Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Poktan Milenial Fatukfia Binaan Golkar Jadi Contoh Pertanian Kakuluk Mesak

Poktan Milenial Fatukfia Binaan Golkar Jadi Contoh Pertanian Kakuluk Mesak

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Rab, 11 Agu 2021
  • visibility 93
  • comment 0 komentar

Loading

Belu–NTT, Garda Indonesia | Kelompok tani (Poktan) Milenial Fatukfia, Dusun Fukalaran, Desa Fatuketi menjadi contoh pertanian di Kecamatan Kukuluk Mesak, Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT); telah terdaftar menjadi kelompok binaan partai Golkar pusat sejak Mei 2021 melalui DPD I Partai Golkar Provinsi NTT, mulai giat beraktivitas di bidang pertanian dengan menanam kacang hijau, jagung, dan hortikultura.

Informasi yang dihimpun Garda Indonesia di lokasi pada Rabu, 11 Agustus 2021 menyebutkan, lahan yang dipersiapkan seluas 8,5 hektar tersebut, dikelola oleh 19 orang anggota kelompok dan 4,8 hektar di antaranya merupakan milik anggota DPRD Belu fraksi Golkar, Benediktus Hale.

Guna mendukung pengembangan pertanian yang bertujuan mengangkat martabat para petani, bekerja sama dengan Dinas Pertanian Kabupaten Belu. Bene Hale mendatangkan excavator mini sekaligus menanggung biaya mobilitas dan operasional.

“Prinsipnya, kita hadir untuk melayani. Kita datang untuk melayani bukan dilayani. Sesungguhnya, apa pun keluhan masyarakat harus menjadi keluhan kami sebagai wakil rakyat. Lahannya, saya juga ikut siapkan, tinggal saja ada kesediaan dari anggota kelompok untuk rajin bekerja demi mengubah nasib hidup,” ujar Bene Hale sapaan akrabnya.

Anggota DPRD Belu, Benediktus Hale (ketiga dari kiri) bersama pengurus Poktan Milenial Fatukfia

Bene Hale pun berharap kiranya aktivitas ini menjadi contoh sekaligus pemacu semangat kerja bagi masyarakat petani se–Desa Fatuketi khususnya dan masyarakat se–Kecamatan Kakuluk Mesak umumnya.

Pendamping poktan PT. Bayer, Oktovianus Teme yang dikonfirmasi menuturkan, upaya mandiri bagi anggota kelompok menjadi visi misi prioritas perusahaan. Poktan menyiapkan sendiri benih dan pupuk dan pihaknya hanya mendampingi soal pengelolaan dan perawatan teknis hama. “Maksud kami, ketika anggota belanja sendiri benih dan pupuk, maka anggota akan bekerja dengan penuh tanggung jawab karena merasa telah korban biaya dan tentunya menginginkan keberhasilan,” urai Okto Teme.

Okto Teme menjelaskan lebih lanjut, sebagai tenaga delegasi perusahaan, dirinya bersedia membuka diri untuk melayani kelompok tani mana pun ketika dimintai pendampingan di bidang pertanian. Jenis–jenis tanaman yang dikembangkan di musim tanam (MT) ke–2 meliputi pendampingan teknis budidaya Jagung Manis dan Kacang Hijau Vima 3.

Pantauan Garda Indonesia, Bene Hale telah membangun sebuah rumah panggung seukuran 7 × 5 meter dilengkapi fasilitas MCK di lokasi kerja Poktan Milenial demi menjamin kenyamanan bagi semua anggota kelompok selama bekerja, termasuk sebuah kolam ikan. (*)

Penulis + foto: (*/Herminus Halek)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • 24.35 Juta Anak Akses Internet; KemenPPPA Proteksi Dini

    24.35 Juta Anak Akses Internet; KemenPPPA Proteksi Dini

    • calendar_month Sel, 2 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Biak Barat-Papua,gardaindonesia.id–Survey Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) diketahui jumlah pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 143,26 juta. Dari jumlah tersebut, pengguna internet anak usia 13-18 tahun berjumlah 16,68% atau 24,35 juta anak yang mengakses internet di Indonesia. Sebagai upaya pencegahan dan proteksi dini terhadap pengaruh negatif internet bagi anak, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan […]

  • Pilkada Belu 2020, DPW PPP NTT Siap Bawa Rekomendasi DPC ke DPP

    Pilkada Belu 2020, DPW PPP NTT Siap Bawa Rekomendasi DPC ke DPP

    • calendar_month Ming, 12 Jan 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 83
    • 0Komentar

    Loading

    Belu-NTT, Garda Indonesia | Dalam rangka persiapan untuk turut berpartisipasi dalam perhelatan politik Pemilihan Kepala Daerah Belu pada September 2020 (Pilkada 2020) mendatang, DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi NTT masih menunggu rekomendasi dari DPC Belu beserta kelengkapan administratif para bakal calon bupati/ wakil bupati agar dibawa ke pusat untuk diterbitkan Surat Keputusan (SK). “Saya […]

  • Komunitas Sao Berbagi Cerita Kelola Hutan Bambu Lestari

    Komunitas Sao Berbagi Cerita Kelola Hutan Bambu Lestari

    • calendar_month Sab, 24 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 97
    • 0Komentar

    Loading

    Turetogo, Garda Indonesia | Sukses menerapkan metode hutan bambu lestari (HBL) di kebun bambu milik sao, Komunitas Adat Sao Neguwula menularkan pengetahuan dan pengalaman mereka tentang metode HBL saat temu wicara atau talkshow bertema “Bambu dulu, kini, dan yang akan datang” pada Minggu, 18 September 2022. Temu wicara tersebut dihelat di festival budaya bambu bertajuk […]

  • Menteri Jhonny Plate ke Labuan Bajo, Tinjau ‘Super WiFi’ Pertama di Indonesia

    Menteri Jhonny Plate ke Labuan Bajo, Tinjau ‘Super WiFi’ Pertama di Indonesia

    • calendar_month Jum, 25 Sep 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Johnny Gerard Plate didampingi oleh Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur, Josef Nae Soi (JNS) melakukan kunjungan kerja di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat yang, pada Kamis, 24 September 2020. Menteri Johnny Plate mengungkapkan fasilitas Super WiFi di Labuan Bajo diharapkan dapat membantu masyarakat yang […]

  • Anggaran 5 Miliar Hilang, 7 Fraksi DPRD TTS Usul Hak Angket

    Anggaran 5 Miliar Hilang, 7 Fraksi DPRD TTS Usul Hak Angket

    • calendar_month Rab, 23 Mar 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 151
    • 0Komentar

    Loading

    SoE, Garda Indonesia | 7 (tujuh) fraksi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Timor Tengah Selatan (TTS), Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), menandatangani dokumen penyusunan hak angket terhadap Bupati TTS, Egusem Piether Tahun terkait persoalan pembangunan jalan di Desa Bonle’u Kecamatan Tobu, antara lain: Fraksi Partai HANURA, NasDem, PDI Perjuangan, PKB, PKPI, Demokrat, dan Fraksi Partai […]

  • Lion Air JT 610 Duka Indonesia

    Lion Air JT 610 Duka Indonesia

    • calendar_month Rab, 31 Okt 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 104
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia | 31 Oktober 2018. Ikatan Media Online (IMO) Indonesia Turut Berduka Cita atas musibah yang terjadi dalam penerbangan pesawat Lion Air JT 610 tujuan Jakarta-Pangkal Pinang Senin 29 Oktober 2108 kemarin. Pesawat Boeing 737 Max 8 seri terbaru dengan penerbangan JT 610 yang naas itu terjatuh diperairan karawang Jawa Barat setelah beberapa saat […]

expand_less