Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Regional » Teken MoU, Yaspensi & SPNF Kota Kupang Bikin Terobosan Baru

Teken MoU, Yaspensi & SPNF Kota Kupang Bikin Terobosan Baru

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Kam, 7 Apr 2022
  • visibility 95
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Guna mengembangkan sumber daya manusia melalui kegiatan seni, satuan pendidikan nonformal (SPNF) sanggar kegiatan belajar (SKB) Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan Yayasan Pustaka Pensi Indonesia pada Rabu, 6 April 2022 di ruang Kepala UPTD SPNF SKB Kota Kupang.

Ir. Yosephina C. M. I. D. Ima Dasion, Kepala UPTD SPNF SKB Kota Kupang mengungkapkan rasa bangga bisa bekerja sama dengan Yayasan Pustaka Pensi Indonesia. “Saya dari SPNF SKB Kota Kupang menyatakan sangat berbangga bahwa hari ini, kita bisa menandatangani MoU antara SPNF SKB Kota Kupang dan Yaspensi,” ujarnya.

Kerja sama ini, imbuh Yosephina, guna meningkatkan kemampuan seni peserta didik pada lembaga pendidikan nonformal terutama bagi anak-anak tidak mampu. “Saya merasa bahwa dengan kegiatan seni ini akan sangat membantu anak didik khususnya di pendidikan nonformal. Mereka berasal dari keluarga sederhana, tapi lewat seni saya pikir mereka bisa membangkitkan semangat mereka untuk hidup, belajar pengetahuan dan keterampilan dengan hati yang riang gembira,” tegasnya.

Program pengembangan seni ini merupakan terobosan baru di SKB Kota Kupang, karena selama ini pendidikan nonformal tidak dibekali dengan materi pendidikan seni.

“Ini merupakan hal baru karena selama ini pendidikan nonformal tidak dibekali dengan seni. Dan semoga perjalanan kita ke depan untuk melaksanakan program kewirausahaan ini bisa berjalan baik demi kemajuan anak bangsa. Saya berharap kegiatan ini akan bermanfaat bagi anak didik di bidang pendidikan nonformal,” tandas Yosephina.

Menyikapi MoU ini, ketua Yaspensi Marianus Seong Ndewi, S.Pd., M.M. mengungkapkan kesiapan untuk mendukung program pengembangan seni di SPNF SKB Kota Kupang, apa lagi merupakan sesuatu hal yang baru.

“Kami dari Yayasan Pustaka Pensi Indonesia menyambut baik kerja sama dengan SKB di bidang seni. Apa lagi hal ini baru. Kami menyatakan siap dengan hati untuk bekerja sama mendukung pengembangan kemampuan anak didik terlebih pengembangan karakter lewat seni,” tandas Ryan Seong.

Untuk mendukung kegiatan seni di SPNF SKB Kota Kupang, ia menekankan bahwa, Yaspensi membantu SKB menyediakan dua hal, yakni sumber daya manusia (fasilitator seni) dan juga program- program kreatif. Kita ingin SKB Kota Kupang berbeda. Karena ada keterampilan tambahan bagi anak anak. SKB yang selalu dipandang sebelah mata oleh masyarakat luas, kini bisa jadi salah satu pusat pertumbuhan SDM di Kota Kupang.

Oleh karena itu, senada dengan cita-cita SKB Kota Kupang agar kegiatan ini bermanfaat bagi anak didik di bidang pendidikan nonformal, ketua Yaspensi berharap, semoga kegiatan pengembangan seni pada pendidikan nonformal di SKB Kota Kupang menjadi inkubator pengembangan pendidikan karakter di Nusa Tenggara Timur.(*)

Sumber (*/tim)

Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Harbelnas PLN, Puluhan Ribu Order Banjiri Marketplace UMKM

    Harbelnas PLN, Puluhan Ribu Order Banjiri Marketplace UMKM

    • calendar_month Jum, 2 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 107
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Program Hari Belanja Nasional (Harbelnas) PLN dengan bonus promo diskon tambah daya di  marketplace aplikasi PLN Mobile sukses membuat pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) dibanjiri puluhan ribu pelanggan. Tercatat jumlah pelanggan yang mengikuti program ini lebih dari 28 ribu pelanggan atau mencapai 114 persen dari target. Khusus di NTT, sebanyak […]

  • Rumah BUMN PLN Support Festival Bale Nagi 2025

    Rumah BUMN PLN Support Festival Bale Nagi 2025

    • calendar_month Rab, 30 Apr 2025
    • account_circle Penulis
    • visibility 92
    • 0Komentar

    Loading

    Partisipasi Rumah BUMN Ende dalam Festival Bale Nagi tak hanya bertujuan mempromosikan produk UMKM Kabupaten Ende, namun juga membuka peluang bagi produk-produk unggulan binaan PLN untuk dikenal lebih luas.   Larantuka | Rumah BUMN Ende, sebagai wadah pengembangan UMKM Binaan PT PLN (Persero) UIW NTT, ikut berpartisipasi dalam pameran ekonomi kreatif yang dihelat pada Festival […]

  • Bamsoet : “Tolak Upaya Delegitimasi  Hasil Pemilu 2019!”

    Bamsoet : “Tolak Upaya Delegitimasi Hasil Pemilu 2019!”

    • calendar_month Kam, 14 Mar 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 88
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Ketua DPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) mendukung Gerakan Arah Baru Indonesia (GARBI), yang tidak menginginkan adanya berbagai upaya deligitimasi terhadap hasil Pemilu 2019. Penghormatan terhadap hasil Pemilu merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari penghormatan atas suara rakyat. “Kita berharap pasca 17 April 2019, Bangsa Indonesia tetap berada dalam satu naungan kebangsaan. […]

  • Temu Bilateral Indonesia – Argentina, Tingkatkan Hubungan Dagang

    Temu Bilateral Indonesia – Argentina, Tingkatkan Hubungan Dagang

    • calendar_month Kam, 27 Jun 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo dan Presiden Republik Argentina Mauricio Macri mengadakan pertemuan bilateral bersama delegasi dari masing-masing negara. Pertemuan tersebut digelar di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, pada Rabu, 26 Juni 2019. Pertemuan bilateral tersebut digelar dalam rangkaian kunjungan kenegaraan Presiden Mauricio Macri dengan Madame Juliana Awada ke Indonesia. Dalam pertemuan bilateral […]

  • Doktor Dadi Roswandi Dikukuhkan Jadi Kepala BKKBN NTT

    Doktor Dadi Roswandi Dikukuhkan Jadi Kepala BKKBN NTT

    • calendar_month Sen, 18 Mar 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 123
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Bertempat di aula El Tari Kupang pada Senin, 18 Maret 2024, dilaksanakan pengukuhan kepala perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Nusa Tenggara Timur (BKKBN NTT) . Pengukuhan ini ditandai dengan pembacaan keputusan dan  penandatanganan berita acara oleh Pj. Gubernur NTT, Ayodhia Kalake sekaligus memberikan sambutan dengan penekanan utama terhadap […]

  • Kadishub dan Anggota DPRD Depok Ditetapkan Jadi Tersangka Mafia Tanah

    Kadishub dan Anggota DPRD Depok Ditetapkan Jadi Tersangka Mafia Tanah

    • calendar_month Kam, 6 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 112
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Bareskrim Polri menetapkan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Depok Eko Herwiyanto dan anggota DPRD Depok bernama Nurdin Al Ardisoma sebagai tersangka kasus mafia tanah. Hal tersebut dikonfirmasi oleh Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian. “Sebenarnya ada 4 orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam perkara yang sama,” ujar Brigjen Andi Rian […]

expand_less