Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Warga muslim Bali Pertanyakan Konsep Pariwisata Halal Sandiaga Uno

Warga muslim Bali Pertanyakan Konsep Pariwisata Halal Sandiaga Uno

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Sel, 26 Feb 2019
  • visibility 93
  • comment 0 komentar

Loading

Denpasar-Bali, Garda Indonesia | Ide calon wakil presiden dari pasangan 02 Sandiaga Uno untuk mengembangkan pariwisata halal di Bali tidak hanya memantik penolakan dari para pelaku pariwisata, tetapi juga dari Warga Muslim sendiri.

Salah satunya adalah Mohammad. Bakkri, tokoh komunitas muslim yang bermukim di Canggu, Kuta Utara.
“Gak masuk akal ide- nya Pak Sandi itu,” ujar lelaki kelahiran Madura yang sudah bertahun-tahun tinggal di Bali pada Selasa (26/2/2019) petang di Denpasar, Bali.

Menurut Bakkri, selama bertahun-tahun tinggal dan berwiraswasta di daerah yang dikenal sebagai pusat turis di Bali itu ia sangat jarang berjumpa dengan wisatawan dari negara-negara Arab.

“Yang jumlahnya membludak itu bule dan turis Cina. Itu makanya ide Pak Sandi itu saya bilang gak masuk akal. Ngapain sibuk-sibuk ngurusin yang jumlahnya sedikit? Kan lebih bagus yang sudah pasti jumlahnya banyak yang diurusi,” katanya sembari tersenyum.

Bakkri juga khawatir bahwa ide tentang pariwisata halal itu akan menimbulkan kegaduhan yang tidak bermanfaat.
“Apa Pak Sandi itu tidak paham ya bahwa dengan berapi-api ngomongin pariwisata halal itu sama saja artinya dengan bilang bahwa pariwisata Bali itu belum halal,” katanya.

“Hal-hal kayak gini kan bikin kita susah karena kan pariwisata Bali itu sudah menjadi sumber penghidupan jutaan orang, termasuk warga muslim Bali,” tegasnya.

Menurut Bakkri, sejumlah warga muslim yang bekerja di sektor pariwisata sudah mulai resah dan menghubunginya terkait ketidaksetujuan mereka terhadap apa yang disampaikan Sandiaga Uno itu.

“Kalau urusannya cuma masalah adanya restoran bersertifikat halal dan tempat ibadah, saya rasa Bali memiliki jumlah yang sangat memadai. Hotel-hotel bintang lima di Nusa Dua tiap kamarnya bahkan ada petunjuk arah kiblat-nya. Kayaknya Pak Sandi belum sempat ngecek hal-hal seperti ini sebelum mengeluarkan pernyataan”, terang Bakkri.

Bakkri meminta para tokoh politik pusat untuk lebih bijaksana dalam mengeluarkan pernyataan tentang pariwisata di Bali.
“Bali ini daerah yang paling rukun urusan hubungan antar agama. Mohon jangan diusik-usik kerukunan itu semata-mata untuk urusan kampanye politik”, jelasnya.

Bakkri juga mengingatkan bahwa pariwisata Bali itu maju karena budaya-nya yang unik.

“Jadi gak usah kasi ide aneh-aneh lah. Di mana langit dipijak, di situ langit dijunjung”, pungkasnya.

Warga Muslim saat bertugas sebagai pecalang

Pendapat senada disampaikan pula oleh Rektor Universitas Hindu Indonesia (UNHI) Denpasar, Prof. Dr. Ir. Made Damriyasa.
“Tidak ada keraguan bahwa keunikan budaya Bali merupakan faktor yang paling menentukan dalam keberhasilan Bali menjadi destinasi wisata terbaik di Indonesia dan, bahkan, di dunia”,ujar Damriyasa.

Dalam konteks ini, Damriyasa mengatakan bahwa keberlanjutan pariwisata Bali akan ditentukan oleh kemampuan pemerintah, pelaku pariwisata, serta masyarakat Bali dalam menjaga keunikan budaya tersebut. Termasuk dalam mempertahankan nilai-nilai tradisi, spiritualitas serta kearifan lokal yang menjiwai kebudayaan Bali.

“Konsep-konsep pariwisata yang berpeluang mengikis keunikan budaya tersebut tentunya harus ditolak dengan tegas. Pariwisata halal termasuk ke dalam konsep-konsep itu”,jelasnya.

Damriyasa menghargai dukungan yang diberikan komunitas muslim Bali dalam penolakan atas konsep pariwisata halal tersebut.

“Komunitas-komunitas muslim di Bali banyak yang usianya sudah melampaui beberapa abad, sehingga mereka tidak hanya paham tentang kebudayaan Bali tetapi juga telah menjadi bagian dari kebudayaan Bali itu sendiri”, ujarnya.

“Karena itu saya tidak heran bahwa mereka menolak konsep pariwisata halal ini”,tegas Damriyasa. (*)

 

Sumber berita (*/Tim IMO Indonesia)

Editor (+rony banase)

Foto by masbroo.com

  • Penulis: Penulis

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pengurus MKKS SMP/MTS Belu Wajib Berpedoman Tiga Nilai Utama Kristiani

    Pengurus MKKS SMP/MTS Belu Wajib Berpedoman Tiga Nilai Utama Kristiani

    • calendar_month Sab, 8 Jan 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 75
    • 0Komentar

    Loading

    Belu – NTT, Garda Indonesia | Wakil Bupati Belu, Aloysius Haleserens, M.M. melantik dan mengukuhkan pengurus forum musyawarah kerja kepala sekolah (MKKS) SMP/MTS Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2022—2025 di aula SMP Donbosco Atambua pada Jumat, 7 Januari 2022. “Pada hari ini, Jumat, 7 Januari 2022, dengan mengucap syukur kepada Tuhan yang […]

  • Dito Ariotedjo Menteri Termuda Era Kabinet Jokowi

    Dito Ariotedjo Menteri Termuda Era Kabinet Jokowi

    • calendar_month Sel, 4 Apr 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 90
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo resmi melantik Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019—2024. Prosesi pelantikan dihelat di Istana Negara pada Senin, 3 April 2023. Dito Ariotedjo dilantik berlandaskan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 26/P Tahun […]

  • Bahagia Orang Tua Dapat Beasiswa dari Simon Kamlasi-Andry Garu

    Bahagia Orang Tua Dapat Beasiswa dari Simon Kamlasi-Andry Garu

    • calendar_month Ming, 8 Sep 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 98
    • 0Komentar

    Loading

    Nagekeo | Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (Paket SIAGA) kembali menyalurkan beasiswa kepada ratusan pelajar di SMK Negeri 1 Aesesa, Kabupaten Nagekeo pada Sabtu, 7 September 2024. Paket SIAGA dan rombongan tiba di SMK Negeri 1 Aesesa disambut para guru dan ratusan orang tua murid penerima beasiswa. […]

  • VBL Meresmikan Kantor Kas Titipan BI Ke-8 pada Bank NTT Labuan Bajo

    VBL Meresmikan Kantor Kas Titipan BI Ke-8 pada Bank NTT Labuan Bajo

    • calendar_month Kam, 5 Nov 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 122
    • 0Komentar

    Loading

    Labuan Bajo, Garda Indonesia | Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) didampingi Bupati Manggarai Barat, Deputi Kaper BI NTT, Komisaris Utama Bank NTT, Juveline Jodjana, dan Direktur Utama, Alex Riwu Kaho, dan Direktur Pemasaran Dana Absalom Sine, disaksikan para OPD Provinsi NTT dan Kabupaten Manggarai Barat, juga para staf khusus Gubernur dan pejabat struktural Bank […]

  • Riesta Megasari Apresiasi Para Pejuang Pemilu Serentak 2019

    Riesta Megasari Apresiasi Para Pejuang Pemilu Serentak 2019

    • calendar_month Rab, 24 Apr 2019
    • account_circle Penulis
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | Sosok Riesta Megasari, Ketua IWAPI Kota Kupang juga Caleg DPRD Provinsi Dapil Kota Kupang berempati dan memberikan apresiasi kepada para Pejuang Pemilu Serentak yang telah dilaksanakan pada Rabu, 17 April 2019 Empati Riesta Megasari tersebut muncul karena dedikasi dan loyalitas para Pejuang Demokrasi yang tak kenal lelah, konsisten dan berkomitmen menjalankan […]

  • Pemerintah Australia Ucap Terima Kasih kepada Satgas Penanggulangan Karhutla

    Pemerintah Australia Ucap Terima Kasih kepada Satgas Penanggulangan Karhutla

    • calendar_month Jum, 6 Mar 2020
    • account_circle Penulis
    • visibility 80
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Perdana Menteri Australia Scott Morrison menyampaikan secara langsung ucapan rasa terima kasih atas keterlibatan Satgas Garuda dalam Operasi Bantuan Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Australia Tahun 2020 kepada Presiden RI Ir. H. Joko Widodo saat berkunjung ke Australia bulan lalu. Hal tersebut disampaikan Panglima TNI Marsekal TNI Dr. (H.C) […]

expand_less