Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » SUMBA TIMUR SIAGA! Gideon Mbilijora Yakin Raup Suara 50 Persen

SUMBA TIMUR SIAGA! Gideon Mbilijora Yakin Raup Suara 50 Persen

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sab, 2 Nov 2024
  • visibility 96
  • comment 0 komentar

Loading

Waingapu | Mantan Bupati Sumba Timur Gideon Mbilijora turun gunung untuk memenangkan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT nomor urut 3, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (SIAGA) pada Pilkada 27 November 2024.

“Kami rutin melakukan sosialisasi hingga ke desa-desa di Kabupaten Sumba Timur. Respon masyarakat terhadap paket SIAGA sangat besar,” ungkap Gideon Mbilijora di Waingapu, Jumat, 1 November 2024.

Mantan Bupati Sumba Timur ini juga hadir dalam kegiatan konsolidasi organisasi Partai NasDem untuk pemenangan SIAGA yang dihadiri ratusan kader dari berbagai pelosok Kabupaten Sumba Timur.

Kegiatan konsolidasi dihadiri Ketua Teritori Pemenangan Pemilu Partai Nasdem wilayah Nusa Tenggara Timur Julie Sutrisno, cagub NTT Simon Petrus Kamlasi, serta beberapa pengurus PKB, PKS dan para pengurus partai NasDem NTT dan Sumba Timur yang juga merupakan calon wakil bupati Sumba Timur, Yonathan Hani.

Gideon Mbilijora mengatakan arus dukungan SIAGA di Sumba Timur cukup signifikan, karena calon gubernur NTT Simon Petrus Kamlasi sudah berbuat untuk masyarakat Sumba Timur melalui program pembangunan pompa hidram di 30 desa.

“Masyarakat sudah merasakan manfaat karya Simon Petrus Kamlasi melalui pembangunan fasilitas air minum bersih untuk kebutuhan masyarakat desa di Kabupaten Sumba Timur,” kata Gideon Mbilijora.

Mantan Ketua DPD II Partai Golkar Sumba Timur ini mengatakan, dirinya turun gunung mendukung SIAGA karena melihat sosok Simon Petrus Kamlasi mampu membangun NTT dengan baik.

“Sosok Pak Simon Petrus Kamlasi sangat sederhana dan rendah hati, omong apa adanya, hal itu yang membuat masyarakat Sumba Timur jatuh hati dengan paket SIAGA,”ucapnya.

Gideon Mbilijora memprediksikan paket SIAGA mampu mendulang 50 persen suara di Kabupaten Sumba Timur.

“Kami yakin perolehan suara bisa 50 persen bahkan lebih dalam pilkada nanti,” kata Gideon Mbilijora.

Sementara itu calon Gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi, pada kesempatan itu, menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sumba Timur yang memberikan dukungan kepada paket SIAGA.

“Terima kasih kepada bapak ibu yang mendukung kami (Simon Petrus Kamlasi – Adrianus Garu). Yakinlah pilihan kepada paket SIAGA sudah sangat tepat. Kami akan terus membangun air di tempat yang kering,” ujar SPK.

Dia juga mengingatkan kepada warga yang sudah mendapat bantuan air, baik sumur bor maupun pompa hidram, agar menjaga dan memanfaatkan dengan baik.

“Jaga pompa, jaga kampung, jangan ada baliho lain di situ. Terima kasih untuk keluarga besar NasDem, bahwa di penghujung masa kampanye, Partai NasDem menggelar konsolidasi,” tandas SPK.(*)

Sumber (*/tim media)

 

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kecewa Jadi Syukur, Cerita Penumpang Air India Batal Boarding

    Kecewa Jadi Syukur, Cerita Penumpang Air India Batal Boarding

    • calendar_month Ming, 15 Jun 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 232
    • 0Komentar

    Loading

    Chauhan ingat betul. Ia begitu marah dan frustrasi saat kemacetan lalu lintas menunda perjalanan mobilnya ke bandara Ahmedabad, sehingga ia terlambat untuk terbang menuju London.   India | Seorang wanita bernama Bhoomi Chauhan adalah seorang mahasiswa, calon penumpang pesawat Air India yang mengalami kecelakaan tragis pada Kamis, 12 Juni 2025. Ia sudah melakukan check-in online […]

  • Tingkatkan Partisipasi Perempuan dalam PEMILU 2019

    Tingkatkan Partisipasi Perempuan dalam PEMILU 2019

    • calendar_month Sen, 27 Agu 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 84
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, gardaindonesia.id – Dalam rangka meningkatkan 30% angka keterwakilan perempuan di bidang legislatif pada pemilihan umum (Pemilu) 2019 mendatang, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) menyelenggarakan acara Penguatan Kapasitas Perempuan Calon Legislatif pada Pemilu 2019. Acara ini bertujuan meningkatkan kualitas serta semangat kaum perempuan untuk berpartisipasi aktif dalam pembangunan nasional, khususnya di bidang […]

  • Satgaspam Bandara El Tari Cekal Calon TKI Asal Kab Kupang

    Satgaspam Bandara El Tari Cekal Calon TKI Asal Kab Kupang

    • calendar_month Rab, 12 Sep 2018
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT,gardaindonesia.id– Satgaspam Bandara yang berasal dari Lanud El Tari Kupang, Koptu Volkes Nanis, berhasil mencekal dan menggagalkan keberangkatan calon TKI asal Kabupaten Kupang bernama Resli Runesi, dengan data No KTP 5301170307890002, Lahir di Erbaun 3 Juli 1995, Perempuan (Belum Kawin) domisili Erbaun, RT. 003 RW.002 Kec.Amarasi Barat Kab.Kupang. Kejadian pencekalan bermula dari laporan Ibu korban bernama […]

  • Dirut Bank NTT, Ishak Rihi : “Kantor Bank NTT Sejumlah Pengguna Smartphone”

    Dirut Bank NTT, Ishak Rihi : “Kantor Bank NTT Sejumlah Pengguna Smartphone”

    • calendar_month Kam, 11 Jul 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 137
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Bank NTT sebagai Bank Pemerintah Daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur terus berupaya menjadi lebih baik dalam pelayanan dan menjadi corong investasi dan motor penggerak ekonomi bagi masyarakat, pengusaha dan investor. Dalam coffee morning yang dihelat oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) NTT pada Selasa, 9 Juli 2019 […]

  • Terang Listrik PLN Hadirkan Asa di Pulau Semau

    Terang Listrik PLN Hadirkan Asa di Pulau Semau

    • calendar_month Kam, 29 Mei 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 138
    • 0Komentar

    Loading

    Kehadiran listrik PLN juga mendukung operasional Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Semau. Kepala Unit PDAM Semau, Bon Nurak, menjelaskan, “Sebelumnya kami pakai mesin diesel. Dengan listrik PLN, distribusi air ke pelanggan lebih lancar.”   Semau | Senyum haru dan tepuk tangan riuh menyambut menyalanya lampu di lima fasilitas umum Desa Huilelot, Kecamatan Semau, Kabupaten Kupang, […]

  • PLN-TNI AL Perkuat Pertahanan Laut Indonesia

    PLN-TNI AL Perkuat Pertahanan Laut Indonesia

    • calendar_month Jum, 19 Sep 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Loading

    Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyebut proyek perdana ini sebagai simbol diversifikasi layanan perusahaan. PLN kini tidak hanya hadir untuk masyarakat dan dunia usaha, tetapi juga memperluas peranannya ke sektor pertahanan.   Jakarta | Suasana dermaga militer Komando Armada (Koarmada) II Surabaya akan terdengar lebih tenang. Deru genset akan menghilang, digantikan aliran listrik PLN yang […]

expand_less