Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Serahkan Bantuan Beras, Wagub Josef Nae Soi Sambangi Biara dan Panti Asuhan

Serahkan Bantuan Beras, Wagub Josef Nae Soi Sambangi Biara dan Panti Asuhan

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Ming, 21 Jun 2020
  • visibility 107
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang-NTT, Garda Indonesia | Perhatian dan kepedulian Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTT di masa pandemi Covid-19 semakin nyata. Sebagai pemimpin di daerah ini, Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Wakil Gubernur, Josef A. Nae Soi tidak ingin masyarakat ‘terjebak” dalam kepanikan dan ketakutan karena virus corona. Karena itu, mereka hadir untuk meyakinkan dan memastikan bahwa tata kelola pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan kemasyarakatan tetap berjalan.

“Kami datang membawa bantuan beras. Semoga Pater dan para frater yang ada di biara ini dapat terbantu. Apalagi di tengah pandemi Covid-19,” kata Wagub Nae Soi saat diterima Pemimpin OCD Indonesia, Pater Markus Ture, OCD dan Pemimpin Rumah Biara San Juan Kupang, Pater Sakarias Abduli, OCD di depan biara, pada Minggu siang, 21 Juni 2020

Menurut Wagub, para biarawan senantiasa bekerja untuk ladang Tuhan dan telah banyak membantu pemerintah. “Pater dan para biarawan di sini telah bekerja dengan teguh hati meski di tengah badai penderitaan. Teguh di dalam penderitaan. Ini yang luar biasa,” ucap Wagub yang saat itu didampingi Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi NTT, Dr. Jelamu Ardu Marius, M.Si.

Wakil Gubernur, Josef A. Nae Soi menyerahkan bantuan beras yang diterima pimpinan Pondok Pesantren dan Panti Asuhan Aisyiyah Kota Baru Kupang, Ny. Sariati A. Karim, pada Minggu, 21 Juni 2020

Usai menyerahkan bantuan beras satu ton, Wagub Nae Soi disuguhi kopi dan pisang rebus ala kadarnya. Sambil menikmati secangkir kopi, Wagub Nae Soi mendengar satu nomor lagu yang berasal dari Bajawa; kampung halamannya, yang dinyanyikan begitu merdu oleh para frater.

Berikut sepenggal syair lagu :

Dhegha-dhegha tau molo mema,
Sai kita ko’e mara me’a,
Mali zae gha au nabe,
Mona sei ee da peku wake…

Mai-mai weta o mai-mai nara
Dhegha-dhegha tau molo mema
Mali zale gha au nabe ee
Mona sei ee da peku wake

Usai mendengar lagu tersebut, Wagub Nae Soi nampak gembira. Sebelum pamit Wagub Nae Soi diajak foto bersama para frater dan pater OCD.

Dari Biara Carmel Matani Penfui Kupang rombongan Wagub melanjutkan perjalanan ke Seminari Tinggi Santu Mikhael Penfui Kupang. Selanjutnya ke Pondok Pesantren dan Panti Asuhan Aisyiyah Kota Baru Kupang; Panti Asuhan Kristen GMIT 221 Kupang Kelurahan Fatubesi Kecamatan Kota Lama Kota Kupang; Susteran Alma Panti Asuhan Bhakti Luhur Sikumana; Susteran PRR Panti Asuhan St. Louis De Monfort Sikumana; Yayasan Bina Kasih Bukit Sion Panti Asuhan Syalom Sikumana Kecamatan Maulafa Kota Kupang dan Yayasan Kasih Agape Panti Asuhan Kasih Agape Jalan H.R. Koroh Km 8 Kecamatan Maulafa Kota Kupang.

Pengurus Yayasan Kasih Agape Panti Asuhan Kasih Agape, Pendeta Stef Langkameng menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan kepedulian dari Pemprov NTT. “Bantuan ini sangat meringankan kami dan kami senang. Meski bagi manusia ini sedikit tetapi di mata Tuhan bantuan ini sangat besar nilainya,” ujar Pendeta Stef Langkameng di depan Wagub Nae Soi. (*/rb)

Sumber berita dan foto (*/Valeri Guru/Kasubag Pers dan Pengelolaan Pendapat Umum Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi NTT)

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Budi Arie Tegaskan Projo Bukan Relawan Pro Jokowi

    Budi Arie Tegaskan Projo Bukan Relawan Pro Jokowi

    • calendar_month Ming, 2 Nov 2025
    • account_circle melihatindonesia
    • visibility 473
    • 0Komentar

    Loading

    Budi Arie juga mengungkap rencana perubahan logo Projo agar tidak terkesan mengkultuskan seseorang.   Jakarta | Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi, menegaskan bahwa nama Projo bukanlah singkatan dari Pro Jokowi seperti yang selama ini dikenal publik. Ia menjelaskan, nama Projo berasal dari bahasa Sanskerta dan Jawa Kawi. “Projo itu artinya negeri dan rakyat. Jadi […]

  • HAN 2020, Kemen PPPA Serahkan Paket Pemenuhan Kebutuhan Spesifik Anak

    HAN 2020, Kemen PPPA Serahkan Paket Pemenuhan Kebutuhan Spesifik Anak

    • calendar_month Sab, 11 Jul 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 147
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | “Hari Anak Nasional tahun ini mengangkat tema Anak Terlindungi, Indonesia Maju. Artinya ini harus berlaku bagi anak-anak di seluruh Indonesia. Tidak terkecuali bagi anak-anak yang ada di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang ini,” tegas Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Bintang Puspayoga saat menyerahkan paket pemenuhan kebutuhan spesifik […]

  • Awan Berarak di Tengah Pandemi

    Awan Berarak di Tengah Pandemi

    • calendar_month Jum, 10 Apr 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 156
    • 0Komentar

    Loading

    Awan Berarak di Tengah Pandemi Oleh Helmy Tukan, S.Pd Awan berarak mengejar pelangi tadi sore. Angin meniup dedaunan hijau berhias titik-titik air hujan yang mengguyur basah desaku. Aku tediam menatap pelangi yang tampil mempesona di sela-sela awan kelabu meski samar terlihat namun indahnya mampu menenangkan kalbu yang dilanda kegalauan karena si Nona Corona Virus. Ah…entahlah, […]

  • Narasi Bohong Terkait ‘Lockdown’ Beredar, Ini Klarifikasi BPMI Setpres

    Narasi Bohong Terkait ‘Lockdown’ Beredar, Ini Klarifikasi BPMI Setpres

    • calendar_month Rab, 18 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 93
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Beredar narasi di sejumlah layanan pesan instan dan media sosial yang menginformasikan bahwa Presiden Joko Widodo memberlakukan karantina terbatas (lockdown) terhadap aktivitas publik di beberapa wilayah di Indonesia, yaitu DKI Jakarta, Bekasi, Depok, Bogor, Bandung dan sekitarnya, Surabaya dan sekitarnya, Banten, Tangerang, Semarang, dan Bali. Baca tautan ini : http://gardaindonesia.id/2020/03/17/presiden-jokowi-hingga-saat-ini-belum-ada-kebijakan-lockdown/ Narasi […]

  • Presiden Jokowi Disambut Natoni & Tari Perang di Tambak Garam Nunkurus

    Presiden Jokowi Disambut Natoni & Tari Perang di Tambak Garam Nunkurus

    • calendar_month Rab, 21 Agu 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 85
    • 0Komentar

    Loading

    Kab.Kupang-NTT, Garda Indonesia | Presiden RI, Joko Widodo dan Ibu Iriana Joko Widodo dalam kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Timur pada Rabu, 21 Agustus 2019 untuk melakukan panen perdana garam di Tambak Garam Nunkurus, Kab. Kupang; Pembagian Sertifikat di Kantor Bupati Kupang dan meninjau Pelabuhan Tenau. Tiba di Bandara El Tari Kupang menggunakan pesawat […]

  • ON THE SPOT, SIAGA Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

    ON THE SPOT, SIAGA Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

    • calendar_month Sen, 4 Nov 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 162
    • 0Komentar

    Loading

    Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu dijadwalkan akan turun langsung ke lokasi korban bencana Gunung Lewotobi, Selasa, 5 November 2024.   Kupang | Ketua Tim Pemenangan SIAGA, Kristo Blasin menyebut kehadiran langsung atau on the spot di lokasi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki oleh pasangan calon gubernur dan wakil Gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus […]

expand_less