Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » PLN UIP Nusra Raih Penghargaan dari TVRI NTT

PLN UIP Nusra Raih Penghargaan dari TVRI NTT

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 22 Jun 2024
  • visibility 127
  • comment 0 komentar

Loading

Mataram | PLN Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) berhasil meraih penghargaan sebagai mitra terbaik produksi dan penyiaran advertorial/infotorial terbanyak periode semester II tahun 2023 s/d semester 1 tahun 2024 dalam kegiatan tahunan TVRI NTT bertajuk marketing gathering TVRI Stasiun NTT 2024 pada Kamis, 20 Juni 2024.

Acara yang dihelat di Hotel Harper Kupang ini, 3 (tiga) mitra lainnya juga menyabet penghargaan, yakni KPU Provinsi NTT sebagai mitra terbaik produksi dan penyiaran ILM/TVC terbanyak, Balai Pelestarian Kebudayaan Wilayah XVI Dirjen Kebudayaan sebagai mitra terbaik produksi dan penyiaran program terbanyak, serta Dinas Kominfo Kabupaten Nagekeo sebagai mitra terbaik penyiaran digital berupa postingan terbanyak di media sosial.

Penghargaan diserahkan secara langsung oleh Direktur Pengembangan Usaha LPP TVRI, Retno Wulan Kartiko Purbodjati. Ia mengapresiasi kepada para mitra penerima penghargaan dan berharap kerja sama dan kolaborasi dapat terus terjalin.

“Selamat kepada PT PLN (Persero) UIP Nusra yang telah menerima penghargaan kategori mitra terbaik kerja sama advertorial. Semoga ke depannya dapat terus bekerja sama dengan kami melalui informasi-informasi yang dihasilkan dari proyek-proyek luar biasa terkait geotermal di wilyah NTT,” ujar Retno Wulan Kartiko.

TVRI NTT, imbuh Retno, siap berkolaborasi dengan PLN menggaungkan pembangunan Indonesia melalui transisi energi baru terbarukan (EBT).

General Manager (GM) PT PLN (Persero) UIP Nusra, Abdul Nahwan, mengungkapkan media dan pemberitaan menjadi salah satu stakeholder yang berperan dalam, tidak hanya menyampaikan informasi secara aktual dan faktual terkait proyek atau program PLN, namun juga menjadi pengawas akan setiap pengabdian PLN kepada masyarakat.

“Penghargaan ini menjadi bukti eratnya jalinan kemitraan kami dengan media, dalam hal ini, TVRI NTT, dalam hal pemberitaan yang kredibel,” kata GM Abdul Nahwan.

Pasalnya, PT PLN (Persero) UIP Nusra menerima mandat dalam mengolah dan mengelola sumber daya panas bumi (geotermal) di NTT menjadi listrik yang bermanfaat bagi masyarakat.

Proses ini tentunya dibarengi dengan berbagai program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL) yang fokus pada pemberdayaan masyarakat dan lingkungan setempat.

“Sejalan dengan tugas tersebut, TVRI menjadi mitra kami dalam keterbukaan informasi dan transparansi kepada publik secara lengkap, agar masyarakat semakin paham akan pentingnya transisi energi,” ucap GM Abdul Nahwan.

Di antara proyek PLN yang sementara berjalan di NTT, salah satunya ialah pengembangan pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP Ulumbu) unit 5-6 di Poco Leok, Kabupaten Manggarai.

Dalam proyek ini, PT PLN (Persero) UIP Nusra melibatkan sejumlah stakeholder terkait, tak terkecuali masyarakat setempat, dalam memetakan potensi kawasan pengembangan agar proyek dan program-program TJSL dapat berjalan tepat mutu, sasaran, dan manfaat.(*)

Sumber (*/tim PLN UIP Nusra)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Presiden Jokowi: Aparat Birokrasi, TNI dan Polri Harus Netral dalam Pilkada

    Presiden Jokowi: Aparat Birokrasi, TNI dan Polri Harus Netral dalam Pilkada

    • calendar_month Sel, 8 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Saat memimpin rapat terbatas soal Lanjutan Pembahasan Persiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak yang digelar melalui konferensi video dari Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa, 8 September 2020; Presiden Jokowi menginstruksikan kewajiban penerapan protokol kesehatan dalam penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2020. Presiden Jokowi juga meminta agar kualitas demokrasi tetap terjaga sekaligus meningkat. Dari waktu […]

  • Reposisi Alm. Mauk Martinus, Kristo Rin Duka Jadi Anggota DPRD Belu

    Reposisi Alm. Mauk Martinus, Kristo Rin Duka Jadi Anggota DPRD Belu

    • calendar_month Jum, 7 Agu 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 89
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Partai Demokrat Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melalui Ketua DPRD Belu Jeremias Manek Seran Jr melantik dan mengambil sumpah/janji Kristoforus Rin Duka sebagai anggota DPRD Belu Pergantian Antar Waktu (PAW) menggantikan anggota DPRD Belu Mauk Martinus (alm.) periode 2019—2024 di Ruang Paripurna DPRD Belu, pada Jumat, 7 Agustus 2020. […]

  • Sehat Saat Pandemi, Kemenkumham NTT Olahraga Virtual dengan Sekjen

    Sehat Saat Pandemi, Kemenkumham NTT Olahraga Virtual dengan Sekjen

    • calendar_month Sab, 14 Agu 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Di tengah penerapan PPKM level 4 di Kota Kupang, pemandangan berbeda pada Jumat pagi, 13 Agustus 2021 di halaman Kanwil Kemenkumham NTT. Tampak Kabag Umum, Mohamad Rusli Hadi, Kabid Pelayanan Hukum, Erni Mamo Li, Kasubbag Pengelolaan Keuangan dan BMN, Yohanis Bely, Kasubbag Kepegawaian, Stefanus Lesu, bersama beberapa ASN yang tengah siap […]

  • Calo Veteran Meliana Abuk Diduga Peras Calon Veteran Belu

    Calo Veteran Meliana Abuk Diduga Peras Calon Veteran Belu

    • calendar_month Sen, 28 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 87
    • 0Komentar

    Loading

    Belu, Garda Indonesia | Warga Desa Faturika, Kecamatan Raimanuk, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Lusianus Luan menjadi korban penipuan dan pemerasan oleh oknum calo veteran, Meliana Abuk. Rio, anak kandung Lusianus Luan mengisahkan pada Jumat malam, 25 Maret 2022, bahwa mulanya Meliana Abuk meminta Lusianus Luan menyerahkan skep (piagam penghargaan, red) veteran asli […]

  • Rekrut 57 Eks Pegawai KPK Jadi ASN, Polri Pastikan Proses Segera Rampung

    Rekrut 57 Eks Pegawai KPK Jadi ASN, Polri Pastikan Proses Segera Rampung

    • calendar_month Rab, 10 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 121
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Polri memastikan perekrutan 57 orang eks pegawai KPK untuk menjadi ASN Polri akan segera selesai dalam waktu dekat. Prosesnya kini sudah memasuki tahap akhir. “Tidak berapa lama lagi bisa diselesaikan,” kata Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono kepada wartawan, Rabu, 10 November 2021. Brigjen Rusdi menjelaskan 57 mantan pegawai […]

  • Jelang Peringatan ke-91 Hari Ibu, Kesetaraan Gender Mulai dari Keluarga

    Jelang Peringatan ke-91 Hari Ibu, Kesetaraan Gender Mulai dari Keluarga

    • calendar_month Kam, 19 Des 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Menjelang Peringatan ke-91 Hari Ibu pada 22 Desember 2019, Kementerian PPPA menggelar sejumlah kegiatan. Salah satunya, Nonton Bareng (Nobar) film ‘Surga Kecil di Bondowoso’ dan Ngobrol Penuh Inspirasi (Ngopi) bersama Menteri PPPA, Bintang Puspayoga di RPTRA Rasela di Kelurahan Rawa Badak Selatan, Jakarta, pada Selasa, 18 Desember 2019 malam. Menteri Bintang […]

expand_less