Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Sekda NTT Pinta DAK APBD 2019 Dipercepat

Sekda NTT Pinta DAK APBD 2019 Dipercepat

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sen, 20 Mei 2019
  • visibility 146
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi NTT, Ir. Benediktus Polo Maing meminta pimpinan perangkat daerah lingkup Pemerintah Provinsi NTT untuk mempercepat proses pelaksanaan paket proyek yang dibiayai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) APBD NTT tahun 2019.

“Sekarang sudah 20 Mei, sedikit lagi masuk bulan Juni, jadi tolong perhatikan program APBD DAK Fisik yang berjumlah 61 paket. Baru berproses 40%. Masih banyak yang belum berproses di Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setda Provinsi NTT,” ujar Sekda NTT di depan peserta apel Senin 20 Mei 2019, di halaman Gedung Sasando Jalan Raya El Tari Kupang.

http://gardaindonesia.id/2019/05/20/harkitnas-ke-111-menteri-rudiantara-minta-jaga-semangat-gotong-royong/

Menurutnya, batas akhir kontrak paket DAK APBD NTT tahun 2019 yakni 20 Juli 2019.
“Saya percaya dengan penyampaian ini, para pimpinan perangkat daerah tahu dan saya harap tidak setiap kali apel, saya sampaikan hal ini,” ucap Sekda sebelum membaca sambutan Menkominfo RI terkait peringatan 111 tahun Hari Kebangkitan Nasional.

Sekda berharap, agar para pimpinan perangkat daerah secepatnya melakukan evaluasi.
“Ini perlu evaluasi khusus, termasuk kegiatan-kegiatan yang lain,” pinta Sekda seraya menambahkan untuk cepat melakukan evaluasi sehingga progressnya signifikan dengan target-target yang ditetapkan.

Dikonfirmasi usai apel, Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setda Provinsi NTT, Drs. Siprianus Kelen mengaku, optimis pelaksanaan paket DAK APBD NTT Tahun 2019 sesuai jadwal waktu yang telah ditetapkan. “Kami sangat optimis akan sesuai jadwal waktu. Paket yang besar-besar di Dinas PUPR NTT sudah hampir selesai. Sekarang tinggal yang kecil-kecil saja,” ungkapnya

34 Aparatur Sipil Negara (ASN) Purna Tugas

Pada bagian lain, Sekda NTT menyerahkan sertifikat dan dana bantuan kepada 2 (dua) perwakilan ASN yang purna tugas per 1 Juni 2019.

Kabid Disiplin dan Korpri BKD Provinsi NTT, Carolina Maria A. Ondok, SH dalam laporannya menuturkan terdapat 34 ASN purna tugas yang terdiri dari 13 golongan IV, 18 golongan III, dan golongan II sebanyak 3 (tiga) orang. (*)

(*/valeri guru-pranata humas biro humas dan protokol setda provinsi ntt)
Editor (+rony banase) Foto oleh oasepapua.id

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hari Tani Nasional, Ketua KPK Ingatkan Jangan Curi Hak Petani

    Hari Tani Nasional, Ketua KPK Ingatkan Jangan Curi Hak Petani

    • calendar_month Ming, 25 Sep 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Hari Tani Nasional merupakan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada para petani, atas konsistensi dan dedikasi luar biasa dalam menjaga ketahanan serta memenuhi kebutuhan pangan seluruh rakyat Indonesia. Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan di usia 62 tahun (Hari Tani Nasional pada 24 September 2022, red), kerja keras penuh peluh dan keringat para […]

  • Hapus Stigma Miskin dan Lapar, Gubernur VBL Dorong Program TJPS di TTS

    Hapus Stigma Miskin dan Lapar, Gubernur VBL Dorong Program TJPS di TTS

    • calendar_month Kam, 24 Des 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 99
    • 0Komentar

    Loading

    Soe-TTS,  Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) didampingi Bupati TTS, Egusem Pieter Tahun, melakukan tanam jagung secara  simbolis pada  lokasi Gerakan Tanam Jagung Panen Sapi (TJPS) dan Tanam Padi  di Desa Bena Kecamatan Amanuban Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) pada Rabu, 23 Desember 2020. Untuk diketahui, luasan lahan Program TJPS di […]

  • Kemenparekraf & Kemenkes Sepakat Kembangkan Wisata Kesehatan

    Kemenparekraf & Kemenkes Sepakat Kembangkan Wisata Kesehatan

    • calendar_month Rab, 20 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 135
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sepakat mengembangkan wisata kesehatan sebagai salah satu segmen pariwisata yang potensial mendatangkan wisatawan berkualitas. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio saat peluncuran Katalog Wisata Kesehatan dan Skenario Perjalanan Wisata Kebugaran di Hotel Kempinski, […]

  • Studi Tiru di Kumham Jakarta, Merci Jone: Keterbatasan Bukan Penghalang Raih WBK

    Studi Tiru di Kumham Jakarta, Merci Jone: Keterbatasan Bukan Penghalang Raih WBK

    • calendar_month Rab, 3 Nov 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 109
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Tahapan meraih predikat wilayah bebas dari korupsi (WBK) masih berlanjut. Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kumham) Nusa Tenggara Timur di bawah komando Kakanwil Marciana Dominika Jone, melaksanakan studi tiru ke Kumham DKI Jakarta pada Senin, 1 November 2021. Hadir di aula Kanwil Kumham DKI Jakarta tepat pukul 09.00 WIB, kedatangan […]

  • Presiden Jokowi Pinta Sosialisasi ‘New Normal’ Secara Masif kepada Masyarakat

    Presiden Jokowi Pinta Sosialisasi ‘New Normal’ Secara Masif kepada Masyarakat

    • calendar_month Rab, 27 Mei 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 116
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo meminta agar protokol mengenai new normal atau tatanan normal baru yang sudah disiapkan Kementerian Kesehatan dapat segera disosialisasikan secara masif kepada masyarakat. Pengenalan yang lebih dini dan masif dari protokol tersebut diharapkan bisa meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan masyarakat agar tetap produktif dan aman di tengah pandemi Covid-19. Hal […]

  • Doni Monardo Harap ITB Jadi Pelopor Perguruan Tinggi Tangguh Bencana

    Doni Monardo Harap ITB Jadi Pelopor Perguruan Tinggi Tangguh Bencana

    • calendar_month Ming, 3 Nov 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 74
    • 0Komentar

    Loading

    Bandung, Garda Indonesia | Guna mendukung upaya-upaya pengurangan risiko bencana, Institut Teknologi Bandung (ITB) bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana menghelat Forum Group Discussion (FGD) dan Launching Menuju ITB Perguruan Tinggi Tangguh Bencana di Gedung Rektorat ITB, Bandung, Jawa Barat pada Jumat, 1 November 2019. Selain bertujuan untuk membangun Kampus Tangguh Bencana dan Berkelanjutan, kegiatan FGD […]

expand_less