni

    • calendar_month Rab, 27 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Kota Kupang, Garda Indonesia | Wali Kota Kupang Dr. Jefirstson R. Riwu Kore, M.M., M.H. didampingi anggota DPRD Kota Kupang, Zeyto R. Ratuarat, Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Kupang, Ir. Isak Cornelis Benny Sain, Kepala Bagian Prokopim Setda Kota Kupang, Ernest Ludji, S.STP., M.Si. Lurah Lasiana, Wellem Bentura serta perangkat kelurahan setempat; […]

expand_less