Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » NTT & NTB Jadi Tuan Rumah Bersama PON XXII? Ini Syarat Utama

NTT & NTB Jadi Tuan Rumah Bersama PON XXII? Ini Syarat Utama

  • account_circle Penulis
  • calendar_month Jum, 11 Feb 2022
  • visibility 38
  • comment 0 komentar

Loading

Kupang, Garda Indonesia | Pemerintah mengubah Peraturan Pemerintah No.17 tahun 2007 pasal 12 ayat 3, agar menteri dapat menetapkan satu atau lebih pemerintah provinsi sebagai tuan rumah pelaksana Pekan Olahraga Nasional (PON). Usai penetapan provinsi tersebut menjadi tuan rumah, maka harus mampu memenuhi dua syarat.

Tuan rumah terpilih memiliki venue siap pakai dan mempunyai ketersediaan anggaran untuk menyelenggarakan pertandingan 10 cabang olahraga (cabor).

Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB) pun berkeinginan untuk menjadi tuan rumah bersama dengan melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antara Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Gubernur Nusa Tenggara Barat diwakili oleh Wakil Gubernur NTB, Sitti Rohmi Djalilah pada Kamis, 10 Februari 2022 di aula El Tari Kupang. Selain itu, juga dilaksanakan pengukuhan dan pelantikan pengurus KONI NTT masa bakti 2021—2025 oleh Ketua Umum KONI, Letjen TNI (Purn) Marciano Norman.

Ketua KONI NTT, Josef Nae Soi siap berkolaborasi untuk mewujudkan NTT dan NTB sebagai tuan rumah PON XXII tahun 2028. Ia mengajak semua elemen untuk berkolaborasi dalam satu tekad agar NTT dan NTB bisa menghelat PON XXII tahun 2028. “Kami siap bekerja sama untuk semua. Kita bersama dengan NTB dulunya adalah bagian dari Sunda Kecil, maka dari itu ada rasa persaudaraan untuk bertekad bersama dalam hal tersebut,” ujarnya.

Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat menekankan jika terselenggara PON di NTT dan NTB, maka akan berdampak positif terhadap daerah. Kedua daerah ini, imbuh VBL akan bertumbuh hebat, akan ada banyak pengunjung atau tamu yang datang untuk menyaksikan PON. Dan tentunya juga akan berdampak baik pariwisata.

“Ini adalah mimpi kita bersama. Desain dan persiapkan dengan baik. Jangan kerja asal-asalan, karena ini even olahraga terbesar maka kita harus bisa mewujudkannya dengan baik,” tandas VBL.

Wakil Gubernur NTB, Sitti Rohmi Djalilah menyatakan kesiapan untuk menyelenggarakan PON. “Kita mendukung saudara kita NTT untuk bersama kami NTB menjadi tuan rumah PON XXII. Kami sangat siap untuk menjadi tuan rumah dan kita doakan mudah-mudahan mendapatkan kepercayaan itu. Maka dari itu kita harus bangun tim yang solid untuk saling melengkapi dan mendukung menuju terwujudnya PON XXII Nusa Tenggara tahun 2028,” terang Sitti.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman menyatakan dukungan Pemda kepada KONI sangat dibutuhkan untuk mewujudkan NTT dan NTB sebagai tuan rumah PON XXII tahun 2028. “Pemda NTB dan NTT harus mendukung KONI di wilayah masing-masing. Dan harus meyakinkan Pemerintah Provinsi lain dan KONI-nya untuk memberi dukungan kepada NTT dan NTB,” jelasnya.

NTT dan NTB, tandas Marciano, telah melakukan penandatanganan MoU mengikuti bidding untuk PON XXII. “Kita harus seriusi hal itu. Harus perhatikan penataan dan pembinaan bidang olahraga, sarana prasarana disediakan dengan baik. Harus tunjukan prestasi juga pada PON XXI di Aceh – Sumatera Utara tahun 2024 sebagai tolak ukur prestasi dan evaluasi untuk PON tahun 2028,” pintanya.

Penulis dan Editor (+roni banase)

  • Penulis: Penulis

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • HUT ke-79 RI di IKN, 18 SPKLU PLN Siap Layani Kendaraan Listrik

    HUT ke-79 RI di IKN, 18 SPKLU PLN Siap Layani Kendaraan Listrik

    • calendar_month Sel, 13 Agu 2024
    • account_circle Penulis
    • visibility 48
    • 0Komentar

    Loading

    IKN | PLN menyiagakan 18 unit stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) untuk mendukung penggunaan kendaraan listrik pada peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) di Ibu Kota Negara Nusantara (IKN). Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo mengatakan, penyediaan SPKLU ini merupakan bentuk dukungan PLN dalam menyukseskan perhelatan HUT RI yang akan berlangsung di […]

  • 45 Dosen PNK Ikut Pelatihan Penyusunan Dokumen HKI dari Kumham NTT

    45 Dosen PNK Ikut Pelatihan Penyusunan Dokumen HKI dari Kumham NTT

    • calendar_month Sab, 12 Nov 2022
    • account_circle Penulis
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang, Garda Indonesia | Sebanyak 45 perwakilan dosen Politeknik Negeri Kupang (PNK) mengikuti workshop penyusunan dokumen hak kekayaan intelektual dihelat Politeknik Negeri Kupang (PNK) Kupang pada Jumat, 11 November 2022 di Hotel Naka Kupang. Dibuka secara resmi oleh Direktur PNK, Frans Mangngi, S.T, workshop penyusunan dokumen HKI menghadirkan narasumber dari Kanwil Kumham NTT dan diikuti […]

  • Indonesia Arena, Stadion Basket Bertaraf Internasional Diresmikan

    Indonesia Arena, Stadion Basket Bertaraf Internasional Diresmikan

    • calendar_month Sel, 8 Agu 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 70
    • 0Komentar

    Loading

    Jakarta, Garda Indonesia | Presiden Joko Widodo telah meresmikan Indonesia Arena, yang ada di kawasan Gelora Bung Karno (GBK) pada Senin, 7 Agustus 2023. Peresmian stadion tersebut disambut positif oleh para atlet serta pelaku seni di Tanah Air. Yudha Saputera, salah seorang atlet basket Indonesia, mengaku sangat kagum dan bangga dengan diresmikannya Indonesia Arena. Yudha […]

  • Mimpi Hanya Satu dan Paling Berat, VBL : Berapa Data Orang Miskin NTT?

    Mimpi Hanya Satu dan Paling Berat, VBL : Berapa Data Orang Miskin NTT?

    • calendar_month Jum, 4 Jun 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 49
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Kita punya masalah serius di sini, hobi melihat orang susah. Kalau dia lebih susah, maka mereka lebih senang lagi. Ini cara berpikir ciri khas orang miskin, selalu berpikir mundur dan tidak pernah berpikir maju. Saya melihat Nusa Tenggara Timur, harus mulai kita dorong cara berpikirnya agar mampu kekuatan dan sinergi menjadi […]

  • Tahap I, 328 Pejuang Eks Timor Timur Terima Piagam & Pin Bela Negara

    Tahap I, 328 Pejuang Eks Timor Timur Terima Piagam & Pin Bela Negara

    • calendar_month Kam, 4 Mar 2021
    • account_circle Penulis
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Loading

    Kupang-NTT, Garda Indonesia | “Mulai saat ini,  saya tidak mau dengar lagi bahwa ini bekas pejuang Timor-Timur. Tetapi Anda adalah Warga Negara Republik Indonesia, titik!. Tidak boleh ada dikotomi di NTT,  ini berasal dari ini, itu dari situ. Anda adalah WNI yang berdomisili di NTT dan menjadi penduduk NTT,” tegas Wakil Gubernur (Wagub) NTT, Josef […]

  • Aksi Damai Ratusan Warga Adat Poco Leok, Dukung PLTP Ulumbu

    Aksi Damai Ratusan Warga Adat Poco Leok, Dukung PLTP Ulumbu

    • calendar_month Sel, 20 Jun 2023
    • account_circle Penulis
    • visibility 51
    • 0Komentar

    Loading

    Manggarai, Garda Indonesia | Ratusan warga yang tergabung dalam Komunitas Masyarakat Adat Poco Leok, menghelat aksi damai mendukung rencana pemerintah pusat melalui PT. PLN dalam pengembangan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) unit 5—6 di Poco Leok, Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain mendukung pengembangan PLTP Ulumbu di Poco Leok, peserta aksi […]

expand_less